www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Seorang Pelaku Penikaman Antar Pemuda di Inhil Diringkus Polisi
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pantau Mudik Balik Lebaran di Sumbar, Kemenhub Singgung Sistem One Way Padang-Bukittinggi
Selasa, 25 April 2023 - 06:11:21 WIB

PADANG – Kementerian Perhubungan memantau pelaksanaan arus mudik balik Lebaran 2023 di Sumbar.

Pemantauan ini dilakukan berdasarkan Instruksi Menteri Perhubungan No. IM.4 Tahun 2023.

Instruksi tersebut membahas tentang Monitoring Penyelenggaraan Angkutan Lebaran Tahun 2023.

Sekretaris Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, Lollan Panjaitan mengatakan dengan aturan itu, para pejabat pusat ditugaskan melakukan pemantauan ke sejumlah wilayah.

“Tujuannya untuk memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat khususnya pemudik Lebaran,” katanya.

Khusus di Sumbar, pemantauan dilaksanakan di Pelabuhan Teluk Bayur, Bandara Minangkabau, Terminal Tipe A Anak Air, Pelabuhan Penyeberangan Muara Padang dan Pelabuhan Penyeberangan Teluk Bungus.

“Untuk Pelabuhan Teluk Bayur arus mudik berjalan lancar dan aman.”

“Seluruh penumpang dapat dilayani dengan maksimal baik itu penumpang turun maupun penumpang naik,” jelas dia.

Kemudian sektor udara guna mendukung kelancaran arus mudik penerbangan tambahan dilakukan di Bandara Internasional Minangkabau.

Dengan adanya penambahan tersebut, maka layanan mudik via jalur udara lebih lancar.

“Saat ini telah ada beberapa penerbangan tambahan guna mendukung kelancaran arus mudik,” ucap Lollan.

Hal itu terbukti dari data Posko Angkutan Lebaran 2023 pada H-2 per 20 April 2023 terdapat 80 pergerakan pesawat rute domestik.

Kemudian ada 6 rute internasional dengan jumlah pergerakan penumpang 9.028 orang untuk rute domestik dan 714 orang untuk rute internasional.

“Lalu kondisi arus jalan yang lancar disebabkan salah satunya adalah pemberlakuan satu arah atau one way di sejumlah titik yang berpotensi menimbulkan kepadatan lalu lintas,” ujarnya.

Tidak ada kejadian menonjol serta permasalahan operasional yang terjadi pada seluruh sektor moda.

Dengan demikian, ia berkesimpulan yang angkutan lebaran di Sumbar berjalan baik dan lancar.

Ia berpesan, kepada seluruh petugas agar mengantisipasi arus balik yang sebentar lagi akan dihadapi.

Kata dia, para petugas tidak boleh lengah dalam melakukan tugas sehingga arus balik dapat berjalan baik dan lancar, seperti yang dilansir dari katasumbar.

“Untuk arus balik kita harus bersiap diri tidak boleh lengah sama sekali, kita harus bersiap agar masyarakat dapat dilayani dengan baik dan maksimal,” tutupnya.(*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Tersangka S saat diamankan di Mapolres Inhil.(foto: yendra/halloriau.com)Seorang Pelaku Penikaman Antar Pemuda di Inhil Diringkus Polisi
Kasatpol PP Pekanbaru, Zulfahmi Adrian.(foto: sri/halloriau.com)Hantarkan ke Makam, Zulfahmi Anggap Raja Yose Seperti Abang Kandung
BKPSDM Kepulauan Meranti saat melakukan diskusi bersama wartawan terkait persoalan penerimaan PPPKDiskusi Bersama Wartawan, Pemkab Kepulauan Meranti Jelaskan Persoalan yang Dihadapi Pelamar PPPK
Kadisbud Provinsi Riau, Raja Yoserizal Zen berwasiat ingin dimakamkan dekat kuburan orang tuanya (foto/int)Sebelum Meninggal, Raja Yoserizal Kerap Ziarah ke Makam Orang Tua
Kepala SD Global Andalan Pangkalan Kerinci, Delfi Litany Gultom saat menerima penghargaan Sekolah Adiwiyata Mandiri (foto/ist)Penghargaan Adiwiyata 2024: Bukti Sekolah Binaan RAPP Bangun Generasi Peduli Lingkungan
  Group Head Premium Segment XL Axiata, Randu Zulmi (tengah) saat memberikan keterangan rilis paket layanan internet terbaru XL Axiata Luncurkan HYFE, Paket Internet Unlimited dengan Simplicity Sebagai Kunci Utama
Candidate for Governor of Riau Abdul Wahid attended the Nasdem PartyAttending Nasdem Consolidation Across Riau, Abdul Wahid Has Been Committed To Not Discriminate Between Supporting Parties
Two people in Tembilahan died after stabbing each other after an argument (photo/yendra)Two People in Tembilahan Died After Stabbing Each Other After an Argument That Resulted in Their Intestines Coming Out
Francesco Bagnaia menang dramatis di Sprint Race MotoGP Jepang 2024 (foto/IG Pecco63)Bagnaia Menang Dramatis di Sprint Race MotoGP Jepang 2024, Pedro Acosta Terjatuh!
HBD 2024 Regional Sumatera yang digelar di Alam Mayang Pekanbaru berlangsung meriah (foto/ist)Sukses Digelar, Para Bikers Honda Ramaikan Event HBD Regional Sumatera 2024
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Nomor Urut Pilgubri: Wahid-SF 1, Nasir-Wardan 2, Syamsuar-Mawardi 3
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved