www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Mulai Turun, Hotspot Riau Terdeteksi 20 Titik
 
Pemkab Bintan Terima Satu Unit Mobil Pelayanan Pajak Daerah CSR Bank Riau Kepri
Jumat, 02 November 2018 - 08:39:01 WIB
Dirut Bank Riau Kepri DR Irvandi Gustari menyerahkan langsung dummy CSR Bank Riau Kepri berupa satu unit Mobil Pelayanan Pajak Daerah kepada Bupati Bintan H Apri Sujadi, S.Sos, Kamis (1/11/18). Kegiatan tersebut disaksikan oleh Kepala Kantor OJK Kepri Iwan M Ridwan, Kepala Kejaksaan Negeri Bintan Sigit Prabowo, Perwakilan Kepala BI Kepri Gunawan dan Komut HR Mambang Mit beserta Komisaris Independen Rivaie Rachman.
Dirut Bank Riau Kepri DR Irvandi Gustari menyerahkan langsung dummy CSR Bank Riau Kepri berupa satu unit Mobil Pelayanan Pajak Daerah kepada Bupati Bintan H Apri Sujadi, S.Sos, Kamis (1/11/18). Kegiatan tersebut disaksikan oleh Kepala Kantor OJK Kepri Iwan M Ridwan, Kepala Kejaksaan Negeri Bintan Sigit Prabowo, Perwakilan Kepala BI Kepri Gunawan dan Komut HR Mambang Mit beserta Komisaris Independen Rivaie Rachman.

Baca juga:

BRK Syariah dan Pemprov Riau Salurkan Bantuan CSR untuk Pembangunan Masjid Nur Ilham di Desa Semunai
Safari Ramadan di Rokan Hilir, CSR BRK Syariah Kembali Disalurkan
Dua Sarang Telur Penyu Sisik Ditemukan di Nirwana Gardens

BINTAN - Pemerintah Kabupaten Bintan sebagai salah satu pemegang saham terbesar untuk wilayah Kepri menerima Corporate Social Responsibility (CSR) dari Bank Riau Kepri berupa satu unit mobil Pelayanan Pajak Daerah, Kamis (1/11/18). 

Penyerahan CSR tersebut dilakukan langsung oleh Direktur Utama Bank Riau Kepri DR Irvandi Gustari secara simbolis kepada Bupati Bintan H Apri Sujadi, SSos yang disaksikan oleh Kepala Kantor OJK Kepri Iwan M Ridwan, Kepala Kejaksaan Negeri Bintan Sigit Prabowo, Perwakilan Kepala BI Kepri Gunawan dan Komut HR Mambang Mit beserta Komisaris Independen Rivaie Rachman.

Turut hadir pada acara ini Sekda Kabupaten Bintan Adi Prihantara beserta seluruh kepala OPD Kabupaten Bintan yang hadir dan Komisaris Independen Bank Riau Kepri Taufiqurrahman. Penyerahan CSR Bank Riau Kepri kepada Pemerintah Kabupaten Bintan ini dilaksanakan bersamaan pada acara peresmian penggunaan Gedung Baru Bank Riau Kepri Cabang Pembantu Tanjung Uban.

Bupati Kabupaten Bintan H Apri Sujadi, SSos menyampaikan apresiasi dan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada Bank Riau Kepri yang telah memberikan satu unit mobil Pelayanan Pajak Daerah. Mobil ini nantinya akan berfungsi sebagai alat untuk meningkatkan pendapatan daerah Kabupaten Bintan. Ia menjelaskan begitu besar peran yang telah diberikan oleh  Bank Riau Kepri terhadap pertumbuhan ekonomi Kabupaten Bintan serta memberikan kontribusi  nyata dalam  rangka membantu pembangunan di Kabupaten Bintan sehingga deviden yang diterima oleh Kabupaten Bintan cukup besar.

Sebagai BUMD yang kepemilikan sahamnya adalah Pemerintah Daerah Provinsi/Kabupaten/Kota di Riau dan Kepulauan Riau dan sebagai salah satu lembaga intermediasi, Bank Riau Kepri memiliki tanggung jawab terhadap lingkungan sekitar dan masyarakat. Oleh karenanya setiap tahunnya menyerahkan program kemitraan kepada pemegang saham sesuai permintaan dan program pemerintah yang dijalankan untuk kesejahteraan masyarakat.

Bentuk Program Kemitraan Bank Riau Kepri yang diberikan dijalankan sesuai dengan aturan dan juga sesuai dengan permintaan Pemerintah Daerah masing-masing dan besar dananya sesuai dengan hasil rapat umum pemegang saham (RUPS) setiap tahunnya. Penggunaannya bisa berbentuk mendukung program pendidikan, program Kesehatan, sarana dan prasarana pendidikan, rumah layak huni, beasiswa dan lain sebagainya. (rilis)






Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi hotspot di Provinsi Riau sudah mulai turun (foto/int)Mulai Turun, Hotspot Riau Terdeteksi 20 Titik
Ribuan bangkai ayam potong dibuang ke aliran sungai di Desa Sungai Pinang (foto/ist)Geger, Ribuan Bangkai Ayam Terapung di Sungai Musi Rawas Sumsel, Polisi Turun Tangan
Ilustrasi tapir besar masuk permukiman penduduk di Pekanbaru (foto/int)BKSDA Riau Tinjau Lokasi Tapir Masuk Pemukiman di Pekanbaru
  Infografis rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara sah Pemilu DPD RI tingkat Provinsi Riau (foto:kpu riau).Berikut Hasil Perolehan Suara Sah DPD RI Tingkat Riau, Edwin Pratama dan Alpasirin Menggugat ke MK
Ilustrasi program magang ke Jepang tahap II Disnakertrans Riau dibuka (foto/int)Dibuka Sampai Agustus 2024, Ini Syarat Program Magang ke Jepang Tahap II Disnakertrans Riau
Bupati Kepulauan Meranti, Asmar saat meninjau alat penanganan Karhutla (foto/ist)Tetapkan Siaga Bencana, Pemkab Kepulauan Meranti Ingatkan Bahaya Karhutla
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved