www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Piala Asia U-23 2024: Irak Imbangi Indonesia, Skor Sementara 1-1
 
Harga TBS Kelapa Sawit di Riau Turun Se Pekan Ini
Rabu, 08 Mei 2019 - 07:26:03 WIB

PEKANBARU - Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit di Provinsi Riau pada periode 8-14 Mei 2019 terpantau mengalami penurunan pada setiap kelompok umur kelapa sawit. Dengan jumlah penurunan terbesar dialami oleh kelompok umur 10-20 tahun sebesar Rp21,51 per kilogram (Kg).

"Artinya penurunan harga TBS pekan ini mencapai 1,48 persen dari harga minggu lalu. Sehingga harga TBS periode saat ini menjadi Rp1.434,03 per kg," kata Kepala Seksi Pengolahan dan Pemasaran Perkebunan, Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Provinsi Riau, Tengku Neni Mega Ayu di Pekanbaru, Selasa (7/5/2019).

Ia menjelaskan, penurunan harga TBS periode ini masih disebabkan oleh turunnya harga jual crude palm oil (CPO) dan kernel dari seluruh perusahaan sumber data.

"Namun ada sedikit perbaikan dimana seluruh perusahaan berhasil melakukan penjualan," ujarnya di mediacenterriau.

Rinciannya, untuk harga jual CPO, PTPN V mengalami penurunan sebesar Rp104,67 per kg, Astra Agro Lestari Group mengalami penurunan harga sebesar Rp364,55 per kg, Asian Agri Group mengalami penurunan harga sebesar Rp179,49 per kg, dan PT Citra Riau Sarana mengalami penurunan sebesar Rp225,2 per kg dari harga minggu lalu.

Sedangkan, untuk harga jual kernel, Astra Agro Lestari Group mengalami penurunan sebesar Rp105,45 per kg Asian Agri Group mengalami penurunan sebesar Rp62,98 per kg dan PT Citra Riau Sarana mengalami penurunan sebesar Rp65,00 per kg dari harga minggu lalu. (*)


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Piala Asia U-23 2024, Indonesia vs Irak.(ilustrasi/int)Piala Asia U-23 2024: Irak Imbangi Indonesia, Skor Sementara 1-1
Deputy Head of Communications RAPP, Disra Alldrick foto bersama Ketua Umum Serikat Perusahaan Pers 2023-2027, Januar P Ruswita.(foto: istimewa)Majalah Internal RAPP, APRIL Digest Raih SPS Award 2024
Peserta Safety Riding Competition Regional Riau 2024.(foto: istimewa)60 Peserta Ikuti Kompetisi Safety Riding Honda Regional Riau 2024, Ini Para Juaranya
  Pemain Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024.(foto: int)Indonesia Unggul 1-0 atas Irak di Piala Asia U-23 2024
Inflasi di Riau.(ilustrasi/int)April 2024, Inflasi di Riau Capai 3,99 Persen
Edy Natar kembalikan formulir pendaftaran Bacalon Gubernur Riau ke NasDem Riau.(foto: detik.com)Edy Natar Kembalikan Formulir Pendaftaran Bacalon Gubernur Riau ke 3 Partai Politik
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved