www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Bakal Telan Biaya Rp1,8 Miliar, SDN 83 Pekanbaru Segera Dibangun Pasca Terbakar
 
Ular Piton Sepanjang 5 Meter Kejar Turis saat Lagi Asik Safari
Jumat, 04 Oktober 2019 - 16:35:36 WIB

DURBAN - Saat safari di alam liar, kadang ada saja kejadian yang tak terduga. Di Afrika Selatan, ada yang sampai dikejar ular piton saat safari.

Segerombolan turis yang tengah safari di Durban, Afrika Selatan, dikejutkan oleh kejadian tak terduga. Dikumpulkan detikcom dari berbagai sumber, Jumat (4/10/2019), entah bagaimana mereka dikejar oleh ular piton sepanjang 5 meter!

Hal itu pun diketahui lewat rekaman video yang sempat viral di dunia maya. Dalam rekaman itu, segerombolan turis yang tengah safari tersebut sampai dibuat lari kocar-kacir ke mobilnya karena tindakan ular tersebut.

Awalnya, kumpulan turis tersebut mendapati seekor ular piton di tengah jalan raya. Maksud ingin memindahkan ular tersebut dengan menarik ekornya, ular piton itu malah pergi menuju mobil Land Rover putih yang dibawa turis tersebut.

Supir yang ada di dalam mobil tersebut lalu refleks mundur dari ular piton tersebut. Hanya bukannya menjauh, ular tersebut malah mengejar mobil tersebut. Waduh!

Terlepas dari panjangnya yang cukup lumayan, ular piton dengan jenis African Rock itu diketahui tak memiliki bisa. Hanya saja, spesies tersebut masuk satu dari enam spesies ular terbesar di dunia. (*)




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
SDN 83 Pekanbaru yang terbakar.(foto: pgi)Bakal Telan Biaya Rp1,8 Miliar, SDN 83 Pekanbaru Segera Dibangun Pasca Terbakar
Petani pinang.(ilustrasi/int)Harga Komoditas Pertanian di Riau Stabil, Pinang Kering Tetap Rp4.400/Kg
Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun.(foto: int)Pj Wako Bakal Berganti, Sekdako Tegaskan ASN Pemko Pekanbaru Tetap Produktif
  Pj Sekdaprov Riau, Indra saat memimpin Upacara Hari Otonomi Daerah ke-28 di Riau.(foto: mcr)Pj Sekdaprov: Otda untuk Kesejahteraan dan Demokrasi
Bandar narkoba Kampung Dalam digerebek Polda Riau.(foto: mcr)Digrebek, Bandar Narkoba Kampung Dalam Pekanbaru Tunggang Langgang Lompat ke Sungai Siak
Halalbihalal Golkar Institute.(foto: mimi/halloriau.com)Alumni Angkatan I, Sovia Septiana Wakilkan Caleg Terpilih dari Riau Hadiri Halalbihalal Golkar Institute
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved