Otomotif
BREAKING NEWS :
Bakal Telan Biaya Rp1,8 Miliar, SDN 83 Pekanbaru Segera Dibangun Pasca Terbakar
 
Honda Serahkan All New BR-V ke Konsumen, Tipe Ini Paling Banyak
Selasa, 11 Januari 2022 - 06:42:00 WIB

JAKARTA - PT Honda Prospect Motor melakukan penyerahan unit All New Honda BR-V kepada para konsumennya.

Dilakukan secara simbolis dengan mengundang 50 konsumen yang ada di daerah JAbodetabek ke acara penyerahan (8/1/2022).

“Kami sangat berterima kasih kepada para konsumen yang sudah setia dengan Honda,”

“Mereka yang sudah mengerti keandalan dari produk-produk Honda,”

“Terlebih bagi para konsumen All New Honda BR-V yang sudah membeli bahkan sebelum melihat unitnya,” ucap Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing PT HPM.

Sebanyak 50 unit yang diserahkan secara simbolis tersebut, lebih banyak yang berwarna putih, karena memang menjadi warna dominan yang dipilih konsumen.

Selain itu juga mayoritas merupakan tipe tertinggi (Prestige with Honda Sensing), dalam angka mencapai 55%.

Dalam penyerahan secara simbolis kepada konsumen, juga menandai dimulainya pengiriman All New Honda BR-V ke dealer-dealer yang ada di Jabar, Jateng, Jatim dan Sumatera.

Artinya, di Januari ini akan banyak konsumen yang sudah mulai menerima unit terbaru Honda tersebut. Diperkirakan 3.200 unit akan sampai ke konsumen, seperti yang dilansir dari gridoto.

Sementara itu, PT HPM menargetkan penjualan SUV 7 seater ini dalam satu tahun berada ada di angka 40 ribu unit untuk pasar domestik.

Sedangkan, untuk ekspor diharapkan bisa sampai 10 ribu unit.

“Kita akan kapalkan ke 30 negara yang akan menerima unit ini. Kami berharap semua bisa berjalan dengan baik,” tambah Billy, sapaannya.

Honda berharap ekspor sudah mulai bisa berlangsung pada Februari mendatang.*

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Bakal Telan Biaya Rp1,8 Miliar, SDN 83 Pekanbaru Segera Dibangun Pasca Terbakar
  • Pj Sekdaprov: Otda untuk Kesejahteraan dan Demokrasi
  • Harga Komoditas Pertanian di Riau Stabil, Pinang Kering Tetap Rp4.400/Kg
  • Digrebek, Bandar Narkoba Kampung Dalam Pekanbaru Tunggang Langgang Lompat ke Sungai Siak
  • Pj Wako Bakal Berganti, Sekdako Tegaskan ASN Pemko Pekanbaru Tetap Produktif
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved