Otomotif
BREAKING NEWS :
Pemkab Gelar Pembinaan Khafilah MTQ Inhu, Ini Targetnya
 
Honda City Hatchback RS Resmi Mengaspal, Desain Sporty, Tenaga Besar, Fitur Melimpah
Rabu, 03 Maret 2021 - 18:21:39 WIB

JAKARTA - PT Honda Prospect Motor (HPM) hari ini resmi memperkenalkan Honda City Hatchback RS. Mobil ini tampil berdesain sporty, fitur-fitur terkini dan jantung pacu yang diklaim paling bertenaga di kelasnya.

"Honda sangat bangga mempersembahkan Honda City Hatchback RS sebagai model baru bagi konsumen Indonesia. Kami telah mempelajari kebutuhan dari konsumen muda hatchback dan berupaya keras dalam mengembangkan mobil yang sporty, stylish, dan sekaligus fungsional untuk memenuhi gaya hidup dari penggunanya," kata President Director HPM, Takehiro Watanabe, dalam konferensi virtual, Rabu (3/3/2021).

Honda City Hatchback RS memiliki desain eksterior yang stylish, ruang belakang luas, panel instrumen berkualitas tinggi. Pada bagian eksterior mobil ini menerapkan cutting edge design, dengan desain lampu Full LED Headlight with LED Daytime Running Light, LED Foglight, dan Rear Combi Light with LED light bars. Selain itu, warna hitam glossy pada Front Upper Grille, Side Door Mirror, Shark Fin Antenna, dan 16" Sporty Alloy Wheels yang memiliki aksen warna hitam yang semakin menambah karakter sporty pada mobil ini.

Aerokit eksklusif RS seperti Rear Bumper with Diffuser, Fog Garnish, Front Bumper Lower Mesh Grille tampil pada bagian eksterior. Kombinasi aerokit dan bumper pada Honda City Hatchback RS telah dikembangkan melalui pengujian pada terowongan angin oleh Honda Research & Development di Sakura, Jepang yang juga mengembangkan Formula-1 untuk tingkat aerodinamika yang lebih baik.

Bicara fitur, Honda City Hatchback RS dilengkapi fitur canggih seperti Remote Engine Start yang dapat menghidupkan mesin kendaraan dan A/C secara otomatis sebelum memasuki kendaraan.Fitur ini mirip di model-model premium seperti All New Honda Accord, New Honda Civic, dan juga New Honda CRV.

Di dalam kabin mobil ini dibekali panel instrumen didesain dengan Sporty Meter Cluster with Red Accent yang terintegrasi dengan 8" Advanced Capacitive Touchscreen Display Audio. Smartphone juga dapat dengan mudah ditautkan pada bagian audio dengan fitur Smartphone Connection.

Fitur lainnya, ada 8 buah speaker yang ada pada bagian depan dan belakang kabin serta Auto A/C with Red Illumination. Lalu ada juga fitur Multi-Angle Rear View Camera yang dapat menampilkan 3 tampilan: Normal View, Wide View, and Top View untuk membantu pengguna saat memarkir mobil.

Tak hanya itu, masih ada fitur kekinian lainnya seperti One Push Ignition System, Cruise Control, Audio Steering Switch dan Hands-free Telephone (HFT) Switch dengan Voice Recognition. Semua fitur tersebut dilengkapi dengan Leather Door Lining with Red Stitches pada pintu samping, Setir, dan Shift Knob.

Di sektor performa, Honda City Hatchback RS yang memiliki transmisi CVT & 6 M/T telah didukung oleh 4 silinder segaris 1.5L DOHC, 16 katup i-VTEC + DBW yang membuat performanya mencapai 121 PS pada 6.600 rpm dan torsi maksimum 145 Nm di 4.300 rpm, yang diklaim Honda terbesar di kelasnya.

Sesuai dengan kebutuhan saat ini untuk emisi yang lebih bersih dan penghematan sumber daya, gas buang pada model ini telah sesuai standar EURO 4. Selain itu, tersedia pula ECON Mode untuk pengaturan karakter berkendara yang lebih hemat bahan bakar dan ramah lingkungan.

Soal fitur keselamatan, mobil ini dirancang menggunakan rangka G-CON + ACE™ dan dilengkapi dengan 6 airbags untuk perlindungan lengkap. Selain itu masih ada ABS, EBD + BA, Brake Override System, Vehicle Stability Assist (VSA), Hill Start Assist, Parking Sensor, Seatbelt Reminder, Pretensioner with Load Limiter Seat Belt, Emergency Stop Signal hingga APAR (Alat Pemadam Api Ringan). Sistem keamanan juga telah disesuaikan dengan standar keamanan Honda yang meliputi Smart Key with Keyless Entry, Immobilizer, dan Alarm System.

Honda City Hatchback RS tersedia dalam 6 pilihan warna, di antaranya Phoenix Orange Pearl, Rallye Red, Crystal Black Pearl, Lunar Silver Metallic, Platinum White Pearl, dan varian warna terbaru adalah Meteoroid Gray Metallic.

"Segmen Hatchback merupakan salah satu segmen dengan pertumbuhan tertinggi di Indonesia dimana Honda juga menjadi brand yang memiliki tempat yang kuat di segmen ini. Kami telah mempelajari kebutuhan model yang lebih sporty untuk pelanggan di segmen ini, dan kami yakin Honda City Hatchback RS akan diterima dengan baik oleh konsumen Indonesia dan melanjutkan nilai-nilai warisan Honda di pasar hatchback," bilang Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM, Yusak Billy dilansir detiOto.

Honda City Hatchback RS juga akan diluncurkan secara virtual, yang tayang pada tanggal 3 Maret 2021, jam 19.00 WIB di channel YouTube hondaisme.(*)

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Pemkab Gelar Pembinaan Khafilah MTQ Inhu, Ini Targetnya
  • Titik Api di Riau Nihil, Hotspot Sumatera Terdeteksi di 3 Provinsi Pagi Ini
  • Mau Beli Toyota Fortuner, Segini Bayar Pajak Tahunannya
  • Tahapan Pilkada Serentak 2024: Pendaftaran 27 Agustus, Coblosan 27 November
  • Tak Sekadar Budaya Leluhur, Ayi Ayo Onam Menjadi Wisata Religi di Riau
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved