www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Libur Panjang Usai, Jalan SM Amin Pekanbaru Mulai Macet
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


KBM Fakultas Hukum Unilak Gelar Penyuluhan Bijak Bermedia Sosial di Sei Lambu Makmur
Minggu, 28 Juli 2019 - 17:50:10 WIB
Foto bersama.
Foto bersama.

Baca juga:

PEKANBARU - Karya Bakti Masyarakat (KBM) kelompok 10 Fakultas Hukum Universitas Lancang Kuning menggelar kegiatan kampus di Aula Kelapa Desa (Kades) Sungai Lambu Makmur, Kecamatan Tapung, Kampar, Minggu (29/7/2019). Penyuluhan hukum tersebut mengambil tema Bijak Dalam Bermedia Sosial. 

Kegiatan penyuluhan didampingi langsung dosen Devie Rachmat SH, MKn dan Fitri Kusuma Wardhani SH, MH serta Ketua Kelompok 10 Jason Faustine sebagai mahasiswa Fakultas Hukum Unilak Pekanbaru.

Acara ini juga dihadiri Kepala Desa Sei Lambu Makmur Kawit Hudi Antoro, Anggota DPRD Kabupaten Kampar Sri Rahayu Mulyani, Babinsa serta para perangkat desa dan tokoh masyarakat lainnya di desa tersebut. 

Dalam kesempatan ini, Kepala Desa Sei Lambu Makmur, mengucapkan terima kasih banyak kepada mahasiswa yang telah banyak membantu masyarakat selama kegiatan kampus berlangsung. 

Lalu sambutan dosen pendamping Devie Rachmat mewakili sekaligus membuka acara sosialisasi penyuluhan hukum yang bertema Bijak Dalam Bermedia Sosial.

"Karya Bakti kepada masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa Fakultas Hukum Unilak ini adalah sebagai bentuk pengejawantahan Tri Dharma Peguruan Tinggi yang ketiga yaitu Pengabdian," ucap Jason. 

Adapun alasan tema yang diangkat dalam penyuluhan ini, kata dia adalah Bijak Dalam Bermedia Sosial. Karena isu ini sedang hangat diperbincangkan saat ini. 

"Makanya saat ini perlu diberikan pemahaman yang mendalam kepada warga tentang aspek hukum dalam menggunakan media sosial," tegas Jason.

Selain itu, kegiatan penyuluhan hukum tersebut sebagai wujud nyata KBM, mahasiswa kelompok 10 Fakultas Hukum Unilak yang telah melakukan serangkaian kegiatan seperti membuka posko bantuan hukum gratis serta dialog interaktif bersama warga. 

"Serta juga edukasi ke sekolah dasar dan sekolah menengah yang ada di Desa Sei Lambu Makmur," ucap Jason dalam kesempatan di depan masyarakat. 

Dalam kesempatan ini, mahasiswa bersama dengan perangkat desa serta masyarakat yang hadir saling bertukar pendapat mengenai masalah yang terjadi di Desa Sei Lambu Makmur.

Kepala Desa Kawit Hudi Antoro memberikan apresiasi yang positif dalam kegiatan KBM kelompok 10 dan mengharapkan terjalinnya kerjasama yang berkelanjutan antara Desa Sei Lambu Makmur dengan Fakultas Hukum Unilak.

Penulis : Helmi 
Editor : Fauzia

 
    Berita Terkait

 


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Jalan SM Amin macet panjang.(foto: dini/halloriau.com)Libur Panjang Usai, Jalan SM Amin Pekanbaru Mulai Macet
Promo Xtra Ramadan Xiaomi.(foto: rivo/halloriau.com)Promo Xtra Ramadan Xiaomi Berlanjut Hingga 30 April 2024, Ada Potongan Harga Hingga Rp800 Ribu
Launching ASICS Indonesia Concept Store di Mal Living World Pekanbaru.(foto: rivo/halloriau.com)ASICS Hadirkan Concept Store Di Mall Living World Pekanbaru
Pj Wako Pekanbaru Muflihun bersama Kakan Kemenag Pekanbaru Syahrul Maulud melepas kafilah dan official ke MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau di Kota Dumai (foto/int)Pj Wako Pekanbaru Lepas 71 Kafilah, Hadiah Umrah Disiapkan untuk Juara di MTQ ke-42
Penumpang di Bandara SSK II Pekanbaru membludak selama arus mudik dan balik Lebaran (foto/Yuni)Posko Angkutan Lebaran Ditutup, Bandara SSK II Pekanbaru Layani 168.802 Penumpang
  Baliho Agung Nugroho maju sebagai calon Walikota Pekanbaru.(foto: sri/halloriau.com)Maju Pilwako Pekanbaru, Agung Nugroho Mulai Kerucutkan Kandidat Wakil
Pelepasan Kafilah Inhu ke MTQ ke-42 Riau.(foto: andri/halloriau.com)Lepas Kafilah Inhu untuk MTQ ke-42 Riau, Ini Pesan Sekda
Flyer Suhardiman Amby yang beredar di media sosial (foto:ist)Satu Per Satu Tokoh Mulai "Cek Ombak", Kini Bupati Kuansing Turut Nyatakan Siap Maju Pilgubri
Polresta Tanjungpinang ciduk ART, pencuri perhiasan hingga uang Rp100 juta milik majikan (foto/int)Terekam CCTV, ART di Kepri Curi Emas dan Uang Majikan Senilai Rp100 Juta
Pelepasan kafilah MTQ Kabupaten Pelalawan menuju Dumai di rumah Dinas Bupati (foto/Andi)Lepas Kafilah MTQ Tingkat Riau ke Dumai, Ini Pesan Bupati Pelalawan
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved