www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pj Gubri Takjub dengan Kemeriahan Gernas BBI-BBWI dan Lancang Kuning Carnival
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Ratusan Lahan di Meranti Hangus Terbakar, Pelaku Diburu Polisi
Rabu, 14 Februari 2018 - 17:24:36 WIB

PEKANBARU - Kebakaran hebat terjadi lahan di Desa Lukun dan Desa Tanjung Sari, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti. Ditafsir ratusan hektar lahan hutan yang terbakar, diduga disengaja oleh pihak tak bertanggungjawab. Polres Meranti temukan bukti adanya sebuah pondok papan dibangun dalam hutan yang baru saja ditinggalkan.

"Ada orang tinggal di sana, tapi sudah tidak ada lagi usai kejadian. Diduga kabur," kata Kapolres Kepulauan Meranti AKBP La Ode Proyek dihubungi halloriau.com, Rabu (14/2/2018) sore.

Ia mengatakan tengah mencari tahu keberadaan orang yang belum diketahui identitasnya itu. Lalu meminta keterangan beberapa pihak lainnya untuk memastikan pemilik lahan yang terbakar ini.

"Kita sudah dipasang police line dan mencari tahu keberadaan orang yang menetap di sana dan pemilik sekaligus lahan tersebut," kata La Ode.

Lebih lanjut, ia menyebutkan lahan yang terbakar ini merupakan lahan gambut dengan kedalaman beberapa meter. Cuaca yang kurang bersahabat ini membuat api cepat merambat kemana-mana dan meluluhlantakkan lahan lainnya yang tertiup angin.

"Dalam hitungan jam api cepat meluas, sudah ratusan hektar yang terbakar," sebut La Ode.

Ditambah La Ode, lahan terbakar ini rata-rata ditumbuhi lalang-lalang yang mudah sekali terbakar, itu juga yang menjadi penyebabnya. Sementara itu juga petugas mengalami kesulitan di lapangan dalam upaya pemadaman api lantaran kedalaman gambut yang berujung akan membahayakan diri sendiri.

"Lokasi kebakaran tergolong sulit dicapai. Berada di pulau, desa dimaksud hanya bisa ditempuh memakai speedboat ukuran besar. Tidak bisa speed yang kecil, makanya sulit dijangkau," pungkas La Ode.

Hingga kini, La Ode menyebut puluhan personel Polri, TNI, BPBD dan warga sekitar terus mengendalikan api supaya tak meluas. Lahan yang sudah padam masih didinginkan agar tak terbakar lagi karena tiupan angin.

Penulis: Helmi
Editor : Yusni Fatimah




   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto.(foto: mcr)Pj Gubri Takjub dengan Kemeriahan Gernas BBI-BBWI dan Lancang Kuning Carnival
Amril Jambak saat mendaftar Pilkada Agam 2024 ke Partai NasDem Agam.(foto: istimewa)Maju Pilkada Agam 2024, Amril Jambak Daftar ke NasDem, PAN dan PPP
Direktur Utama IKM Rumah Tamadun, Hendra Dermawan.(foto: afrizal/halloriau.com)IKM Rumah Tamadun Satu-satunya Peserta Asal Rohil dalam NEXT Kemendag
Konkerprov IV PGRI Riau dihadiri 12 PGRI Kabupaten/Kota (foto/ist)PGRI Riau Adakan Konkerprov IV di Pekanbaru, Ini Hasilnya
Marketing Honda Soekarno Hatta, Hadi Putra.(foto: mimi/halloriau.com)Pengen Beli Mobil, Yuk Cek Harga dan Promo Honda Soekarno Hatta Pekanbaru
  Sekdakab Rohil bersama para Sekda se-Riau dalam FGD Komwil Riau.(foto: afrizal/halloriau.com)Hadiri FGD Komwil Riau, Ini Harapan Sekdakab Rohil
Wabup Rohil, Sulaiman bersama para Kepala OPD.(foto: afrizal/halloriau.com)Wabup Sulaiman Pimpin Ekspos Peta Potensi Investasi Rohil
Pj Gubernur Riau bersama Kadisperindagkop UKM Riau di Gernas BBI-BBWI Riau.(foto: sri/halloriau.com)2 Hari Gernas BBI-BBWI Riau 2024, Transaksi Bazar UMKM Capai Rp850 Juta
Kegiatan razia warung remang-remang di KM 2 Jalan Koridor Pelalawan.(foto: andi/halloriau.com)Pasca Viral, Tim Gabungan Razia Warung Remang-Remang di Km 2 Jalan Koridor Pelalawan
Pertamina EP Lirik Field bersama anak-anak Suku Talang Mamak.(foto: dasmun/halloriau.com)Pertamina EP Lirik Field Bantu Wujudkan Mimpi Anak Suku Talang Mamak
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved