www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Makin Populer, Ini 5 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Beli Mobil Listrik
 
Warga Pekanbaru 'Menjerit' Harga Sembako Naik Jelang Natal dan Tahun Baru
Senin, 18 Desember 2017 - 12:28:32 WIB

PEKANBARU - Jelang natal dan tahun baru harga sejumlah bahan pokok di pasar-pasar tradisional Kota Pekanbaru mulai merangkak naik. Tak pelak kondisi ini membuat sejumlah warga mengeluh keberatan.

Seperti yang disampaikan Eli, warga Parit Indah yang rutin berbelanja di Pasar Dupa ini harus merogoh kocek dengan jumlah besar ketika berbelanja untuk kebutuhan menu masakan di kantin yang ditekuni selama ini.

"Gawat ini harga sembako pada naik semua, masak ayam potong saja hampir 30 ribu per kilogramnya. Belum lagi harga sembako seperti cabe rawit, cabe merah telor," keluh Eli saat ditemui Senin (18/12/2017).

Untuk harga telor, papar Eli lagi, ukuran kecil saja Rp 40 ribu per papan, ukuran sedang Rp 45 ribu per papan dan ukuran jumpo Rp 48 per papan. Sementara untuk harga cabe merah Rp 48 ribu per kilogram, cabe rawit 40 ribu dan hanya bawang merah yang agak lumayan yakni masih Rp28 ribu per kilogram.

Saat ditanya apakah kenaikan harga sejumlah bahan pokok ini berdampak kepada harga menu makanan yang dijual, Eli mengatakan untuk saat ini dirinya masih bertahan di harga yang lama demi menjaga pelanggan.

"Kalau makan kita masih bertahan di harga lama per porsinya, cuma kami mengakali dengan mengurangi ukuran lauk pauknya," tambah Eli.

Tidak hanya Eli, warga lainnya Ibu Epi juga mengeluhkan hal serupa bahkan ia tidak habis pikir apa yang menjadi penyebab sehingga harga sembako kerap kali naik, terutama di momen hari-hari besar seperti jelang natal dan tahun baru.

"Heran saya kok pada naik semua ini barang, pemerintah tolonglah apa solusinya ini, masak setiap kali mau lebaran setiap akhir tahun sembako naik. Pikirkan jugalah nasib kami sudahlah cari gas susah dan mahal pula sembako juga ikut-ikutan, kalau perlu gelar pasar murah lagi biar masyarakat terbantu," harap Epi.

Penulis: Mimi Purwanti
Editor : Yusni Fatimah



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
NETA V.(foto: istimewa)Makin Populer, Ini 5 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Beli Mobil Listrik
Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto bersama Menhub RI.(foto: sri/halloriau.com)Dukung Gebyar BBI/BBWI, Menhub Beri Bantuan 'By The Service' ke Pemprov Riau
Salah satu baliho sosialisasi Abdul Wahid sebagai bakal calon gubernur Riau (foto:rinai/halloriau) Lebih Baik Kembali ke DPR RI Daripada Jadi Wakil, PKB Pastikan Abdul Wahid Bacalon Gubri
  Sekdako Pekanbaru, Indra Pomi Nasution.(foto: int)Ikuti MTQ ke-42 Riau, Besok Kafilah Pekanbaru Berangkat ke Dumai
Macet di Jalan Sudirman Pekanbaru.(foto: sri/halloriau.com)Pengendara di Pekanbaru Keluhkan Pak Ogah, Sembarangan Beri Jalan untuk yang Beri Uang
Irvan Herman saat bersama Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan (foto/ist)Irvan Herman Masuk Kandidat Potensial Calon Walikota Pekanbaru, Komunikasi Politik Mulai Dijalankan
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved