www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Bupati Bersama Wabub Bengkalis Safari Ramadan ke Rupat Utara
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Berbasis Elektronik, Bimtek Pengadaan Barang dan Jasa untuk Semua OPD Dibuka
Kamis, 27 Juli 2017 - 16:04:35 WIB

BAGANSIAPIAPI - Pemkab Rohil melalui Bagian Pelayanan Barang Jasa Setdakab Rohil menggelar bimbingan teknis (bimtek) Perencanaan Pengadaan Barang Jasa pemerintah. Kegiatan dilaksanakan di Hotel Lion, Bagansiapiapi, Kamis (27/7/5017). Acara dibuka secara resmi oleh Asisten I Setdakab Rohil, Drs H Ferry Henda Parya MSi.

Kegiatan Bimtek diikuti sebanyak 100 peserta yang berasal dari tiap Organiasi Perangkat Daerah (OPD) dengan tujuan untuk memberikan pemahaman kepada para pejabat yang akan menyusun perencanaan pengadaan barang jasa di masing masing OPD.

Asisten I setdakab Rohil Ferry H Parya mengatakan bimbingan ini sangat perlu dilaksanakan untuk menyempurnakan penyusunan perencanaan pengadaan barang dan jasa dilingkungan pemkab rohil. 

"Seluruh ASN harus memiliki pengetahuan tentang aturan pengadaan barang dan jasa sehingga aturan yang sudah ditetapkan bisa terlaksana," kata Ferry.

Mantan Kadispenda Rohil itu mengingatkan setiap aturan dalam penyusunan perencanaan pengadaan barang dan jasa harus di sesuaikan, sebab jika dilaporkan bisa terjerat hukum. 

"Kita terbuka saja yang kita lakukan ini harus dipertanggungjawabkan disisi tuhan maupun masyarakat, sebab jika ada pihak yang tidak senang maka bisa dilaporkan pada pihak hukum," terang Ferry.

Selain itu ia juga berpesan Kepada para peserta diminta untuk serius mengikuti bimtek tersebut.

"Kegiatan ini jangan dipandang sebagai seremonial saja tapi manfaatkan bimtek ini dengan baik dan gali ilmu dari narasumber  agar kedepannya tugas dan fungsi kita sebagai penyusun perencanaan pengadaan barang jasa bisa terlaksana sesuai aturan," tutup Ferry .

Penulis : Afrizal
Editor : Unik Susanti 
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Bupati Bengkalis, Kasmarni bersama Wabub Bagus Santoso Safari Ramadan di Pulau Rupat (foto/zulkarnain)Bupati Bersama Wabub Bengkalis Safari Ramadan ke Rupat Utara
Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto berkomitmen mensejahterakan masyarakat desa (foto/int)Riau Punya 600 Desa Mandiri, Pj Gubri: Tak Ada Lagi Desa Tertinggal
Ketua Fraksi Demokrat DPRD Riau, Kelmi Amri.Ketua Fraksi Demokrat DPRD Riau Minta Pemprov Rasionalisasi Anggaran Bosda
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Riau, Boby Rachmat (foto/Yuni)Disnakertrans Riau Minta Perusahaan Beri THR Sesuai Aturan Kemenaker
Penyerahan bantuan ke 20 Yayasan binaan CSR PGN/Afiliasi di wilayah operasi SOR I Sumatera (foto/ist)Tebar Energi Baik Ramadan 1445 H, PGN Salurkan Bantuan untuk 20 Yayasan di Medan
  Pj Wako Pekanbaru, Muflihun bersama Kapolresta Kombes Jeki Rahmat mengecek motor yang disita akibat aksi balap liar (foto/dini)Polisi Sita 300 Motor Balap Liar di Pekanbaru, Bisa Diambil Habis Lebaran
Rotte menggelar sembako murah di Ponpes Aufia menyemarakkan Ramadhan 1445 H.Semarak Ramadan 1445 H, Rotte Gelar Sembako Murah di Ponpes Aufia
Bupati Rohil, Afrizal Sintong kukuhkan pengurus Hipemarohi Pekanbaru periode 2023-2025 (foto/afrizal)Bupati Ajak Hipemarohi Pekanbaru Bersama Bangun Rohil
Bupati Pelalawan dan manajemen RAPP foto bersama.Disnaker Pelalawan Apresiasi Komitmen PT RAPP Menjaga K3
Wakil Ketua DPRD Riau Hardianto (foto:rinai/halloriau) Wakil Ketua DPRD Riau Sambut Baik Rencana Pemerintah Naikkan Status Honorer Jadi PPPK
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved