www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pemprov Riau dan Pemkab Rohil Bantu Korban Kebakaran di Panipahan
Minggu, 30 Juni 2019 - 13:04:48 WIB

PANIPAHAN - Pemerintah Provinsi Riau bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) memberikan bantuan kepada warga korban kebakaran yang terjadi di Panipahan, Kecamatan Pasir Limau Kapas (Palika), pada Rabu (26/6) sekitar pukul 00.10 WIB pekan lalu.

Adapun bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dan Pemkab Rokan Hilir kepada masyarakat yang tertimpa musibah korban kebakaran di wilayah itu berupa mie instan sebanyak 150 kotak, minyak goreng kemasan sebanyak 150 bungkus, telur ayam sebanyak 150 papan.

Kemudian ada tenda gulung berwarna biru dan seragam sekolah SD, SMP, SMA serta kain panjang. Ada paket peralatan dapur, paket perlengkapan anak-anak, dan paket makanan siap saji, serta beras reguler gabah harum Cap Pisau ukuran 10 kilogram (Kg).

Seluruh bantuan tersebut diserahkan oleh Kepala Dinas Sosial Rokan Hilir, dr HM Junedi Saleh, MKes secara simbolis kepada para korban di Posko Bantuan Bencana Kebakaran, yang berlokasi di Jalan Bakti Panipahan, Dusun II Pajak Baru, Jumat (28/6) lalu.

"Nanti ada lagi menyusul bantuan dari Pemerintah Provinsi Riau. Bantuan ada beberapa item. Karena saat ini ada keterbatasan transportasi laut, sehingga bantuan tersebut diserahkan secara bertahap kepada masyarakat," ujarnya.

Disebutkan, seluruh bantuan tersebut tadinya akan diangkut menggunakan speedboad melalui jalur laut, namun pihaknya mengalami hambatan. Pada kenyataannya hanya sepertiga bantuan yang dapat dibawa. Itulah sebabnya bantuan itu akan diserahkan secara bertahap.

Demikian halnya dengan bantuan dari Pemerintah Provinsi Riau juga akan diberikan secara bertahap melalui pihak kecamatan setempat. "Mohon bantuan dari Pak Camat untuk mengawasi bantuan kami di Pelabuhan nanti sehingga bantuan ini nantinya benar-benar tepat sasaran," harap Junaidi.

Dengan adanya bantuan ini, Junedi mengaharapkan sedikit dapat meringankan beban masyarakat yang terkena musibah kebakaran, jangan sampai para korban kekurangan pangan.

"Inilah tanggung jawab kita, dan saya lihat tadi ada juga bantuan dari masyarakat suku Tionghoa. Kemudian di Bagansiapiapi, di masjid-masjid juga diumumkan bantuan untuk ke Panipahan ini. Kita berharap beberapa hari ke depan bantuan ini akan segera masuk," ujarnya.

Kepada Camat dan Penghulu Panipahan Darat diharapkan bisa menyampaikan bantuan ini kepada masyarakat, khususnya masyarakat  yang terkena musibah kebakaran.

Mantan Kadiskes Rohil itu juga menyarankan kepada Camat Palika agar mengusulkan pengadaan mesin pompa pemadam kebakaran melalui musyawarah rencana pembangunan, mengingat di wilayah ini rawan terjadi musibah kebakaran. Apalagi rata-rata rumah penduduk di wilayah itu terbuat dari bahan dasar kayu.

"Saya melihat daerah ini sangat rawan dan sering terjadi kebakaran. Kalau bisa setiap RT punya mesin semprot air sendiri. Saya rasa ini nanti menjadi prioritas, jadi setiap ada kejadian kebakaran di RT masing-masing sudah bisa langsung di semprot, tujuannya agar api tidak menjalar kemana-mana," imbuhnya.

Terpisah, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Rokan Hilir, Irawan, mengatakan, saat ini pihaknya ada mengusulkan  penambahan dua unit mesin pemadam kebakaran jenis mini sekr.

"Akan saya upayakanlah bantu dua unit untuk divsini. Jadi bisa dua fungsi, yang pertama bisa dipakai untuk pemadam kebakaran pemukiman penduduk, kemudian bisa untuk pemadaman kebakaran hutan. Nanti mesin itu kita letak di kantor camat, berikut selang-selangnya sekalian," katanya. 

Sebelumnya, Camat Pasir Limau Kapas M Idris melaporkan total bantuan yang diterima dari masyarakat selama dua hari, sebanyak Rp256 juta. Sebagian bantuan tersebut sudah diserahkan kepada para korban kebakaran. "Sebagian sudah di serahkan kepada para korban," kata Idris. 

Penulis : Afrizal
Editor : Fauzia

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Dr Afni mengembalikan formulir pendaftaran Bacalon Bupati Siak ke PDIP Siak.(foto: istimewa)Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
ASN Pemko Pekanbaru.(ilustrasi/int)DPRD Pekanbaru Harap ASN Tetap Bekerja Profesional Dimasa Transisi Pj Walikota
Tumpukan sampah di TPS ilegal di Pekanbaru.(foto: dini/halloriau.com)Tumpukan Sampah di Pekanbaru Kian Bertambah, Kepala DLHK: Masyarakat Harus Ikut Berkontribusi
SMAN Plus Riau.(foto: int)Disdik Riau Buka Seleksi Guru SMAN Plus Gelombang Kedua, Ini Jadwalnya
Danlanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Marsma TNI Feri Yunaldi.(foto: sri/halloriau.com)Jangan Lupa Saksikan Atraksi TNI AU di Lanud Roesmin Nurjadin 28 April
  Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto melayat ke rumah mantan Bupati Inhil, Indra Muchlis Adnan.(foto: mcr)Pj Gubernur Riau Melayat ke Rumah Duka Mantan Bupati Inhil
Personel Ditresnarkoba Polda Riau jalani tes urine.(foto: mcr)Puluhan Personel Ditresnarkoba Polda Riau Jalani Tes Urin, Hasilnya?
Kedai harian milik Rika di Jalan Sri Indra, Rumbai Barat, Pekanbaru (foto/riki)KUR BRI Bantu Kedai Harian di Pekanbaru Bertahan Saat Masa Sulit
Kadisnakertrans Riau, Boby Rachmat.(foto: mcr)Disnakertrans Riau Tuntaskan 28 Pengaduan Pembayaran THR Idulfitri 1445 Hijriyah
Suzuki Ertiga Hybrid Cruise Control.(foto: istimewa)Suzuki Catat Kenaikan Penjualan 14 Persen di Kuartal Pertama 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved