www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
 
Dewan ESDM Apresiasi Bus Listrik PT RAPP
Kamis, 14 Oktober 2021 - 20:26:56 WIB

PANGKALAN KERINCI - Komitmen dalam mengimplementasikan energi bersih sekaligus mendukung upaya mengurangi emisi di lingkungan kerja, PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) yang merupakan bagian dari Grup APRIL memboyong dua bus listrik sebagai moda transportasi untuk karyawan.

Hal ini diapresiasi oleh Dewan Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Nanang Kristanto ST pada saat mencoba kendaraan yang saat ini menjadi favorit bagi karyawan perusahaan pulp and kertas di Pangkalan Kerinci ini, Rabu (13/10/2021).

"Bus ini sangat bagus sebagai transportasi untuk karyawan. Ini sesuai dengan kebijakan energi nasional kita dalam mendorong kendaraan ramah lingkungan. Selain itu bus listrik ini juga mendukung pelaksanaan Perpres No. 55 Tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (Battery Electric Vehicle) untuk Transportasi Jalan," ujar Nanang didampingi perwakilan dari Dinas ESDM Provinsi Riau, Rudi Hartono.

Nanang berharap apa yang dilakukan PT RAPP dalam mengurangi emisi juga diikuti oleh perusahaan lainnya yang ada di Riau.

Dalam kunjungan tersebut, para perwakilan ESDM mendapat paparan dari General Manager Environment dan License, Kasman bahwa bus listrik ini sesuai dengan komitmen perusahaan dalam visi APRIL 2030 untuk memberikan dampak positif bagi iklim, alam dan masyarakat dalam satu dekade mendatang.

"Kami selalu mengoptimalkan penggunaan energi terbarukan dalam operasional kami. Salah satunya dengan mengurangi pemakaian bahan bakar fosil," jelas Kasman.

Untuk diketahui, Visi keberlanjutan perusahaan, APRIL 2030 bertujuan untuk memenuhi tantangan dekade berikutnya dan memberikan dampak positif pada iklim, alam, dan masyarakat dan tetap menjadi perusahaan yang terus tumbuh dan tetap memperhatikan aspek keberlanjutan melalui strategi Iklim Positif, Lanskap yang Berkembang, Kemajuan Inklusif, dan Pertumbuhan Berkelanjutan.

Selain itu, pada tahun 2030, perusahaan berharap untuk mencapai emisi bersih nol karbon terkait pemanfaatan lahan; mampu bertahan terhadap terhadap perubahan iklim; dan menghapuskan kemiskinan ekstrem dari wilayah operasional sembari memastikan transformasi bisnis menuju pertumbuhan yang berkelanjutan. (rilis)

    




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Dr Afni mengembalikan formulir pendaftaran Bacalon Bupati Siak ke PDIP Siak.(foto: istimewa)Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
ASN Pemko Pekanbaru.(ilustrasi/int)DPRD Pekanbaru Harap ASN Tetap Bekerja Profesional Dimasa Transisi Pj Walikota
Tumpukan sampah di TPS ilegal di Pekanbaru.(foto: dini/halloriau.com)Tumpukan Sampah di Pekanbaru Kian Bertambah, Kepala DLHK: Masyarakat Harus Ikut Berkontribusi
  Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto melayat ke rumah mantan Bupati Inhil, Indra Muchlis Adnan.(foto: mcr)Pj Gubernur Riau Melayat ke Rumah Duka Mantan Bupati Inhil
Personel Ditresnarkoba Polda Riau jalani tes urine.(foto: mcr)Puluhan Personel Ditresnarkoba Polda Riau Jalani Tes Urin, Hasilnya?
Kedai harian milik Rika di Jalan Sri Indra, Rumbai Barat, Pekanbaru (foto/riki)KUR BRI Bantu Kedai Harian di Pekanbaru Bertahan Saat Masa Sulit
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved