www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
 
Bantuan Upah Karyawan, BP Jamsostek Surati Peserta untuk Update Rekening Gaji
Rabu, 12 Agustus 2020 - 12:05:05 WIB

PEKANBARU - Pemerintah akan memberikan subsidi gaji kepada peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BP Jamsostek) sebesar Rp600 ribu. Terkait hal tersebut, harus dilakukan update rekening peserta melalui perusahaan tempat peserta penerima upah bekerja.

Deputi Direktur BPJS Ketenagakerjaan Kantor Wilayah Sumbar-Riau Pepen S Almas mengatakan, pihaknya telah menyurati dan menginfokan kepada peserta BP Jamsostek untuk melakukan update nomor rekening peserta. Hal ini harus dilakukan oleh perusahaan agar bisa melakukan update dengan menggunakan aplikasi SIPP online secara masal dan perseorangan.

"Selain aplikasi, juga dapat menggunkan template dari kantor cabang. Ini untuk perusahaan yang tidak memakai aplikasi SIPP. Jadi tetap harus melalui perusahaan. Sebagai tindak proaktif, karyawan harus menanyakan ulang kepada perusahaan atau HRD terkait update rekening masing-masing," ujar Almas, Selasa (11/8/2020) dikutip dari riaupos.

Lebih lanjut Almas menjelaskan, yang mendapatkan subsidi gaji adalah peserta aktif BP Jamsostek, berpenghasilan di bawah Rp5 juta, memiliki rekening bank, dan tidak termasuk sebagai pegawai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan pemerintah. "Untuk subsidi kali ini hanya khusus untuk penerima upah, kalau bukan penerima upah masih belum," kata Almas.

Almas menuturkan, subsidi gaji tersebut merupakan terobosan baru dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, yang bertujuan untuk meningkatkan daya beli masyarakat guna memulihkan perekonomian nasional. "Semoga dengan meningkatnya daya beli, perekonomian kita semakin meningkat. Kita tahu bahwa, ekonomi makro kita saata ini turun hingga minus 5,3," tuturnya.

Lebih lanjut, Almas mengatakan, pihaknya akan terus memonitor update rekening dari perusahaan setiap hari. "Kita akan monitor terus, kemarin di-dedline sampai 15 Agustus untuk proses update rekening di BP Jamsostek," ujarnya. (*)


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Dr Afni mengembalikan formulir pendaftaran Bacalon Bupati Siak ke PDIP Siak.(foto: istimewa)Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
ASN Pemko Pekanbaru.(ilustrasi/int)DPRD Pekanbaru Harap ASN Tetap Bekerja Profesional Dimasa Transisi Pj Walikota
Tumpukan sampah di TPS ilegal di Pekanbaru.(foto: dini/halloriau.com)Tumpukan Sampah di Pekanbaru Kian Bertambah, Kepala DLHK: Masyarakat Harus Ikut Berkontribusi
  Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto melayat ke rumah mantan Bupati Inhil, Indra Muchlis Adnan.(foto: mcr)Pj Gubernur Riau Melayat ke Rumah Duka Mantan Bupati Inhil
Personel Ditresnarkoba Polda Riau jalani tes urine.(foto: mcr)Puluhan Personel Ditresnarkoba Polda Riau Jalani Tes Urin, Hasilnya?
Kedai harian milik Rika di Jalan Sri Indra, Rumbai Barat, Pekanbaru (foto/riki)KUR BRI Bantu Kedai Harian di Pekanbaru Bertahan Saat Masa Sulit
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved