www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Soal Isu Bupati Siak 'Ngumpet' di Rakorwil PKS, Ini Klarifikasi Humas Pemkab Siak
Senin, 27 Maret 2017 - 19:25:18 WIB

SIAK- Kabag Humas dan Protokol Pemkab Siak Wan Saiful Effendi Senin (27/3/2017), membantah berita miring yang cenderung menyerang integritas dan ranah pribadi Bupati Siak H. Syamsuar. 

Beberapa hari belakangan, santer beredar kabar yang menyebutkan Bupati Siak H. Syamsuar menghindar bertemu Gubernur Riau Andi Rahman saat Rakorwil Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Riau beberapa hari lalu. Bahkan orang nomor satu Negeri Istana itu sampai disebut “ngumpet” di ruang tunggu VIP yang bersebelahan dengan Balairung Room, yang menjadi lokasi dilaksanakannya acara.

Diceritakan Wan Saiful, Bupati Siak Syamsuar beberapa hari sebelumnya diundang oleh Dewan Pengurus Wilayah PKS Riau, bersempena sesi Talkshow Leadership dengan Visi Pembangunan Riau kedepan. 

Pagi harinya, Saiful menjelaskan bahwa Bupati Siak Syamsuar telah mengkonfirmasi kehadiran pada sesi dialog tersebut yang sedianya akan dimulai tepat pukul 16.00 Wib.

“Pak Syamsuar tiba di lokasi acara Hotel Pangeran sekitar pukul 15.30 Wib saat Gubernur Riau telah naik podium untuk memberikan kata sambutan,” jelasnya.

Melihat Gubernur Riau tengah memberi sambutan, Syamsuar kata Wan Saiful memutuskan untuk menunggu di dekat akses pintu keluar sambil mempelajari materi presentasi yang akan disajikan dalam dialog. 

“Saya belum sempat baca materi ini,” sebut Syamsuar sambil duduk di kursi salah satu stand expo sebagaimana dituturkan Saiful.

Lalu kronologi selanjutnya, mendapatkan informasi salah satu narasumber dialog telah hadir di luar lokasi acara, beberapa orang panitia Rakorwil lalu memutuskan untuk menjemput Syamsuar keluar, untuk bersama-sama bergabung dalam forum yang tengah dibuka Gubernur Arsyadjuliandi Rahman.

“Namun bagi Pak Syamsuar, pantang bagi beliau untuk masuk dalam suatu forum jika pejabat yang lebih tinggi tengah memberikan sambutan. Beliau menganggap hal seperti itu tidak beretika dan merusak konsentrasi audiens. Bagaimanapun beliau sadar betul sebagai seorang bupati, harus tahu adab menghormati gubernur selaku atasannya,” jelas Wan.

Sejumlah panitia yang tadinya menjemput ke pintu masuk sebut Wan, akhirnya mempersilahkan Pak Syamsuar untuk menunggu di ruang VIP. Di ruangan itu beberapa orang panitia sempat hilir mudik bergantian menemani Syamsuar, yang kembali fokus mempelajari kembali materi presentasi yang akan disampaikan.

“Diantaranya Ustadz Makarius, Ustadz Suprapto Ketua DPD PKS Siak, dan Ketua Panitia Rakorwil Ustadz Dian Sukheri,” ungkap Wan.

Akhirnya di ruang yang disediakan panitia itulah Bupati Siak Syamsuar menunggu hingga akhirnya dijemput panitia setelah acara pembukaan selesai.

Penulis: Mg1
Editor: Yusni Fatimah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Dr Afni mengembalikan formulir pendaftaran Bacalon Bupati Siak ke PDIP Siak.(foto: istimewa)Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
ASN Pemko Pekanbaru.(ilustrasi/int)DPRD Pekanbaru Harap ASN Tetap Bekerja Profesional Dimasa Transisi Pj Walikota
Tumpukan sampah di TPS ilegal di Pekanbaru.(foto: dini/halloriau.com)Tumpukan Sampah di Pekanbaru Kian Bertambah, Kepala DLHK: Masyarakat Harus Ikut Berkontribusi
SMAN Plus Riau.(foto: int)Disdik Riau Buka Seleksi Guru SMAN Plus Gelombang Kedua, Ini Jadwalnya
Danlanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Marsma TNI Feri Yunaldi.(foto: sri/halloriau.com)Jangan Lupa Saksikan Atraksi TNI AU di Lanud Roesmin Nurjadin 28 April
  Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto melayat ke rumah mantan Bupati Inhil, Indra Muchlis Adnan.(foto: mcr)Pj Gubernur Riau Melayat ke Rumah Duka Mantan Bupati Inhil
Personel Ditresnarkoba Polda Riau jalani tes urine.(foto: mcr)Puluhan Personel Ditresnarkoba Polda Riau Jalani Tes Urin, Hasilnya?
Kedai harian milik Rika di Jalan Sri Indra, Rumbai Barat, Pekanbaru (foto/riki)KUR BRI Bantu Kedai Harian di Pekanbaru Bertahan Saat Masa Sulit
Kadisnakertrans Riau, Boby Rachmat.(foto: mcr)Disnakertrans Riau Tuntaskan 28 Pengaduan Pembayaran THR Idulfitri 1445 Hijriyah
Suzuki Ertiga Hybrid Cruise Control.(foto: istimewa)Suzuki Catat Kenaikan Penjualan 14 Persen di Kuartal Pertama 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved