www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
BMKG: Riau Berpotensi Diguyur Hujan Tak Merata
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 
PHR Serahkan Bantuan Sarana Budidaya Ikan
Kamis, 02 Februari 2023 - 09:47:24 WIB
PT PHR bersama Unri dan Pemko Dumai meresmikan Kelompok Pembudidaya Ikan Putra Mandiri (foto/Bam)
PT PHR bersama Unri dan Pemko Dumai meresmikan Kelompok Pembudidaya Ikan Putra Mandiri (foto/Bam)

DUMAI – PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) bersama Universitas Riau (Unri) melakukan peluncuran program dan penyerahan bantuan alat budidaya dan pengelolaan ikan. Program itu diberikan ke Kelompok Pembudidaya Ikan Putra Mandiri di Komplek Taman Mitra Bukit Timah, Kecamatan Dumai Selatan, Kota Dumai, Sabtu (28/1/2023).

Program pemberdayaan masyarakat ini berfokus pada potensi sektor perikanan. Dengan pendampingan masyarakat di wilayah operasi untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian masyarakat, melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). 

Hadir dalam acara tersebut, Walikota Dumai diwakili Staf Ahli Muhammad Yunus, SKK Migas Sumbagut diwakili Manager Administrasi dan Keuangan Supriyono. Juga Dekan Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Riau, Prof Rifardi dan para pemangku kepentingan lainnya. 

Selain menyerahkan bantuan bagi masyarakat, PHR bersama Unri juga meresmikan nama kelompok binaan yang dinamai Kelompok Budidaya Perikanan Putra Mandiri. 

Staf Ahli bidang pemerintahan, kemasyarakatan dan SDM, Muhammad Yunus mengapresiasi program PHR yang telah berkontribusi untuk peningkatan kapasitas masyarakat. Pemko Dumai juga mendukung program jangka panjang bagi masyarakat yang dilakukan oleh PHR tersebut. 

"Program perikanan ini dalam rangka meningkatkan ekonomi masyarakat. Kami berterimakasih kepada pihak PHR dan Universitas Riau atas bantuan pemberdayaan yang diberikan," ungkapnya.

Ia berharap bisa berkembang, lalu kepada penerima bisa menjadi contoh atau pilot project yang ada di Kota Dumai. Sehingga dapat bermanfaat luas. 

Di tempat terpisah, VP Corporate Secretary PHR, Rudi Ariffianto menjelaskan, bahwa PHR menaruh perhatian serius terhadap masyarakat lokal guna mencapai peningkatan ekonomi, kemandirian dan SDM yang mumpuni. 

"Kami berharap program pemberdayaan yang diberikan ini dapat membawa manfaat yang berkelanjutan," ungkapnya. 

Pelaksanaan program yang melibatkan Unri ini merupakan wujud dari pola kolaborasi multipihak (pentahelix). Juga selaras dengan tujuan pembangunan berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs) nomor 17 yaitu Partnership for the Goals (Kemitraan untuk Mencapai Tujuan). 

Lewat program TJSL tersebut, PHR berfokus pada bidang pemberdayaan ekonomi masyarakat, pendidikan, lingkungan hidup, kesehatan, dan bantuan pasca bencana.

Penulis: Bambang
Editor: Riki


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)

BERITA LAINNYA    
Ilustrasi hujan mengguyur Riau dan sekitar (foto/int)BMKG: Riau Berpotensi Diguyur Hujan Tak Merata
Ilustrasi jumlah hotspot mulai turun di Riau (foto/int)Riau Masih Terdeteksi Hotspot, Tersebar di Kepulauan Meranti dan Inhil
Gubri Syamsuar menyerahkan sejumlah bantuan untuk masyarakat setempat, diantaranya bantuan 1.000 paket santunan Idul Fitri dari Baznas Provinsi Riau untuk 1.000 miskin ekstrem, totalnya senilai Rp500 juta. Safari Ramadan di Bagansiapiapi, Gubri Salurkan Bantuan Ratusan Juta Rupiah
  Pengacara Endang Suparta menemui Kapolres Pelalawan, AKBP Suwinto di ruang kerjanya (foto/ist)Tangkap Terduga Pencuri Sawit, 4 Security BGN Malah Ditahan
Honda Civic Type R meluncur dengan banderol Rp1.399.000.000, menjadi mobil Honda termahal yang dijual di Indonesia. Foto: dok HPMHonda Civic Type R 2023 Meluncur dengan Harga Rp1,4 Miliar, 95 Orang Rebutan Beli
ilustrasiDisperindag Pekanbaru Imbau Masyarakat Agar Waspadai Takjil dengan Kandungan Bahan Berbahaya
Komentar Anda :

 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2022 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved