www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
 
DPD HIPO Riau Beri Reward dan Motivasi Kader Lewat Seminar
Minggu, 01 September 2019 - 08:13:02 WIB
Tak kurang dari seribu peserta antusias ikuti seminar akbar HIPO Pekanbaru di Hotel Pangeran, Sabtu (31/8/2019)
Tak kurang dari seribu peserta antusias ikuti seminar akbar HIPO Pekanbaru di Hotel Pangeran, Sabtu (31/8/2019)

Baca juga:

DPD HIPO Riau Beri Reward dan Motivasi Kader Lewat Seminar
Tribes.id Kupas Tuntas Sebab Kegagalan Jadi Modal Sukses Paling Fenomenal

PEKANBARU - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Himpunan Pengusaha Online (HIPO) Internasional, Riau melakukan seminar akbar di Hotel Pangeran Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru, Sabtu (31/8/2019).

Selain untuk memotivasi para kader dalam organisasi, saat seminar juga dilangsungkan pengukuhan 7 Pengurus Cabang (Pengcab) HIPO Kabupaten/Kota di Riau oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) HIPO Pusat, Syahrizal Pulungan.

Ketua DPD HIPO Riau, Muhamad Arrohman mengatakan, seminar dihadirkan untuk mengedukasi para kader, dan memberi reward kepada dua belas orang kader HIPO Riau yang sungguh-sungguh dan sukses menjalankan bisnis online ini dengan capaian tertentu.

"Kita berikan reward sekaligus penyerahan Surat Keputusan (SK) bagi tujuh Pengcab HIPO Riau. Kabupaten/Kota lain juga akan segera dibentuk pengurus," kata Arrohman.

Ia menyebut, organisasi ini sebagai wadah perkumpulan resmi para pengusaha online untuk diberi fasilitas edukasi baik secara online maupun offline, sehingga bisnis yang digeluti bisa berkembang pesat.

Ia mengakui, awalnya sempat meragukan perkembangan HIPO kedepannya. Namun, seiring berjalan waktu, wadah tempat berkumpulnya pengusaha online ini tumbuh dan berkembang pesat bahkan mengalami kemajuan diluar dugaannya.

"Semula saya sempat ragu keberadaan HIPO, tapi kemudian saya melihat suatu perkembangan yang begitu pesat," sebutnya.

Dikatakan lagi, perkembangan yang pesat tersebut tidak hanya memberikan keuntungan bagi para kader dan anggota saja, namun juga berdampak langsung kepada masyarakat, karena HIPO memberikan subsidi melalui transaksi yang dilakukan oleh masyarakat.

"Masyarakat bisa merasakan keberadaan HIPO, bahkan bisa dikatakan HIPO mengubah tingkat kesejahteraan masyarakat. Karena memberikan subsidi dalam transaksi belanja masyarakat," sebutnya.

"Wilayah Riau mengalami perkembangan sangat pesat, sehingga keberadaan HIPO Internasional di Pekanbaru melejit dengan cepat. Apalagi dengan jumlah kader di Riau saat ini mencapai enam ribu anggota," kata Sekjen Dewan Pimpinan Pusat (DPP) HIPO Pusat, Syahrizal Pulungan.

Disampaikannya, HIPO didirikan berdasarkan Undang-Undang (UU) nomor 17/2013 tentang ORMAS dengan badan Hukum: AHU-0000539.AH,01.07 tahun 2019 berkantor pusat di Jalan Dewi Sartika Cawang, Jakarta Timur.

Sementara itu, salah seorang leader HIPO Pekanbaru tingkat Pratama II, Melinda Wati Cibro mengatakan, dirinya sejak awal bergabung terus berkarir secara fungsional hingga menduduki tingkat Pratama II.

"Saya dari awal gabung memang sudah tanamkan niat sungguh-sungguh sehingga jenjang karir terus meningkat," sebutnya.

Dikatakan, awal gabung HIPO pada Desember 2018 lalu, ia hanya membayar satu kali sebesar Rp150 ribu. Dengan kebersamaan di dalam organisasi jenjang karirnya terus meningkat hingga ke Pratama II.

"Delapan bulan saya di HIPO. Ekonomi saya terangkat. Hari ini saya bawa pulang sepeda motor juga bukti nyata bahwa HIPO benar-benar menjanjikan asal kita memiliki keyakinan," singkatnya.

Penulis: Novi Kawandi
Editor: Yusni Fatimah



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Dr Afni mengembalikan formulir pendaftaran Bacalon Bupati Siak ke PDIP Siak.(foto: istimewa)Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
ASN Pemko Pekanbaru.(ilustrasi/int)DPRD Pekanbaru Harap ASN Tetap Bekerja Profesional Dimasa Transisi Pj Walikota
Tumpukan sampah di TPS ilegal di Pekanbaru.(foto: dini/halloriau.com)Tumpukan Sampah di Pekanbaru Kian Bertambah, Kepala DLHK: Masyarakat Harus Ikut Berkontribusi
  Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto melayat ke rumah mantan Bupati Inhil, Indra Muchlis Adnan.(foto: mcr)Pj Gubernur Riau Melayat ke Rumah Duka Mantan Bupati Inhil
Personel Ditresnarkoba Polda Riau jalani tes urine.(foto: mcr)Puluhan Personel Ditresnarkoba Polda Riau Jalani Tes Urin, Hasilnya?
Kedai harian milik Rika di Jalan Sri Indra, Rumbai Barat, Pekanbaru (foto/riki)KUR BRI Bantu Kedai Harian di Pekanbaru Bertahan Saat Masa Sulit
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved