www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Silaturrahim Syawal Muhammadiyah Riau, Abdul Mu'ti: Mari Bangun Kasih Sayang
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Nikmati Keindahan Beting Aceh, Gubri Tak Ingin Beranjak Pergi
Minggu, 17 Juli 2016 - 12:10:27 WIB

BENGKALIS - Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman seakan tidak ingin beranjak dengan cepat setelah melihat keindahan Beting Aceh yang juga dikenal sebagai Pulau Pasir Berbisik, di Kecamatan Rupat Utara. Hal ini disampaikan Gubernur saat memberikan sambutan sekaligus membuka secara resmi festival pantai pesona Teluk Rhu, Kecamatan Rupat Utara, Sabtu (16/7/2016).
            
Gubri melihat langsung keindahan Pulau Pasir Berbisik bersama Bupati Amril Mukminin, Ketua PKK Provinsi Riau, Sisilita Arsyadjuliandi, Ketua PKK Kabupaten Bengkalis Kasmarni Amril dan rombongan. "Kami tadi diajak melihat beting aceh oleh Bupati. Kami sangat kagum dan luar biasa akan keindahannya. Hampir saya gak mau pulang tadi, karena sanking indahnya. Kalau tidak diingatkan protocol tadi, mungkin bapak/ibu lama menunggu kami untuk membuka acara festival pantai ini," ujar Gubri di hadapan seluruh tamu undangan dan masyarakat
             
Bahkan, seakan dengan senang hati, Gubernur Arsyadjuliandi Rachaman, dipastikan akan menghadiri undangan Bupati Bengkalis Amril Mukminin, pada Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kabupaten Bengkalis yang bakal diselenggarakan di Rupat Utara beberapa waktu kedepan.
            
"Nanti MTQ Kabupaten Bengkalis kami akan hadir di Rupat Utara lagi, dan akan berkunjung ke Beting Aceh lagi. Karena ini suatu kebanggaan kita yang bisa kita jual kedepan nanti. Baik secara sekala Nasional maupun Internasional," sebut Gubri yang akrab di sapa Andi ini.
            
Selain itu, Gubri juga berpesan kepada Pemerintah Kabupaten Bengkalis, untuk terus mengembangkan segala bentuk kebudayaan dan pariwisata di Pulau  Rupat. Seperti tarian zapin api yang memang hanya dimiliki warga Rupat Utara ataupun wisata religi dan wisata manggrove.
            
"Ini kita harapkan dapat dikembang dan dikemas dengan baik oleh pemerintah Kabupaten Bengkalis agar tujuan wisatawan selain menikmati keindahan alam di Rupat ini juga dapat menikmati berbagai kegiatan budaya dan wisata lainnya," harap Andi.
            
Menanggapi hal ini, Bupati Amril Mukminin saat diwawancara, mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Bengkalis hingga saat ini memang akan terus mengembangkan berbagai objek wisata dan budaya yang ada di Rupat. Sehingga semuanya mampu menarik wisatawan untuk berbondong-bondong mengunjungi pulau Rupat, sebagai salah satu pulau yang menjadi agenda wajib dikunjungi.
            
"Pengembangan wisata di Pulau Rupat, memang menjadi salah satu misi Kabupaten Bengkalis untuk lima tahun kedepan. Yakni Rupat sebagai Gerbang Pesisir. Dengan fokus menjadikan Pulau Rupat sebagai pusat pariwisata unggulan daerah, perkebunan, peternakan, kelautan dan perikanan," jelas Amril.
            
Tentunya, ia juga berharap seluruh pihak dapat aktif bersama membantu mewujudkan misi ini, sehingga Kabupaten Bengkalis benar-benar mampu menjadi model Negeri maju dan makmur di Indonesia. 

Penulis  : Zulkarnaen
Editor    : Unik Susanti
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Silaturrahim Syawal 1445 H Muhammadiyah Riau di Ballroom Menara Bank Riau Kepri, Pekanbaru, Rabu (8/5/2024) (foto:istimewa)Silaturrahim Syawal Muhammadiyah Riau, Abdul Mu'ti: Mari Bangun Kasih Sayang
Ketua DPD I Golkar Riau, Syamsuar (foto:doc DPD Golkar)Golkar 'Merisik' ke PKS, Syamsuar Tak Menampik Peluang Bersama di Pilkada
Layanan jemput sampah Dinas PerkimtanLH Kepulauan Meranti dikritikJasa Ambil Sampah Dinas PerkimtanLH Kepulauan Meranti Disebut Matikan Usaha Masyarakat
Direktur Smartfren, Marco Sumampouw.(foto: istimewa)Gerakan 100 Persen Indonesia Bawa Smartfren Raih CSR & PDB Award 2024
Mekanik AHASS berikan layanan Honda Care untuk konsumen.(foto: istimewa)Honda CARE Hadir jadi Solusi Tepat Layanan Road Emergency
  Minum racun.(ilustrasi/int)Berusaha Bunuh Anak Tiri Pakai Racun Tikus, Ibu di Rohil Diringkus
Sebar foto vulgar mantan.(ilustrasi/int)Pemuda di Rohul Diciduk Polisi Usai Sebar Foto Vulgar Mantan di Medsos
Sapi kurban dari Jokowi untuk masyarakat Riau.(foto: mcr)Riau Kembali Dapat Sapi Kurban dari Jokowi
Para pelaku PETI saat diamankan di Mapolda Riau.(foto: mcr)Polisi Ringkus 4 Pelaku PETI di Kuansing, Uang Rp188 Juta Diamankan
Plt Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H Asmar bersama Dinas PUPR saat meninjau jalan di Kecamatan Pulau MerbauTinjau Jalan Rusak, Bupati Asmar Pastikan Seluruhnya Akan Segera Dibangun dan Diperbaiki
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved