www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
DPD Golkar Riau Pastikan Syamsuar Maju Pilgubri
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Mobil Dirampas Leasing, Warga Pelalawan Lapor Polisi
Sabtu, 11 Juni 2016 - 10:59:17 WIB

PEKANBARU - Intan Novita Sari (35), warga Kabupaten Pelalawan, melaporkan tujuh orang pria yang diduga karyawan salah satu leasing di Pekanbaru. Dia tidak terima mobil miliknya ditarik paksa.

Menurut Intan, Nissan Juke BM 1209 CG keluaran tahun 2012 yang sehari-hari dikendarainya dirampas pada 18 Mei 2016 di area Parkir Hotel Ratu Mayang Garden, Pekanbaru. Salah seorang dari pelaku mengaku anggota Satuan Brigade Mobil Kepolisian Daerah (Polda) Riau.

Intan mengaku pernah meminjamkan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) mobil ke sepupu bapaknya, Master M Simbolon, untuk dileasingkan. Namun, dia sama sekali tidak mengetahui proses pencairan kredit di leasing yang pusatnya di Medan itu.

"Kata sepupu bapak klien saya (paman Intan) itu, memang ada angsuran yang belum dilunasi atau menunggak. Tapi kalau tiba-tiba mobil klien saya diambil seperti ini, kan tidak beres,” ucap Benno Suveltra selaku pengacara Intan, di Pekanbaru, baru-baru ini.

Dikatakan Benno, sebelumnya Intan pernah mendatangi kantor leasing untuk membayar lunas berapa tunggakan dan cicilan tersisa. Namun pihak leasing tidak mau menerima. "Pengakuan paman Intan, dana yang cair dulu itu adalah Rp100 juta, angsuran terbayar sudah 6 bulan," ucap Benno.

Saat mau dilunaskan, lanjut Benno, pihak leasing mengatakan kepada Intan, bahwa dia harus bayar hampir dua kali lipat dari hutang pokoknya. Kan aneh, apalagi surat perjanjian kreditnya baru kemaren ini diterima paman klien saya. Itu pun sudah tertulis disana bahwa hutang pokoknya jadi Rp120 juta," kata Benno.

Tidak terima mobilnya diambil oleh leasing, Intan yang didampingi oleh Pengacara dari Kantor Hukum Benno Suveltra & Rekan membuat laporan polisi di Polda Riau atas dugaan tindak pidana perampasan itu. "Tertanggal 18 Mei, klien saya sudah buat laporan," kata Benno.

Sementara itu, Kepala Bidang Humas Polda Riau, AKBP Guntur Aryo Tejo SIK, membenarkan laporan korban. "Terlapor tujuh orang dan segera kita panggil," tutur Guntur.

Penulis: Linda Novia
Editor : Yusni Fatimah


   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Sekretaris DPD Golkar Riau, Indra Gunawan Eet (foto:ist) DPD Golkar Riau Pastikan Syamsuar Maju Pilgubri
Polsek Rimba Melintang, Rohil amankan barang bukti sabu dari tangan petani (foto/int)Petani di Rohil Dibekuk Polisi Saat Komsumsi Sabu, 4,8 Gram Barang Bukti Disita
Ilustrasi Bandara SSK II Pekanbaru masih berstatus internasional (foto/int)Bandara SSK II Pekanbaru Masih Berstatus Bandara Internasional
TikTok menguasai peran sumber berita untuk Gen Z ketimbang Google (foto/int)Google Kian Ditinggal, Gen Z Pilih TikTok untuk Cari Berita dan Informasi
Kadisdik Pekanbaru, Abdul Jamal.(foto: int)Dua SMPN Baru di Pekanbaru Sudah Bisa Gelar PPDB 2024
  Koramil 09/LGM menggelar makan siang gratis di Ponpes Bahrul Hidayah (foto/Andy)Pasca Lebaran, Koramil 09/LGM Gelar Makan Siang Gratis di Ponpes Bahrul Hidayah
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Riau, Boby Rachmat (foto/Yuni)Disnakertrans Riau Telah Selesaikan 28 Laporan Terkait THR
Jajaran Polres Padang Pariaman, Sumbar berhasil menangkap tiga pelaku pemerkosaan (foto/detik)3 Pria Pemerkosa Gadis di Sumbar Ditangkap, Polisi: Korban Dicecoki Miras
Ilustrasi harga emas masih tinggi di Kota Pekanbaru, Riau (foto/int)Harga Emas Antam 1 Gram Jumat Ini di Pekanbaru Bertahan Rp1.319.000
Ketua DPD PAN Pekanbaru, Ir Nofrizal MM.(foto: int)DPD PAN Inisiasi Koalisi Indonesia Maju di Pilwako Pekanbaru 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved