www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
BNPB Kirim Helikopter AS 350 B3A untuk Patroli Karhutla di Riau
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Sepi Pembeli, Ratusan Pedagang Tinggalkan Kios Pasar Kelakap Dumai
Kamis, 08 Maret 2018 - 19:08:52 WIB
Sepi pembeli, ratusan pedagang tinggalkan kios Pasar Kelakap dan memilih berjualan di sepanjang Jalan MH Thamrin Kota Dumai.
Sepi pembeli, ratusan pedagang tinggalkan kios Pasar Kelakap dan memilih berjualan di sepanjang Jalan MH Thamrin Kota Dumai.

Baca juga:

Bertahan di 5 Besar MTQ ke-42 Riau, Wako Apresiasi Kafilah Dumai
Pekanbaru Juara Umum MTQ XLII Riau 2024, Ini Harapan Pj Wako
Opick Curi Perhatian Ribuan Orang Saat MTQ Riau ke-42 di Dumai

DUMAI - Ratusan pedagang yang menempati pasar Kelakap di Jalan Kelakap Tujuh Dumai pindah dari lokasi yang disediakan oleh pemerintah. Pasalnya lokasi yang dijadikan sebagai tempat relokasi pedagang Pasar Dock dianggap sepi oleh pedagang.

Salah satu pedagang mengatakan, sebulan menempati Pasar Kelakap kondisinya sangat sepi pembeli. Selain jauh dari pusat keramaian tidak ada angkutan kota yang melayani trayek hingga ke Pasar Kelakap. 

"Akibatnya ratusan pedagang memilih meninggalkan kios dan lapak di pasar kelakap," kata salah satu pedagang, Ajo.

Pantauan di lapangan, Kamis (8/3/2018), ratusan pedagang menempati kembali eks Pasar Dock di Jalan MH Thamrin. Para pedagang berjualan di pinggir jalan beralaskan tikar dan goni dengan atap seadanya. 

Kepala Dinas Perdagangan Kota Dumai H Zulkarnaen saat dihubungi mengatakan,  pedagang yang pindah tidak semuanya. 

"Tidak semua pedagang pindah dan keluar dari Pasar Kelakap.  Yang pindah sekitar 100 pedagang dari jumlah pedagang pasar yang sudah menempati Pasar Kelakap sekitar 403 pedagang," kata Zulkarnaen.

Dari keterangan yang didapat, katanya, mereka pindah lantara barang dagangan tidak laku selama berjualan di Pasar Kelakap.

"Ada yang pindah karena tidak laku, ada pula yang beralasan lantaran pasar gedang belum direlokasi, Alasannya beragam," tambah Zulkarnaen.

Lanjutnya, perwakilan pedagang sudah dipanggil, termasuk Kasatpol PP,  Camat Dumai Barat, Lurah Pangkalan Sesai, RT setempat dan LPMK untuk mencari jalan keluarnya.

"Instansi terkait sudah kami panggil termasuk perwakilan pedagang RT dan  LPMK, yang pasti kami akan terus mencari jalan keluar agar para pedagang kembali berjualan di pasar kelakap," tegasnya.

Tindakan persuasif tetap dikedepankan agar tidak menimbulkan konflik antara pedagang dengan Pemerintah.

Masih kata Zulkarnaen sebelumnya  sudah diperingatkan bahwa dengan perpindahan tersebut pedagang terancam tidak mendapat tempat di Pasar Kelakap. Kendati demikian, peringatan tersebut tidak digubris oleh pedagang dan tetap memilih pindah karena di pasar kelakap sepi pembeli.

Terpisah Kepala Satpol PP Kota Dumai RH Bambang Wardoyo SH menegaskan bahwa pihaknya telah menurunkan personel menjaga serta mengawasi lokasi berjualan para pedagang di Jalan MH Thamrin. 

"Informasi yang saya terima pedagang memilih lokasi tersebut karena dinilai masih ramai, sehingga banyak yang mencoba peruntungan sementara di Pasar Kelakap sepi pembeli atas dasar itu para pedagang pindah." katanya.

Anggota Satpol PP juga diterjunkan untuk mengatur arus lalu lintas di jalan MH Thamrin.

"Agar tidak mengganggu ketertiban umum, anggota Satpol PP kita libatkan untuk mengatur lalu lintas di Jalan tersebut. Agar jangan sampai aktifitas pedagang mengganggu ketertiban umum, pasalnya ruas jalan tersebut padat lalu lintas roda dua dan roda empat," tutupnya. 

Penulis: Bambang
Editor: Yusni Fatimah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Heli patroli Karhutla segera tiba di Riau.(foto: mcr)BNPB Kirim Helikopter AS 350 B3A untuk Patroli Karhutla di Riau
Dewi Melinda guru honor di Bengkalis mendapat banyak penghargaan karena sukses mengolah biji getah jadi makanan lezat (foto/ist) Dewi Sukses Sulap Biji Getah Jadi Makanan Lezat dan Oleh-oleh Khas Bengkalis
Dinkes Terima 8 Unit Armada Ambulans dan Pusling, DPRD Kepulauan Meranti Harapkan Pelayanan Optimal ke Masyarakat
Jajan gorengan di Jasaki Pergedel Jagung makin gampang, bisa pakai QRIS (foto/riki)Beli Gorengan Jasaki Pergedel Jagung Mudah Pakai QRIS
Longsor di Tanah Merah Inhil.(foto: mcr)Tanah Merah Inhil Dilanda Longsor, 8 KK jadi Korban
  Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto.(foto: mcr)Pilkada Serentak 2024 di Riau, SF Hariyanto Dorong Kondusifitas dan Sinergi Demokrasi
Proses evakuasi jenazah Marvel yang tenggelam di sungai Batang Kuantan.(foto: mcr)Tenggelam di Sungai Batang Kuantan, Bocah 7 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia
WNE Photo Studio di Kecamatan Kepenuhan, Kabupaten semakin berkembang sejak mendapat KUR BRI (foto/ist) WNE Photo Studio Terus Berkembang dan Buka Lapangan Kerja Berkat KUR
Syafrihariadi, pemilik usaha Ice Cream Gaffar bersyukur pernah mendapatkan KUR BRI (foto/riki)KUR Bantu Ice Cream Gaffar Bisa Terus Kembangkan Usaha
Susi, pemilik usaha gorengan Jasaki Pergedel Jagung sedang melayani pembeli (foto/riki)KUR Selamatkan Pemilik Gorengan Jasaki Lewati Masa Sulit
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved