www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Libur Panjang Usai, Jalan SM Amin Pekanbaru Mulai Macet
 
Program ESR
Karyawan BRK Kantor Cabang Air Molek Kurban 3 Ekor Sapi
Minggu, 03 September 2017 - 19:18:03 WIB

Baca juga:

AIRMOLEK - Tahun ini merupakan tahun ke 3 bagi BRK Air Molek melaksanakan penyembelihan hewan qurban dalam merayakan Hari Raya Idul Adha 1438 H, dimana 1 ekor diselenggarakan sendiri penyembelihan dan pemotongannya yang dananya terkumpul dari sebagian besar karyawan/ti BRK Cabang Air Molek. 

Kembali bertempat di halaman belakang kantor BRK Cabang Air Molek, Jumat (1/9/2017) karyawan/ti BRK Cabang Air Molek berkumpul untuk menyaksikan sekaligus menjadi bagian dari prosesi pemotongan hewan qurban tersebut.

Dari dana yang terkumpul, sebenarnya diperoleh 3 ekor sapi, namun hanya 1 ekor yang di potong dan dikerjakan sendiri oleh karyawan/ti BRK Cabang Air Molek sementara 2 ekor lainnya diserahkan ke Masjid Al-Hidayah dan Surau Azakiyatul Jannah di Kecamatan Pasir Penyu
kegiatan ini merupakan implementasi dari program internal BRK sendiri yakni program ESR (Employee Social Responsibilty) yang berbeda dengan program CSR (Corporate Sociasl Responsibility) dari sisi sumber dana seperti yang dijelaskan Wahyudi Gustiawan Pemimpinan Cabang BRK Air Molek.

"Kegiatan ini merupakan implementasi dari program internal BRK yakni program ESR (Employee Social Responsibilty) yang merupakan wujud dari budaya perusahaan yang telah dicanangkan olek Bank Riau Kepri, kalau selama ini mungkin kita hanya mengenal CSR (Corporate Social Responsibilty) maka ESR ini merupakan wujud kepedulian karyawan/ti BRK terhadap lingkungan operasional kantor yang sumber dana nya dikumpul dari karyawan/ti itu sendiri dan bukan biaya yang dikeluarkan oleh bank," jelas Wahyudi.

Kegiatan yang telah memasuki tahun ketiga ini telah direncanakan dan disepakti bersama-sama seluruh karyawan/ti BRK Cabang Air Molek ketika Yudi sapaan akrab Pemimpin Cabang BRK Air Molek ini baru mendapat amanah untuk memimpin kantor Cabang Air Molek lebih kurang tiga tahun yang lalu, kegiatan ini diharapkan dapat melengkapi kegiatan-kegiatan BRK lainnya yang bersentuhan langsung dengan masyarakat luas diluar konteks bisnis tetapi sosial.

"Kegiatan ini merupakan kesepakatan pegawai yang ada di Kantor Cabang Air Molek ini, dan Alhamdulillah sudah masuk tahun ketiga, selanjutnya kami berharap dengan kegiatan ini masyarakat disini dapat merasakan keberadaan kami ditengah-tengah mereka bukan saja dalam konteks bisnis namun juga sosial, untuk itu kami mengajak agar masyarakat dapat mendukung dan bersama-sama dengan kami mengembangkan Bank Riau Kepri yang kita banggakan ini yang notabene merupakan bank daerah kita," ungkap yudi. 

Sementara itu Guntur, ketua pengurus mesjid Al Hidayah mengungkapkan rasa syukur dan terimakasihnya pada Bank Riau Kepri khususnya Cabang Air Molek yang telah memberikan bantuan satu ekor sapi ke mesjidnya.

"Alhamdulilah kami telah mendapat bantuan 1 ekor sapi lagi untuk di kurbankan dan dibagikan kemasyarakat sekitar, kami mendoakan agar Bank Riau Kepri lebih maju, sukses dan berkembang lagi kedepannya bersama-sama masyarakat Inhu khususnya, dan kepada pegawai-pegawainya agar dimurahkan rezekinya dan senantiasa dilapangkan hatinya untuk terus dapat berbagi dengan masyarakat..amiin," ujarnya. (Rls) 


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Jalan SM Amin macet panjang.(foto: dini/halloriau.com)Libur Panjang Usai, Jalan SM Amin Pekanbaru Mulai Macet
Promo Xtra Ramadan Xiaomi.(foto: rivo/halloriau.com)Promo Xtra Ramadan Xiaomi Berlanjut Hingga 30 April 2024, Ada Potongan Harga Hingga Rp800 Ribu
Launching ASICS Indonesia Concept Store di Mal Living World Pekanbaru.(foto: rivo/halloriau.com)ASICS Hadirkan Concept Store Di Mall Living World Pekanbaru
  Baliho Agung Nugroho maju sebagai calon Walikota Pekanbaru.(foto: sri/halloriau.com)Maju Pilwako Pekanbaru, Agung Nugroho Mulai Kerucutkan Kandidat Wakil
Pelepasan Kafilah Inhu ke MTQ ke-42 Riau.(foto: andri/halloriau.com)Lepas Kafilah Inhu untuk MTQ ke-42 Riau, Ini Pesan Sekda
Flyer Suhardiman Amby yang beredar di media sosial (foto:ist)Satu Per Satu Tokoh Mulai "Cek Ombak", Kini Bupati Kuansing Turut Nyatakan Siap Maju Pilgubri
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved