www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Lusa, Pj Gubernur Riau Buka MTQ ke-42 Tingkat Provinsi di Dumai
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


MTQ Tingkat Desa Sialang Jaya Sukses, Tahun Depan Kades Buat Piala Bergilir
Minggu, 15 April 2018 - 14:02:07 WIB

PASIR PANGARAIAN-Pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-I tahun 2018 tingkat Desa Sialang Jaya Kecamatan Rambah, Rohul, berlangsung sukses dan meriah. Kepala Desa (Kades) Sialang Jaya bertekad, tahun depan MTQ akan dilaksanakan dengan perbutkan piala (tropy) bergilir, dan dipertandingkan antar Rukun Warga (RW).

Itu disampaikan Kades Sialang Jaya, Yuherman Daulay, Sabtu (14/4/2018) malam, disela-sela penutupan pelaksanaan pekan MTQ ke-I tingkat Desa Sialang Jaya 1439 Hijriyah/ 2018 Masehi, yang dipusatkan di Masjid Taqwa Dusun Mulya.

MTQ tingkat Desa Sialang Jaya yang pertama kali digelar sejak desa berdiri, mendapat respon positif sebagian besar tokoh masyarakat, tokoh agama, serta masyarakat Sialang Jaya. Bahkan, kegiatan tersebut mendapat ukungan penuh dari perangkat desa.

“MTQ yang kita laksanakan selain menjaring qori dan qoriah yang dipersiapkan untuk di MTQ tingkat kecamatan Rambah, ini sebagai bentuk Syiar Islam, serta mensyiarkan dan membumikan kembali masyarakat kita agar gemar membaca Al Quran. Bukan hadiah yang diutamakan, namun syiar Islam yang kita gemakan, katanya.

“Karena melalui kegiatan MTQ tingkat desa yang kita laksanakan, mulai pawai ta’aruf sampai berbagai lomba yang dipertandingkan, banyak masyarakat menonton. Berharap, mulai anak-anak, remaja dan orang tua bisa kembali gemar baca Al Quran. Juga sebagai bentuk tingkatkan keimanan dan ketaqwaan umat muslim di Sialang Jaya, selain itu kita jug menyeleksi qori-qoriah nantinya utusan desa untuk lomba MTQ tingkat kecamatan Rambah,” terang Kades Yuherman Daulay.        

Kegiatan penutupan MTQ ke-I tingkat desa, sekaligus peringatan Israj Mi'raj Nabi Muhammad SAW dengan menghadirkan ustad Rojob. Kegiatan tersebut, juga dihadiri Imam Masjid Taqwa Darisman Daulay, tokoh adat Alimin NST, Ketua BPD Bisman S.Ag, tokoh masyarakat atau sesepuh desa H Alimuddin Daulay, para perangkat desa, serta ratusan masyarakat.

Usai peringatan Israj Mi'raj, ketua panitia MTQ ke I, Amrul Daulay, membacakan para juara di 7 cabang yang diperlombakan di MTQ tersebut. Nantinya para juara, akan diseleksi kembali untuk menjadi qori-qoriah tingkat kecamatan Rambah, yang meruakan utusan dari Desa Sialang Jaya.

Yuherman Daulay juga mengaku, di Sialang Jaya ada 308 Kepala Keluarga (KK), 7 Rukun Warga (RW)  dan 12 Rukun Tetangga (RT). Kegiatan, dimulai Senin (9/4/2018) hingga Sabtu (14/4/2018) malam.

Bahkan dalam penyerahan hadiah, panitia juga memberikan berupa bingkisan, kepada sejumlah petugas yang aktif, karena sejak awal hingga akhir kegiatan mereka selalu aktif dan cukup berperan. Juga, Kosim Daulay diberikan penghargaan oleh pantia karena dianggap sebagai pentonton aktif selama pelaksanaan MTQ. Hadiah diberikan kepada qori qoriah yang juara, selain tropy juga ada sejumlah uang membinaan dan berupa barang lainnya.

“MTQ ke 2 tahun 2019, nantinya dilaksanakan pada bulan Razab, sekalian menyambut masuknya bulan Suci Ramadhan. Kegiatan MTQ juga kita siapkan tropy bergilir, dan dilombakan per RW, sehingga adanya motivasi bagi RW untuk membina warganya di MTQ ke 2 tahun 2019 mendatang. Jangan lihat hadiahnya, namun mari kita lihat semangat dan keberasaam masyarakat dalam syiarkan Islam itu yang lebih terpenting,” tegas Yuherman Daulay. 

Penulis: Feri Hendrawan
Editor: Yusni Fatimah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pj Gubri, SF Hariyanto dijadwalkan buka MTQ Tingkat Provinsi di Dumai (foto/int)Lusa, Pj Gubernur Riau Buka MTQ ke-42 Tingkat Provinsi di Dumai
Bupati Afrizal Sintong melepas rombongan Kafilah Rohil untuk mengikuti MTQ ke-XLll Tingkat Provinsi Riau di Dumai (foto/afrizal)Lepas Kafilah Rohil Ikuti MTQ Riau di Dumai, Bupati Harap Juara Umum Lagi
Seleksi ulang pimpinan BRK Syariah sepi peminat (foto/Yuni)Hanya 3 Peserta, Seleksi Ulang Pimpinan BRK Syariah Sepi Peminat
CEO Mastercard Michael Miebach, President Director & CEO IOH Vikram Sinha, Menkominfo RI Budi Arie Setiadi dan Wakil Rektor ITB Dr Ir Gusti Ayu (foto/ist)IOH dan Mastercard Umumkan Kemitraan Cybersecurity Center of Excellence, Ini Targetnya
Mobil Kasat Narkoba Polres Pelalawan yang dibawa Bripda YI tabrak pagar Dinas PKH Pemprov Riau (foto/int)Begini Nasib Bripda YI yang Mabuk dan Kecelakaan Saat Bawa Mobil Kasat Narkoba Pelalawan
  Pj Gubri SF Hariyanto meminta dukungan dari Menhub RI, Budi Karya Sumadi (foto/int)Pj Gubri Minta Dukungan Menhub dalam Gebyar BBI/BBWI 2024
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Riau, Boby Rachmat (foto/Yuni)Berimbas ke Karyawan, Disnakertrans Riau Turunkan Tim Pengawas ke PT TBS
Bus Sembodo ringsek tabrakan dengan truk di Sijunjung, Sumbar (foto/int)Gagal Nyalip, Bus Sembodo Tabrak Truk di Sijunjung Sumbar, Begini Kondisi Sopir
Para jurnalis dan vlogger foto bersama usai merasakan sensasi berkendara skutik premium Stylo 160cc. Foto budyCity Rolling Honda Stylo 160: Santai dan Elegan, Enak Dibawa karena Tarikannya Lebih Halus
Harga cabai merah keriting di Kota Pekanbaru mulai naik jadi Rp50 ribu per Kg (foto/riki)Sempat Nyungsep, Kini Harga Cabai Merah di Pekanbaru Mulai Pedas Lagi
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved