www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Cek Promo Mobil Baru Honda Bulan Ini, Gratis Servis Sampai Cashback Jutaan Rupiah
 
Phapros Luncurkan Obat Pencegahan Covid-19
Selasa, 22 Juni 2021 - 06:38:30 WIB
PT Phapros Tbk
PT Phapros Tbk

Baca juga:

JAKARTA - PT Phapros Tbk (PEHA) yang merupakan anak usaha PT Kimia Farma Tbk, meluncurkan dua produk baru yang terkait dengan pencegahan Covid-19.

Keduanya, yakni vitamin D3 1000 IU (dengan merek Pehavit) serta vitamin C non-acid dosis tinggi setara dengan 500 mg yang aman untuk lambung, sehingga nyaman dikonsumsi bagi penderita dengan gangguan asam lambung.

Direktur Utama Phapros, Hadi Kardoko mengatakan bahwa pihaknya meluncurkan dua produk tersebut sebagai bentuk pencegahan penularan Covid-19 yang kini kasusnya mengalami peningkatan di beberapa Provinsi secara signifikan.

“Bertepatan dengan pertambahan usia ke-67 Phapros ini, Kami sebagai bagian dari keluarga besar Holding BUMN Farmasi berupaya untuk mendukung penekanan angka kasus Covid-19 secara Nasional, melalui peluncurkan dua produk baru untuk membantu meningkatkan imunitas masyarakat saat ini, sehingga diharapkan ke depannya laju penularan Covid-19 akan mulai mengalami penurunan” ujar pria yang akrab disapa Hadi ini, Senin (21/6/2021), seperti yang dilansir dari liputan6.

Ia menambahkan bahwa peluncuran produk baru tersebut juga merupakan implementasi strategi pergeseran portofolio produk akibat adanya pandemi Covid-19.

“Mobilitas masyarakat sangat terbatas, sehingga untuk tetap bertahan kami tidak boleh hanya mengandalkan sektor perjalanan dengan produk pareto yaitu Antimo, tapi juga beradaptasi dengan berinovasi mengembangkan produk-produk yang terkait dengan pencegahan maupun pengobatan Covid-19,” tambahnya.

Kinerja Phapros

Strategi persgeseran produk Phapros telah membuahkan hasil. Setidaknya pada triwulan I/2021 lalu, emiten berkode saham PEHA ini mencatatkan kinerja positif 2021 dengan posisi laba bersih naik 254 persen dan Ebitda naik 465 persen (y-o-y).

Laporan keuangan PT Phapros Tbk memperlihatkan angka yang meyakinkan per triwulan I/2021. Perolehan laba bersih periode tersebut mencapai Rp7,18 miliar, atau naik 254 persen serta EBITDA mencapai Rp 46,82 miliar atau naik 465 persen dibandingkan dengan tahun lalu (y-o-y).

Untuk terus meningkatkan performanya di tengah kondisi menantang saat ini, Perseroan telah menyusun berbagai rencana strategis, diantaranya adalah dengan pengembangan bisnis organic dan anorganik, serta meluncurkan minimal 10 produk baru pada kurun waktu dua tahun ke depan.

Produk-produk yang akan diluncurkan berasal dari beberapa kelas terapi termasuk diantaranya produk terkait penanganan pandemic Covid-19, serta produk dari kelas terapi lain seperti antibiotic, antidiabetes dan antikolesterol yang merupakan produk-produk first line therapy sehingga menambah kelengkapan produk Phapros.*



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Honda Soekarno-Hatta.Cek Promo Mobil Baru Honda Bulan Ini, Gratis Servis Sampai Cashback Jutaan Rupiah
PT Astra Agro Lestari Tbk menggelar Public Expose di Jakarta, Selasa (23/4/3024). Astra Agro Pantau Dampak Konflik Timur Tengah dan Pelemahan Rupiah
Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wapres Terpilih Hari Ini
  PT Astra Agro Lestari Tbk.Laba Bersih Astra Agro Lestari Turun 38,8 Persen
Waskita (WSKT) Kebut Tol Kayu Agung-Palembang-Betung Tuntas 2025.Waskita Kebut Tol Kayu Agung-Palembang-Betung Tuntas 2025
Momen gol Kai Havertz.Arsenal Vs Chelsea: Meriam London Hancurkan The Blues 5-0
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved