www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Tips Memiliki Asuransi All Risk Mobil Secara Online dan Tanpa Ribet
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Wabup Bengkalis Gadungan Tipu Pengurus Masjid Ar-Raudah, Modus Ingin Beri Dana Hibah
Senin, 23 Januari 2023 - 18:24:35 WIB

BENGKALIS - Seorang penipu mengaku-ngkau sebagai Wakil Bupati Bengkalis, H Bagus Santoso berusaha melancarkan aksinya dengan sasaran pengurus Masjid Ar-Raudah, terkait dengan bantuan dana hibah.

Dalam aksinya, pelaku menggunakan layanan WhatsApp dengan nomor +6282140685794 dengan menggunakan foto Wabup Bengkalis, H Bagus Santoso mengenakan Pakaian Dinas Umum (PDU) lengkap memakai atribut.

Awalnya, pelaku menghubungi mantan pengurus Masjid Ar-Raudah melalui WA dan menanyakan apakah yang bersangkutan masih mengurus Masjid Ar-Raudah.

"Kalau tahun lalu, iya saya ketuanya pak Wabup, sekarang tidak lagi. Sekarang nama ketuanya pak ilham," jawab korban kepada pelaku.

Setelah mendapat jawaban itu, pelaku kemudian memperkenalkan diri sebagai Wabup, bagus santoso.

"Sebelumnya perkenalkan, saya dengan H bagus santoso wakil bupati riau kabupaten bengkalis," isi pesan WA pelaku.

"Ada yang perlu saya sampaikan terkait program dana hibah untuk masjid/mushola tahun anggaran 2022 kemarin dan tahun 2023 ini bapak," lanjut pelaku.

Karena merasa yakin itu adalah Wabup, Bagus santoso, korban lantas membalas WA tersebut.

"Ya pak Wabup. Silakan pak," jawab korban.

Tak sampai di situ, Wabup gadungan ini terus berinteraksi, agar lebih meyakinkan calon korbannya.

"Apakah masjid Ar-Raudah di tahun 2022 kemarin sudah pernah mendapat dana/hibah dari Pemkab bengkalis?," tanya pelaku.

Korban menjawab lagi.

"Setahu saya belum pernah pak Wabup," ucap korban.

Pada kesempatan itu, Wabup gadungan ini meminta kepada mantan ketua pengurus Masjid Ar-Raudah untuk mengirimkan data untuk persyaratan, seperti foto KTP pengurus/takmir masjid, nomor rekening masjid, susunan pengurus dan gambar bangunan masjid.

Selanjutnya pengurus diminta untuk mengirimkan seluruh berkas melalui WA, dan berjanji akan diserahkan ke Sekda, kemudian Sekda akan menghubungi. Persyaratan akan ditunggu sampai tanggal 25 Januari 2023.

Sebagaimana diketahui aksi serupa yang mengaku sebagai Wabup Bengkalis, Bagus Santoso juga pernah terjadi pada 18 Juni 2022 lalu.

Dalam penipuan itu, pelaku yang menggunakan nomor 081334073013 menghubungi Pondok Quran Uwais Al Qarni, Bengkalis yang bakal menerima bantuan donoasi via transfer.

Terkait kejadian ini, Kadiskominfotiksan Bengkalis, Hendrik Dwi Yatmoko meminta kepada masyarakat, khususnya pengurus rumah ibadah maupun lembaga pendidikan dan pondok pesantren, serta kelompok dan perorangan, agar tidak percaya dengan aksi yang mengatasnama pejabat untuk memberikan dana hibah.

Karena pemberian dana hibah maupun bantuan, sudah dianggarkan di APBD 2023, dan biasanya akan disalurkan setelah melalui proses menyerahkan persyaratan oleh pengurus yang bakal menerima hibah.

"Jika ada yang mengatasnamakan kepala daerah atau pejabat langsung menghubungi pengurus, menyatakan kalau lembaga atau institusinya menerima dana bantuan hibah, sudah dipastikan tidak benar. Untuk itu, kami minta kepada warga untuk lebih berhati-hati, jangan cepat percaya," ungkap mantan Camat Bantan ini.

Lebih lanjut Hendrik mengimbau kepada masyarakat agar tidak mudah mengirimkan data-data pribadi, seperti foto KTP, nomor rekening dan data dokumen lainnya.

Penulis: Zulkarnaen
Editor: Barkah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Roojai Indonesia hadir untuk menjadi asuransi online terbaik dan memastikan finansialmu terproteksi dengan menawarkan berbagai manfaat asuransi, diantaranya roadside assistance 24/7, proses klaim yang mudah dan cepat, diskon, dan masih banyak lagi. Tips Memiliki Asuransi All Risk Mobil Secara Online dan Tanpa Ribet
Service AHASS siaga untuk pemudik.(foto: istimewa)AHASS Siaga Bantu Pemudik Servis Motor Honda
NETA V.(foto: istimewa)Makin Populer, Ini 5 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Beli Mobil Listrik
Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto bersama Menhub RI.(foto: sri/halloriau.com)Dukung Gebyar BBI/BBWI, Menhub Beri Bantuan 'By The Service' ke Pemprov Riau
Salah satu baliho sosialisasi Abdul Wahid sebagai bakal calon gubernur Riau (foto:rinai/halloriau) Lebih Baik Kembali ke DPR RI Daripada Jadi Wakil, PKB Pastikan Abdul Wahid Bacalon Gubri
  Kadisdik Pekanbaru, Abdul Jamal.(foto: int)PPDB SMPN Pekanbaru 2024 Dimulai 15 Juli, Ini Kata Kadisdik
LLDIKTI Wilayah XVII sosialisasi KIP-K di UIR.(foto: mcr)Sosialisasi KIP-K di UIR, LLDIKTI Wilayah XVII: Peran Yayasan dan PT Penting untuk Sukseskan Program
Sekdako Pekanbaru, Indra Pomi Nasution.(foto: int)Ikuti MTQ ke-42 Riau, Besok Kafilah Pekanbaru Berangkat ke Dumai
Macet di Jalan Sudirman Pekanbaru.(foto: sri/halloriau.com)Pengendara di Pekanbaru Keluhkan Pak Ogah, Sembarangan Beri Jalan untuk yang Beri Uang
Irvan Herman saat bersama Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan (foto/ist)Irvan Herman Masuk Kandidat Potensial Calon Walikota Pekanbaru, Komunikasi Politik Mulai Dijalankan
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved