www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
New Carry, Ikon Angkot Indonesia Rayakan Hari Angkutan Nasional
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Langgar Disiplin Kerja, Tiga Pegawai TKPK Pemko Dumai Dirumahkan
Kamis, 09 Februari 2023 - 10:40:01 WIB

DUMAI - Tiga orang Tenaga Kerja Perjanjian Kontrak (TKPK) terpaksa dirumahkan. Ketiganya terbukti melanggar disiplin kerja.

Itu disampaikan Walikota Paisal usai memimpin Sidak Kedisiplinan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan TKPK di lingkungan Pemerintahan Kota (Pemko) Dumai, Rabu (8/2/2023) kemarin.

Walikota menyebutkan, Sidak wujud pertegas pembinaan disiplin pegawai. Melalui Sidak walikota mengecek absensi ASN dan TKPK, untuk memastikan kedisiplinan pegawai. Ini dalam rangka mewujudkan pelayanan yang prima kepada masyarakat.

"Pegawai wajib disiplin, baik itu disiplin waktu mau pun disiplin, dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya dalam melayani masyarakat," tegas walikota.

Dijelaskannya, tadi saat kita cek absensi kehadiran di RSUD,  Wako Paisal temukan dua orang TKPK yang sangat tidak disiplin kehadirannya. Jika absensinya jarang masuk dirumahkan saja.

"Selain RSUD, di Dinas Perdagangan juga ada kita temukan satu TKPK yang tidak disiplin, juga kita rumahkan," ungkap Walikota. 

Saat Sidak, Wako Paisal didampingi Kepala BKPSDM, Eri Nazrizal, dan Kepala Diskominfotiksan Kota Dumai Khairil Adli, serta jajarannya. 

‎Walikota Dumai melaksanakan Sidak kedisiplinan pegawai di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Dinas Perpustakaan dan Arsip, Dinas Perdagangan serta Rumah Sakit Umum Daerah Kota Dumai. Sidak yang dilakukan juga dalam rangka menertibkan absensi ASN dan TKPK di masing-masing OPD.

Absensi yang menjadi penilaian Walikota Dumai, yakni kehadiran termasuk saat ikut apel.

Kegiatan inspeksi dadakan ini tidak hanya dilakukan di empat OPD tersebut melainkan akan dilaksanakan di seluruh OPD Kota Dumai. Agar ASN dan TKPK se Kota Dumai disiplin dalam melaksanakan tugas dan  pekerjaan sebagaimana mestinya. 

"Disiplin merupakan kunci utama dalam menjalankan dan memberikan pelayanan kepada masyarakat. Terutama OPD yang langsung bersentuhan dengan masyarakat, seperti RS‎UD, Disdukcapil dan lainnya," pesan Wako.

Terakhir Wako menegaskan, bahwa disiplin waktu dan kehadiran merupakan syarat wajib. Harus dilaksanakan setiap TKPK dan ASN, dengan Disiplin maka pelayanan akan berjalan lancar.

Dirinya meminta kepada seluruh kepala OPD yang ada di Pemko Dumai, untuk bisa mengontrol kedisiplinan seluruh pegawainya.

"Jangan coba coba tidak disiplin, saya akan tindak tegas. Kalau TKPK saya rumahkan langsung, dan ASN akan kita tindak sesuai aturan yang berlaku," pungkasnya.

Penulis: Bambang
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Suzuki New Carry mikro bus.(foto: istimewa)New Carry, Ikon Angkot Indonesia Rayakan Hari Angkutan Nasional
Syafaruddin Poti (foto:int)Besok PDIP Riau Mulai Buka Penjaringan, Kandidat Bacalon Kepala Daerah Dipersilahkan Daftar
Bustami HY saat halalbihalal bersama Kepsek di Kecamatan Bengkalis.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Bupati Bengkalis Harap Kepala Sekolah Mampu Tingkatkan Kualitas Pendidikan
DPC PKB buka penjaringan Bacabup dan Bacawabup Kepulauan MerantiMeski Punya Kader Unggul dan Diperhitungkan, DPC PKB Buka Penjaringan Bacabup dan Bacawabup Kepulauan Meranti
Satres Narkoba Polres Kuansing ungkap kasus di Sentajo Raya (foto/ultra)Dalam Satu Malam, Mata Elang Polres Kuansing Ungkap 2 Kasus Narkoba
  Diskes Bengkalis bersama KPU Bengkalis.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Diskes Siap Fasilitasi Pelayanan Kesehatan KPU Bengkalis Selama Pilkada 2024
Manajemen RS Eka Hospital Pekanbaru berkunjung ke Metro Riau Group.(foto: budy/halloriau.com)Pererat Silaturahmi dengan Media, Eka Hospital Kunjungi Metro Riau Group
Alan Zhou selaku Vice President of NETA & President of Overseas Business Dept.(foto: istimewa)NETA Resmi Memulai Produksi Mobil Listrik Lokal di Indonesia
Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau, Roni Rakhmat (foto/Yuni)Libatkan 10 Ribu Penari, Persiapan Lancang Kuning Carnival Riau Capai 70 Persen
Harga pinang kering di Riau alami kenaikan pekan ini (foto/int)Harga Pinang Kering di Riau Tembus Rp4.400 per Kg
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved