www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Perkuat Silaturahmi, PT BSP Gelar Buka Puasa Bersama Jurnalis dan Perusahaan Media
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Tiga Srikandi Polres Inhil, Seminggu Berjibaku Padamkan Api
Senin, 16 Maret 2020 - 21:11:58 WIB

PEKANBARU - Tiga Polwan Polres Inhil turut diterjunkan memadamkan api di lokasi Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Sungai Teritip, Kecamatan Kateman, Kabupaten Inhil.

Ditemui Senin siang (16/3/2020) di sela sela tugasnya di lokasi Kebakaran Hutan dan Lahan, AKP Rosna yang juga seorang Kasat Lantas Polres Inhil mengatakan bahwa ia bersama Kapolres Inhil, AKBP Indra Duaman dan sekitar lima puluhan personel yang terdiri dari personel Polres Inhil, TNI dan MPA kini masih berada di lokasi memadamkan api. 

“Saya, bersama Pak Kapolres sudah sekitar seminggu berada di sini. Juga ada dua anggota saya Polwan, yakni yaitu Bripda Raudatul Jannah dan Briptu Florentina Kharismaya bersama saya” ujar Rosna. 

Rosna mengisahkan dia dan kedua Polwan juniornya bersama lima puluhan anggota team berangkat seminggu yang lalu. Lokasi ini cukup jauh dari keramaian. Dibawah Komando langsung Kapolres, mereka berangkat menggunakan Kapal Motor menyusuri sungai. 

“Menghabiskan waktu tempuh sekitar 3,5 jam perjalanan dengan Kapal Motor,” kisah Rosna. Kemudian perjalanan di lanjutkan menggunakan Sepeda Motor selama sekitar 1 jam. Dan sampai disini belum usai, karena dilanjutkan lagi dengan berjalan kaki sekitar satu jam perjalanan.

Jauhnya jarak tempuh tentu sangat melelahkan. Namun hal ini tidak mematahkan semangat juang ketiga srikandi Polwan ini untuk sampai di lokasi Karhutla. Kebersamaan dalam team, itulah yang membuat ketiga Srikandi ini mampu survive di lokasi yang jauh dari keramaian ini.

Tak hanya sekedar jauh dari keramaian, tentu juga berpengaruh pada distribusi logistik ke lokasi dimana pasukan mereka berada. Rosna menyadari bahwa hal ini memang tidak mudah, tapi semangat team dalam kebersamaan mengalahkan semua kendala yang ada. 

Apalagi kehadiran Kapolres selalu bersama team membuat mereka jadi tambah semangat. Saat malam menjelang, biasanya team keluar dari lokasi karhutla sekitar pukul 20.00 bahkan pukul 21.00 WIB dan kembali ke Polsek Kateman. Pasukan beristirahat di Polsek untuk kemudian besok pagi kembali ke lokasi karhutla. Saat malam seperti itulah Kapolres memimpin rapat rapat tentang target yang harus dilakukan besok pagi. 

“Kami salut akan kepemimpinan beliau. Selaku Kapolres, ia memang benar benar hadir bersama kami di tengah hutan yang terbakar,” ujar Rosna sambil menutup pembicaraan. (rilis)
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
PT Bumi Siak Pusako (BSP) menggelar buka puasa bersama jurnalis dan perusahaan media di Riau (foto/budy)Perkuat Silaturahmi, PT BSP Gelar Buka Puasa Bersama Jurnalis dan Perusahaan Media
Agung Toyota buka bersama komunitas, media, dan TVC di Pekanbaru (foto/budy)Buka Puasa Bersama Komunitas, TVC dan Media, Agung Toyota Berbagi dengan Anak Yatim
Ilustrasi hujan guyur Pekanbaru dan sekitar (foto/int)Hujan Lebat Diprediksi Guyur Pekanbaru dan Sekitar, BMKG: Waspada Angin Kencang
Pj Sekdaprov Riau Indra menyerahkan satunan untuk anak yatim di Masjid Raya An-Nur (foto/yuni)Pemprov Riau Bersama Masjid Raya An-Nur Serahkan Santunan untuk 150 Anak Yatim
Politisi senior Demokrat, M Nasir (kiri) siap maju Pilgubri 2024 (foto/yuni)Siap Bangun Riau Lebih Baik, M Nasir Mantap Maju Pilgubri 2024
  Petani sawit Riau diajak berinvestasi emas Antam untuk stabilitas finansial (foto/ilustrasi)Investasi Emas Pilihan Tepat untuk Petani Sawit Riau untuk Mengelola Aset
Bupati Rezita meresmikan keberadaan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum pertama di Inhu (foto/ist)Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Pertama di Inhu Diresmikan, Ini Pesan Bupati
Ilustrasi petugas memadamkan kebakaran lahan di Provinsi Riau (foto/int)Pelalawan dan Meranti Terbanyak Sumbang Hotspot di Riau Hari Ini
ilustrasiCegah Karhutla, Awal April BNPB Bakal Lakukan TMC di Riau
Penjabat (Pj.) Sekretaris Daerah Kampar, Yusri Masa Jabatan Pj Sekda Kampar yang Dikabarkan Maju Pilkada Sepekan Lagi, Dipertahankan atau Diganti?
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved