www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Maju Pilkada Agam 2024, Amril Jambak Daftar ke NasDem, PAN dan PPP
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Umat Islam Jangan Tak Hafal Bulan Hijriyah
Minggu, 24 September 2017 - 15:39:30 WIB

BENGKALIS  -  Seperti halnya tahun Masehi, tahun Hijriyah yang merupakan kalender Islam juga memiliki 12 bulan. Namun, sangat disayangkan, masih banyak umat Islam yang tidak hafal dengan nama-nama bulan  dalam kalender Hijriyah.

Hal itu diungkapkan Ketua MUI Kabupaten Bengkalis, H Amrizal saat memberikan ceramah di Musholla Nurulhidayah, Senggoro, bersempena memperingati tahun baru Islam 1439 H, Sabtu (23/9). “Sebagai umat Islam, sudah seharusnya kita hafal nama-nama bulan dalam tahun Hijriyah,” ujarnya.

Menurut Amrizal, tidak hafalnya umat Islam terhadap penanggalan Islam karena tidak dibiasakan dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu cara untuk membiasakan, Amrizal menyarankan, khusus bagi lembaga-lembaga Islam yang ada di Kabupaten  Bengkalis seperti pengurus musholla, masjid, hendaknya dalam setiap membuat surat selalu menggunakan dua penanggalan, Masehi dan Hijriyah.

Menyinggung tentang kalender Hijriyah, Amrizal mengatakan secara resmi digunakan untuk administrasi pemerintahan dan persuratan dimulai pada masa khalifah Umar bin Khattab. Berawal ketika negeri Islam yang semakin besar wilayah kekuasaannya menimbulkan berbagai persoalan administrasi. Surat menyurat antar gubernur atau penguasa daerah dengan pusat ternyata belum rapi karena tidak adanya acuan penanggalan. Masing-masing daerah menandai urusan muamalah mereka dengan sistem kalender lokal yang seringkali berbeda antara satu tempat dengan laiinnya. Dengan ditetapkannya sistem kalender hijriyah yang memiliki tahun oleh Khalifah Umar bin Khattab, akhirnya sebagian permasalahan pencatatan ini menjadi teratasi.

“Namun perlu diketahui, sebenarnya kalender Islam ini, yang 12 bulan, sudah ada pada zaman Nabi Muhammad SAW. Hanya saja pada waktu itu,  kalender Islam dipergunakan untuk urusan-urusan ibadah,” ujarnya.

Syiar Islam

Sementara itu, dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, peringatan tahun baru Islam, 1 Muharam terasa lebih meriah. Hal ini terlihat dari banyaknya rumah-rumah ibadah baik musholla maupun masjid yang menyelenggarakan berbagai kegiatan sempena menyambut 1 Muharam 1439 H.  Mulai dari pertandingan hingga ceramah agama.

Seperti di Musholla Nurulhidayah, kegiatan menyambut 1 Muharam 1439 H diisi dengan kegiatan Pekan Muharam, mulai dari pertandingan pidato, menghafal ayat pendek, azan, dan lomba sholat. Kemudian ditutup dengan ceramah.

"Insyaallah, kegiatan seperti ini akan kita tingkatkan lagi pada tahun-tahun mendatang,” ujar Ketua Pengurus Musholla Nurulhidayah Senggoro, M Isa.

Penulis : Zulkarnaen
Editor : Alfisnardo


   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Amril Jambak saat mendaftar Pilkada Agam 2024 ke Partai NasDem Agam.(foto: istimewa)Maju Pilkada Agam 2024, Amril Jambak Daftar ke NasDem, PAN dan PPP
Direktur Utama IKM Rumah Tamadun, Hendra Dermawan.(foto: afrizal/halloriau.com)IKM Rumah Tamadun Satu-satunya Peserta Asal Rohil dalam NEXT Kemendag
Konkerprov IV PGRI Riau dihadiri 12 PGRI Kabupaten/Kota (foto/ist)PGRI Riau Adakan Konkerprov IV di Pekanbaru, Ini Hasilnya
Marketing Honda Soekarno Hatta, Hadi Putra.(foto: mimi/halloriau.com)Pengen Beli Mobil, Yuk Cek Harga dan Promo Honda Soekarno Hatta Pekanbaru
Armand Maulana saat tampil bersama Band Gigi di Gernas BBI-BBWI Riau Lancang Kuning Carnival.(foto: mcr)Band Gigi Pukau Ribuan Penonton di Gebyar Gernas BBI-BBWI Lancang Kuning Carnival
  Wabup Rohil, Sulaiman bersama para Kepala OPD.(foto: afrizal/halloriau.com)Wabup Sulaiman Pimpin Ekspos Peta Potensi Investasi Rohil
Pj Gubernur Riau bersama Kadisperindagkop UKM Riau di Gernas BBI-BBWI Riau.(foto: sri/halloriau.com)2 Hari Gernas BBI-BBWI Riau 2024, Transaksi Bazar UMKM Capai Rp850 Juta
Kegiatan razia warung remang-remang di KM 2 Jalan Koridor Pelalawan.(foto: andi/halloriau.com)Pasca Viral, Tim Gabungan Razia Warung Remang-Remang di Km 2 Jalan Koridor Pelalawan
Pertamina EP Lirik Field bersama anak-anak Suku Talang Mamak.(foto: dasmun/halloriau.com)Pertamina EP Lirik Field Bantu Wujudkan Mimpi Anak Suku Talang Mamak
Ribuan masyarakat ikut senam masal Gernas BBI-BBWI Riau.(foto: sri/halloriau.com)Ribuan Masyarakat Ramaikan Senam Masal di Halaman Kantor Gubernur Riau
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved