www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
 
GM PT PLN UIWRKR Berganti, Nakhoda Dipegang Daru Tri Tjahjono
Sabtu, 09 November 2019 - 13:39:20 WIB
General Manager Unit Induk Wilayah Riau dan Kepri (UIWRKR), yang baru, Daru Tri Tjahjono. Foto: Tribunpekanbaru
General Manager Unit Induk Wilayah Riau dan Kepri (UIWRKR), yang baru, Daru Tri Tjahjono. Foto: Tribunpekanbaru

Baca juga:

PT KPI RU Dumai Laksanakan Pulse Check PBA/PCT di Area Kilang
Ipan Supratman Nakhodai KONI Kabupaten Pelalawan
Wabup Rohil Nakhodai PC IKA-PMII Periode 2019-2024

PEKANBARU - PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Riau dan Kepulauan Riau (UIWRKR) gelar pisah sambut jabatan General Manager, dari M Irwansyah Putra, kepada Daru Tri Tjahjono, di kantor UIWRKR, Jalan Musyawarah, Pekanbaru, Jumat (8/11/2019).

Dalam kesempatan itu, M Irwansyah Putra menyampaikan, tugas yang dilaksanakan selama ini tidak begitu terasa, bersinergi dengan rekan-rekan yang memiliki tanggung jawab dan semangat yang tinggi, sehingga pekerjaan bisa dilaksanakan bersama.

"Selama 2 tahun 8 bulan, tidak begitu terasa, waktu begitu cepat berlalu, saya senang bisa bekerja bersama kawan-kawan di sini, yang punya semangat tinggi," kata Irwansyah dalam sambutannya dikutip Tribunpekanbaru.

Irwansyah juga menyampaikan selamat bertugas kepada Daru Tri Tjahjono. Ia meyakini, jabatan tersebut akan dipimpin Daru dengan baik, dan bisa melayani masyarakat lebih baik lagi.

"Saya ucapkan selamat kepada Pak Daru yang sekarang menahkodai PLN UIWRKR. Saya yakin di bawah tangan dingin beliau, akan membawa PLN semakin baik," ujarnya.

Ia juga berterimakasih kepada semua pihak yang telah memberikan pihaknya masukan, dukungan dan semangat dalam memberikan pelayanan, termasuk kepada pihak Pemprov Riau, dan juga kepada pihak Forkopimda, serta masyarakat Riau secara keseluruhan.

"Terimakasih kepada semua pihak, pemerintahan dan Forkopimda, begitu juga media, sehingga masyarakat bisa memahami tugas dan tanggung jawab yang kami laksanakan," imbuhnya.

Ia juga menyampaikan permohonan maaf selama bertugas dijabatan yang ia pegang sebelumnya tersebut.

"Saya juga memohon maaf, jika selama bertugas 2 tahun 8 bulan di sini, ada yang membuat hati terluka, atau ucapan yang salah, mohon dimaafkan," tuturnya.

Sementara itu, Daru Tri Tjahjono dalam sambutannya menyampaikan, untuk Riau hingga saat ini kawasan yang sudah terlistriki sudah mencapai 97 persen, sedangkan untuk Kepulauan Riau mencapai 89 persen.

Dikatakannya, saat ini tinggal beberapa desa lagi yang belum teraliri listrik, seperti, di Kampar, Indragiri Hilir dan Pelalawan.

"Tinggal lagi beberapa desa lagi, yang memang butuh perjuangan untuk menyelesaikannya. Karena itu, kami siap untuk menyelesaikan cita-cita tersebut," imbuhnya.

Ia menyatakan akan maksimal dalam menuntaskan pekerjaan tersebut, apalagi waktu yang tersisa tinggal 2 bulan lagi hingga akhir tahun 2019. (*)


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Dr Afni mengembalikan formulir pendaftaran Bacalon Bupati Siak ke PDIP Siak.(foto: istimewa)Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
ASN Pemko Pekanbaru.(ilustrasi/int)DPRD Pekanbaru Harap ASN Tetap Bekerja Profesional Dimasa Transisi Pj Walikota
Tumpukan sampah di TPS ilegal di Pekanbaru.(foto: dini/halloriau.com)Tumpukan Sampah di Pekanbaru Kian Bertambah, Kepala DLHK: Masyarakat Harus Ikut Berkontribusi
  Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto melayat ke rumah mantan Bupati Inhil, Indra Muchlis Adnan.(foto: mcr)Pj Gubernur Riau Melayat ke Rumah Duka Mantan Bupati Inhil
Personel Ditresnarkoba Polda Riau jalani tes urine.(foto: mcr)Puluhan Personel Ditresnarkoba Polda Riau Jalani Tes Urin, Hasilnya?
Kedai harian milik Rika di Jalan Sri Indra, Rumbai Barat, Pekanbaru (foto/riki)KUR BRI Bantu Kedai Harian di Pekanbaru Bertahan Saat Masa Sulit
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved