www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Jangan Lupa Bawa Mantel, Potensi Hujan Disertai Angin Kencang Guyur Riau
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Tak Sampai 12 Jam, Pembobol Ruko di Batang Cenaku Dibekuk Polisi
Minggu, 02 Agustus 2020 - 13:34:44 WIB

INHU - Hanya selang beberapa jam saja setelah terjadinya kasus pencurian dengan pemberatan (Curat) pada sebuah Rumah Toko (Ruko) Desa Aur Cina, Kecamatan Batang Cenaku, jajaran Polsek Batang Cenaku berhasil meringkus pelaku.

Terkait kasus itu, seorang pemuda asal Desa Kilan Kecamatan Batang Cenaku, DRS (23) alias Lius dibekuk Satreskrim Polsek Batang Cenaku di rumahnya, Kamis (30/7/2020) sore sekitar pukul 17.00 WIB.

Kapolres Inhu, AKBP Efrizal S.IK melalui PS Paur Humas Polres Inhu, Aipda Misran kepada awak media, Minggu (2/8/2020) membenarkan penangkapan terhadap pelaku Curat di Batang Cenaku.

Diungkapkan Misran, Kamis (30/7/2020) pagi, sekitar pukul 07.30 WIB, korban yang diketahui bernama Kurniawan (36) bangun dari tidur dan langsung membuka Ruko miliknya.  Namun belum sempat membuka pintu Ruko, pandangannya tertuju pada laci tempat biasa dia menyimpan uang telah tersingkap dan menganga dengan lebar.

Ketika dicek, uang tunai sebesar Rp 12 juta yang disimpan dalam laci telah raib, tidak hanya itu, dua unit handphone merek Vivo dan Nokia miliknya yang ada di dalam Ruko juga hilang.

Perasaan makin tak menentu setelah melihat pintu Ruko tidak terkunci lagi, nampak jelas jika pintu itu dibuka secara paksa.

"Total kerugian yang dialami korban lebih kurang Rp 14 juta," ungkap Misran.

Korban langsung ke Mapolsek Batang Cenaku untuk melaporkan nasib malang yang menimpanya itu.

Setelah menerima laporan korban, Satreskrim Polsek Batang Cenaku langsung melakukan penyelidikan ke lapangan.

Luar biasa, tak butuh waktu lama, penyelidikan itu membuahkan hasil, pelaku Curat alias maling yang membobol Ruko itu mengarah kepada DRS.

Tanpa membuang-buang waktu, sekitar pukul 17.00 WIB, polisi tiba di rumah pelaku di Desa Kuala Kilan.

Pelaku yang tak menyangka jika polisi datang ke rumahnya dalam tempo relatif singkat itu kaget dan tak berkutik saat diamankan.

Rumah pelaku digeledah, polisi menemukan barang bukti uang tunai dan 2 unit handphone yang disimpan pelaku di bawah tempat tidurnya.

"Pemuda itu mengakui perbuatannya kepada polisi, kemudian pelaku dan barang bukti diamankan di Mapolsek Batang Cenaku," ucap Misran.

Penulis: Andri
Editor: Yusni Fatimah


   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi hujan lebat masih berpotensi mengguyur Pekanbaru dan sekitar (foto/int)Jangan Lupa Bawa Mantel, Potensi Hujan Disertai Angin Kencang Guyur Riau
Ilustrasi proses water bombing titik Karhutla di Riau (foto/int)BMKG: Akhir Pekan Riau Nihil Titik Api
Bupati Siak Alfedri dan Wakil Bupati Siak Husni MerzaAlfedri Kembali Jadi Bakal Calon Bupati Siak, Tetap Berpasangan dengan Husni di Pilkada Siak 2024
Indra Gunawan Eet.Indra Gunawan Eet Disiapkan Maju di Pilkada Bengkalis 2024, Kembali Bertarung dengan Kasmarni
Ketua Nasdem Dumai Paisal yang saat ini menjabat Wako Dumai dan Ketua Demokrat Dumai, Prapto Sucahyo.Pilwako Dumai 2024, Ketua DPC Demokrat Dumai Mulai
  Ilustrasi harga emas di Pekanbaru naik lagi di akhir pekan (foto/int)Makin Silau Nih, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Naik Tipis Jadi Rp1.347.000
Normalisasi drainase dilakukan PUPR Pekanbaru (foto/int)Banyak Drainase Alami Pendangkalan dan Tersumbat Sampah, Ini Tindakan PUPR Pekanbaru
Pj Walikota Pekanbaru Muflihun.Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
PSPS Riau.Persiapan Liga 2 Musim 2024/2025, Management PSPS Riau Lakukan Evaluasi
Platform migas lepas pantai. Istimewa/SKK Migas.SKK Migas Dorong Kontraktor Manfaatkan Momentum Lonjakan Harga Minyak
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved