www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Talk Show Bertajuk Tuan Dukung Puan, Bentuk Komitmen PHR untuk Kesetaraan Gender
 
Pegadaian Borong 5 Penghargaan di Ajang The Best Contact Center Indonesia 2023
Rabu, 27 September 2023 - 21:30:02 WIB
Pegadaian berhasil meraih 2 penghargaan di ajang The Best Contact Center Indonesia 2023 (foto/ist)
Pegadaian berhasil meraih 2 penghargaan di ajang The Best Contact Center Indonesia 2023 (foto/ist)

Baca juga:

JAKARTA - PT Pegadaian borong 5 penghargaan di ajang The Best Contact Center Indonesia 2023 yang diselenggarakan oleh Indonesia Contact Center Association (ICCA) yang digelar di Jakarta, Selasa kemarin.

Pada kategori Corporate, Pegadaian berhasil meraih 2 penghargaan dengan predikat Gold untuk sub kategori The Best Technology Innovation dan predikat Silver untuk sub kategori The Best Business Contribution.

Sementara pada kategori Individu, Pegadaian berhasil meraih 3 penghargaan yaitu Platinum Medal untuk sub kategori The Best Quality Assurance Small, Gold Medal untuk sub kategori The Best Agent Inbound Publik Small, dan Silver Medal untuk sub kategori The Best Agent Digital Email Small.

Direktur Jaringan, Operasi dan Penjualan PT Pegadaian Eka Pebriansyah menyatakan, penghargaan ini menjadi bukti nyata dari keseriusan Pegadaian untuk senantiasa memberikan pelayanan yang optimal kepada para nasabah.

"Terima kasih kepada ICCA atas apresiasi yang diberikan kepada Pegadaian. Penghargaan ini akan menjadi motivasi bagi Tim Contact Center Divisi Jaringan Operasional untuk terus berkomitmen meningkatkan pelayanan terbaik bagi masyarakat, sekaligus meningkatkan kepercayaan nasabah untuk loyal dalam menggunakan produk dan layanan Pegadaian," jelas Eka.

Ajang kompetisi The Best Contact Center Indonesia (TBCCI) yang diinisiasi oleh Indonesia Contact Center Association (ICCA) telah digelar sejak tahun 2007. Ini merupakan ajang penghargaan dunia contact center tingkat nasional di Indonesia yang mendapatkan pengakuan secara internasional oleh Contact Center Association of Asia Pacific (CC-APAC).

Kompetisi ini menjadi wadah untuk saling berbagi pengalaman dan prestasi dalam pelayanan contact center, sehingga para pelaku contact center dari berbagai perusahaan atau lembaga bisa mendapat wawasan baru serta inspirasi untuk meningkatkan pelayanan yang sesuai dengan harapan masyarakat pengguna layanan. 

Penulis: Bayu

Editor: Riki



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
PT PHR menggelar talk show dengan yang menghadirkan narasumber Salman Subakat, CEO NSEI Part of Paragon Corporation.(foto: istimewa)Talk Show Bertajuk Tuan Dukung Puan, Bentuk Komitmen PHR untuk Kesetaraan Gender
UNESCO catat ada 70 persen serangan terhadap jurnalis lingkungan.(foto: istimewa)UNESCO: 70 Persen Jurnalis Lingkungan Jadi Sasaran Intimidasi dan Kekerasan
Dirjen BPD Kemendagri, La Ode Ahmad bersama Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto.(foto: mcr)Dirjen BPD Kemendagri Puji Sinergi Pemerintahan Daerah dan Desa di Riau
  Ribuan masyarakat padati halaman kantor Gubernur Riau jelang pembukaan Gernas BBI-BBWI dan Lancang Kuning Carnival 2024.(foto: risnaldi/halloriau.com)Ribuan Masyarakat Mulai Padati Kawasan BBI-BBWI dan Lancang Kuning Carnival
Pecah rekor MURI porsi mie sagu terbanyak di Gernas BBI-BBWI Riau.(ilustrasi/int)Pemprov Riau Siap Pecahkan Rekor MURI Masak Mie Sagu Terbanyak di Gernas BBI-BBWI 2024
Kadisperindagkop UMK Riau, Taufik OH.(foto: mcr)Kolaborasi dengan Dispar, Disperindagkop Riau Targetkan Transaksi Gernas BBI-BBWI Lebih Rp18 Miliar
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved