www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Sopir Bus ALS Diburu Polisi Usai Terguling dan Tewaskan 1 Penumpang di Sumbar
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Dewan Sebut Angka Kemiskinan Melonjak Tanda Pemprov Riau Gagal
Kamis, 03 Januari 2019 - 07:05:59 WIB

PEKANBARU - Sekretaris Komisi C DPRD Riau, Suhardiman Amby menilai melonjaknya angka kemiskinan di Provinsi Riau merupakan bukti pemerintah sudah gagal dalam menjalankan roda pemerintahan. 

Sebagai informasi, angka kemiskinan di Riau pada tahun 2018 sebesar 500.400 jiwa meningkat 4.010 jiwa dibandingkan tahun 2017 yang hanya 496.390 jiwa.

Dikatakan Suhardiman, Rabu (2/1/2018), sebaran angka kemiskinan di Riau dapat saja ditekan jika pemerintah optimal menjalankan perannya dalam menaikan ekonomi di sejumlah sektor.  Pasalnya, kata Suhardiman, salah satu indikator keberhasilan pemerintah ada pada peningkatan kesejahteraan.

Lebih lanjut, politisi Hanura ini menilai lonjakan angka kemiskinan juga menandakan pemprov Riau kurang optimal dalam  menggunakan APBD 2108.

"Kalau tidak ada peningkatan, pengangguran meningkat, kemiskinan meningkat. Itu tanda pemerintah gagal," tandasnya  di Gedung DPRD Riau.

Suhardiman pun berharap transisi kekuasaan ke Syamsuar-Edy Natar nantinya dapat mengurai persoalan kemiskinan di Bumi Lancang Kuning.

Sementara itu Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, Ahmad Hijazi mengatakan meski angka kemiskinan melonjak, presentase jumlah penduduk miskin di Riau justru menurun. Menurut Hijazi tren penurunan presentase kemiskinan itu sudah terjadi sejak 2016 silam.

"Pada tahun 2015 ada sebanyak 8,82% penduduk miskin di Riau. Sementara tahun 2016, menurun menjadi 7,67%. Penurunan persentase berlanjut di tahun 2017, menjadi 7,41%, dan di tahun 2018 menjadi 7,39%,” paparnya, di laman Gatra.

Terkait penyebab meningkatnya angka kemiskinan, mantan kepala dinas perindustrian di kota Batam itu menyebut perpindahan penduduk dan anjloknya harga komoditi kelapa sawit.

”Orang luar yang masuk ke Riau umumnya tergolong miskin. Sehingga menambah jumlah kuantitas penduduk miskin di Riau. Selain itu harga komoditi seperti kelapa sawit anjlok beberapa bulan ini," paparnya. (*)


   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Bus ALS terguling di Sumbar dan menewaskan seorang penumpang.(foto: detik.com)Sopir Bus ALS Diburu Polisi Usai Terguling dan Tewaskan 1 Penumpang di Sumbar
PDIP Rohil mulai buka pendaftaran untuk Pilkada Rohil 2024.(foto: afrizal/halloriau.com)PDI-P Rohil Buka Penjaringan Cakada untuk Pilkada 2024
Kadisdik Pekanbaru, Abdul Jamal.(foto: int)Disdik Pekanbaru Siapkan 4 Jalur PPDB 2024/2025
Sekdakab Inhu usai apel bersama dan Halalbihalal.(foto: andri/halloriai.com)ASN Pemkab Inhu Perkuat Silaturahmi dengan Apel Bersama dan Halalbihalal Usai Lebaran
Bupati Pelalawan, Zukri saat meninjau kondisi kantor DLH Pelalawan pasca kebakaran.(foto: andi/halloriau.com)Pasca Kebakaran, Bupati Zukri Minta Seluruh ASN DLH Pelalawan Tetap Semangat
  Ahmad Yuzar yang diusulkan Pj Bupati Kampar sebagai Pj Sekdakab Kampar.(foto: int)Hambali Usulkan Ahmad Yuzar Jadi Pj Sekdakab Kampar
Pengecekan terali kamar WBP di Rutan Rengat.(foto: andri/halloriau.com)Pasca Libur Idulfitri, Karutan Rengat Cek Teralis dan Dinding
DLH Rohil bersihkan sampah di Bagan Batu.(foto: afrizal/halloriau.com)DLH Rohil Bersihkan Tumpukan Sampah di Bagan Batu
Suasana di Disdukcapil Pekanbaru pasca libur lebaran.(foto: dini/halloriau.com)Hari Pertama Pasca Libur Lebaran, Disdukcapil Pekanbaru Mulai Ramai Didatangi Masyarakat
Kadisnakertrans Riau, Boby Rachmat.(foto: sri/halloriau.com)Disnakertrans Riau Turunkan Tim Pengawas Tindaklanjuti 33 Perusahaan yang Tak Bayar THR
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved