www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Dua SMPN Baru di Pekanbaru Sudah Bisa Gelar PPDB 2024
 
Jelang Ramadhan, Harga Gula Pasir di Rohil Tembus Rp18.000/ Kg
Kamis, 26 Maret 2020 - 15:38:35 WIB

BAGANSIAPIAPI - Menjelang bulan suci Ramadan, kebutuhan sembilan bahan pokok (sembako) di Rohil diyakini terpenuhi hingga perayaan Idul Fitri mendatang. Pasalnya, stok yang dimiliki oleh para pelaku usaha sampai saat ini masih cukup banyak.

Demikian disampaikan Kadis Perindustrian Perdagangan dan Pasar (Disperindagsar) Rohil, Drs H Sukma Alfalah MSi melalui Kabid Perdagangan, Jurizal SH, Kamis (26/3/2020) di Bagansiapiapi. 

"Kalau untuk sembako hingga perayaan Idul Fitri Insya Allah terpenuhi. Hanya saja masalah harga tidak bisa diprediksikan dan masih dilema di lapangan dikarenakan beberapa faktor yang salah satunya adalah bencana wabah virus corona yang saat ini melanda beberapa daerah," ujarnya.

Ia mengatakan kalau pihaknya rutin melakukan sidak ke lapangan untuk melihat dan memantau harga sembako di pasaran. 

"Saat ini sembako yang terjadi kenaikan adalah Gula pasir yang harganya mencapai Rp18.000/kilogramnya. Sementara untuk sembako lainnya masih stabil dan ada juga harganya terombang ambing," terang Jurizal.

Jurizal berharap dengan berkurangnya antusias pembeli di pasaran dikarenakan dampak virus corana dapat menstabilkan kembali harga sembako terutama yang naik seperti gula dan minyak goreng curah. 

"Jika jumlah pembeli berkurang, maka sangat diyakini harga bisa kembali normal bahkan turun," ucapnya.

Pihaknya juga menghimbau kepada pelaku usaha baik itu pedagang maupun apotik untuk tidak menimbun kebutuhan masyarakat seperti sembako dan obat-obatan serta menjaga kestabilan harga. 

"Jangan sampai para pelaku usaha mencari kesempatan dengan menaikan harga di tengah mewabahnya virus corona. Selain dari pada itu, pelaku usaha juga harus tetap menyediakan kebutuhan pokok masyarakat," pungkasnya. 

Penulis: Afrizal
Editor: Yusni Fatimah


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Kadisdik Pekanbaru, Abdul Jamal.(foto: int)Dua SMPN Baru di Pekanbaru Sudah Bisa Gelar PPDB 2024
Dr Afni saat sowan ke ulama sebelum mendaftar sebagai calon Bupati Siak 2024.(foto: istimewa)Langkah Pasti ke Pilkada 2024, Dr Afni Temui Ulama Sebelum Daftar Calon Bupati Siak
Foto bersama.Perkuat Bisnis Media, AMSI Kembali Gelar Advanced Mentoring for Media Sustainability
  Ketua DPD PAN Pekanbaru, Ir Nofrizal MM.(foto: int)DPD PAN Inisiasi Koalisi Indonesia Maju di Pilwako Pekanbaru 2024
Kegiatan Kampar Expo 2024.(foto: mcr)Kampar Expo 2024: Bangkitkan Potensi Ekonomi Lokal dan Nasional
Petugas Pabrik PT SLS, sedang memompa air di area Parit Gajah.(foto: andi/halloriau.com)Diguyur Hujan 4 Hari, PT SLS Tanggap Cepat Tangani Genangan di Area Perkebunan Warga
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved