www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Makin Silau, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Tembus Rp1.335.000
 
Pertumbuhan Ekonomi Riau di Triwulan IV 2020 Dekati Arah Positif
Senin, 18 Januari 2021 - 18:48:23 WIB

PEKANBARU - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) optimis pertumbuhan ekonomi di Provinsi Riau pada triwulan IV 2020 akan mendekati arah positif, setelah sebelumnya sempat terkontraksi akibat  pandemi Covid-19.

Demikian disampaikan Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Riau, Sudarsono dalam acara media meeting di Pekanbaru, Senin (18/1/2021).

Sudarsono menuturkan, dengan adanya krisis akibat pandemi Covid-19 saat ini, pertumbuhan ekonomi yang awalnya optimis, mulai terjadi penurunan. Hal ini, dilihat dari perbandingan pergerakan grafik pada tahun 2019 dan tahun 2020.

"Triwulan IV 2019 secara nasional masih tumbuh 4,97 persen, dan di Riau kami catat tumbuh 2,91 persen. Rata-rata per tahun dari 2019, kalau nasional di atas 0,3 persen. Riau 2,38 persen," ujarnya.

Sementara pada akhir triwulan I 2020, dia melanjutkan, pertumbuhan ekonomi mulai mengalami penurunan. Menyusul merebaknya penyebaran Covid-19, pertumbuhan ekonomi nasional langsung anjlok ke angka 2,7 persen.

"Riau ikut turun, walau tidak sedalam nasional. Tapi terjadi kontraksi di angka 2,24 persen," terangnya.

Kemudian, dengan adanya kebijakan pembatasan sosial yang ditetapkan oleh pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid-19, Sudarsono menyebut pertumbuhan ekonomi kembali mengalami kontraksi yang luar biasa pada triwulan II 2020.

"Nasional itu minus 5,32 persen. Alhamdulillah Riau masih tidak sedalam nasional. Pertumbuhan ekonominya minus 3,22 persen," klatanya dilansir mcr.

Kemudian triwulan III 2020, seiring terjadi kelonggaran aktivitas sosial ekonomi masyarakat, adanya upaya-upaya akselerasi melalui belanja pemerintah dan skema PEN (Pemulihan Ekonomi Nasional) yang digelontorkan oleh pemerintah.

Dikatakan pada triwulan III 2020 lalu, pihaknya mencatat pertumbuhan ekonomi secara perlahan mulai merangkak naik. Meski ada di angka minus 1,67 persen.

"Triwulan IV bagaimana, nah ini kita masih tunggu rilis resmi dari BPS yang akan terbit pada Februari (2021) nanti. Tapi kami di Kemenkeu optimis. Untuk Riau, ini kan sudah minus 1,67 persen. Kemungkinan besar sudah akan mendekati positif. Kalaupun berkonsentrasi, nilainya semakin mengecil," tuturnya.(*)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi harga emas Antam di Pekanbaru tembus Rp1.335.000 per gram (foto/int)Makin Silau, Harga Emas Antam 1 Gram di Pekanbaru Tembus Rp1.335.000
Ilustrasi petugas memadamkan Karhutla yang rawan terjadi di wilayah pesisir Riau (foto/int)Titik Api di Riau Nihil, Hotspot Sumatera Terdeteksi di 3 Provinsi Pagi Ini
Gedung KPU RI.Tahapan Pilkada Serentak 2024: Pendaftaran 27 Agustus, Coblosan 27 November
  Sesuai arahan Pemkab, LPTQ Kabupaten Indragiri Hulu membina qori untuk MTQ (foto/andri)Pemkab Gelar Pembinaan Khafilah MTQ Inhu, Ini Targetnya
Toyota Fortuner.Mau Beli Toyota Fortuner, Segini Bayar Pajak Tahunannya
Ayi Ayo Onam di Kampar.Tak Sekadar Budaya Leluhur, Ayi Ayo Onam Menjadi Wisata Religi di Riau
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved