DUMAI - Kapolres Dumai, AKBP Dovan Oktavianton, memaparkan capaian penanganan kasus sepanjang tahun 2023 pada Kamis (28/12/2023). Ekspose tersebut berlangsung di Gedung Citra Waspada Polres Dumai.
Didampingi Wakapolres Dumai, Kompol Josina Lambiombir, Kabag Ops Kompol Mahendra Yudhi Lubis, dan sejumlah pejabat utama lainnya, rilis tersebut menyajikan data penangganan kasus gangguan Kamtibmas menurun dari dibandingkan tahun sebelumnya.
Kapolres Dumai menjelaskan bahwa selama tahun 2023, gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polres Dumai mengalami penurunan signifikan dibandingkan tahun 2022. Pada tahun 2022, terdapat 519 jumlah tindak pidana (JTP) dengan penyelesaian tindak pidana (PTP) sebanyak 451 kasus, dengan prosentase 86.9 persen. Sedangkan pada tahun 2023, JTP mencapai 480 kasus dan PTP 409 kasus, dengan prosentase 85.2 persen.
Data kasus sepanjang 2023 menunjukkan dominasi kasus curat sebanyak 79 JTP dengan capaian PTP 100 persen, diikuti oleh kasus narkoba sebanyak 68 JTP dan 68 PTP dengan persentase 100 persen. Pencurian berada di urutan ketiga dengan 49 JTP dan 46 PTP, mencapai persentase 94 persen.
Lebih lanjut, Kapolres Dumai merinci bahwa kasus ancaman, illegal logging, dan BBM masing-masing mencapai angka tertentu, dengan total 480 JTP dan 409 PTP sepanjang tahun 2023.
Terkait dengan wilayah rawan, Kapolres menyebutkan bahwa seluruh kapolsek melaporkan 519 JTP pada tahun 2022 dan 480 JTP pada tahun 2023. Jam rawan terbanyak pada tahun 2022 adalah pukul 20.00 sampai 22.00 WIB, sementara pada tahun 2023, jam rawan terjadi pada pukul 09.00 sampai 10.00 WIB, sebanyak 57 kasus.
Selain itu, kasus narkoba mengalami penurunan signifikan dari 110 JTP dan 110 PTP pada tahun 2022 menjadi 68 JTP dan 67 PTP pada tahun 2023, dengan jumlah tersangka sebanyak 87. Barang bukti narkoba meliputi ganja, sabu, dan ekstasi.
Kapolres berharap agar Dumai tetap kondusif menjelang Pemilu 2024, dengan tingkat kerawanan yang terus menurun. Sehingga pesta demokrasi dapat berjalan lancar, aman, dan terkendali.
Penulis: Bambang
Editor: Riki
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :