Penetapan Tersangka Karhutla di Bengkalis Tunggu Pemeriksaan Semua Saksi Ahli
Rabu, 31 Mei 2023 - 10:19:31 WIB
PEKANBARU - Rabu (31/5/2023), dua kasus kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Bengkalis naik penyidikan. Kedua kasus ini, telah ditangani penyidik Satuan Reskrim Polres Bengkalis.
"Untuk Karhutla di Bengkalis yang besar di Tanjung Leban sudah naik tahap sidik. Kami sedang menghimpun keterangan para saksi ahli," ujar Kasat Reskrim Polres Bengkalis, AKP Muhammad Reza, Selasa (30/5/2023) dikutip tribunpekanbaru.com.
Namun untuk penetapan tersangka dalam kasus ini, pihaknya menunggu sampai semua pemeriksaan saksi ahli selesai.
"Selanjutnya kami gelar perkaranya untuk penetapan tersangka," sambungnya
Kasus Karhutla yang ditangani ini bukan kasus biasa. Maka itu pihaknya merasa perlu melakukan penanganan secara maksimal dan ekstra hati-hati, dalam setiap penyidikannya.
"Namun, kami belum bisa menyampaikan teknis lengkapnya. Biarlah hasil penyidikan yang berbicara," sebutnya.
Selain di Tanjung Leban, Polres Bengkalis dipaparkan Reza juga menangani kasus Karhutla di Teluk Lecah.
"Saat ini sedang melengkapi semua pemeriksaan saksi. Termasuk nanti saksi ahli," sebutnya. (*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :