www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
BBPOM Pekanbaru Temukan Ribuan Kardus Kosmetik dan Obat Ilegal di Bekas Gudang Semen
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Rektor Terima 35 Mahasiswa UiTM Malaysia Magang di UIR
Selasa, 17 Juli 2018 - 20:35:34 WIB

PEKANBARU - Rektor Universitas Islam Riau Prof. Dr. H. Syafrinaldi, S.H., M.C.L menerima 35 mahasiswa dari Universiti Teknologi MARA Cawangan Perlis Kampus Arau Malaysia untuk melakukan kegiatan praktik mahasiswa (magang). Magang yang berlangsung selama satu bulan sejak 17 Juli ini, selain diisi dengan kuliah di dalam kelas juga disertai kuliah lapangan, termasuk kunjungan ke sejumlah objek wisata di Provinsi Riau.

Ke-35 mahasiswa tersebut terdiri dari Faculty of Computer and Mathematical 6 mahasiswa, Fakulty of Architecture, Plannning and Surveying (5), Faculty of Plantation and Agrotechnology (6), Faculty of Bisniss Management (6), Faculty of Sport Science & Recration (6) dan Faculty of Applied Science (6). Mereka, Selasa sore (17/7) telah mendarat di Bandara Sultan Syarif Kasim II dan diterima Rektor UIR Syafrinaldi di Gedung Rektorat Kampus UIR Perhentian Marpoyan Pekanbaru.

Selain Rektor ikut pula hadir menyambut kedatangan mahasiswa asal Malaysia, Wakil Rektor I Dr. H. Syafhendry, MSi, Wakil Rektor III Ir. H. Rosyadi, MSi, Dekan FKIP Drs. Alzaber, Dekan Fakultas Pertanian Dr. Ir. Ujang Paman, Dekan Fakultas Teknik Ir. H. Abdul Kudus, Dekan Fakultas Ekonomi Drs. Abrar, MSi, Ak, Kepala LPPM Dr. Evizal dan sejumlah dosen di lingkungan Universitas Islam Riau.

Kepada masing-masing penanggung jawab kegiatan magang, Rektor berpesan agar memberikan pelayanan maksimal dan terbaik kepada mahasiswa. ''Kita memiliki hubungan baik dengan UiTM Malaysia. Karena itu saya minta kepada pimpinan fakultas supaya selama masa permagangan hendaknya dapat membuat mahasiswa betah melakukan praktik lapangan. Berikan mereka pelayanan terbaik dan memuaskan,'' pesan Rektor.

Rektor mengingatkan, dalam menyusun daftar kegiatan mahasiswa UiTM, dekanat diminta memperhatikan empat hal, yakni keislaman, kebudayaan, lingkungan dan keilmuan. Di luar itu, dapat pula memvariankan pemagangan dengan kegiatan-kegiatan yang membuat mahasiswa memperoleh pengetahuan tambahan dari UIR.

Misalnya, mengunjungi tempat-tempat bersejarah dan pusat-pusat kerajinan tradisional di Provinsi Riau. Termasuk pertukaran seni budaya. ''Kita beri fasilitas terbaik dengan harapan UiTM puas dengan pelayanan mahasiswa mereka di UIR. Kepuasan akan menjadi baliho bagi univertsitas dalam pencapaian Visi 2020, yakni menjadi universitas Islam unggul dan terkemuka di Asia Tenggara,'' ujar Rektor.

Selama proses magang, ke-35 mahasiswa UiTM akan mendapat materi pengetahuan dari sejumlah dosen senior di UIR sesuai fakultas. Antara lain dari Prof. Dr. Muchtar Achmad, Prof. Dr. Hasan Basri Jumin, Dr. Faturrahman, M.Sc, Dr. Ir. Tengku Edi Sabli, Dr. Boga Andri Kuntoro, Dr. Ir. Agusnimar, Dr. Azharuddin M. Amin, Dr. Saripah Ulpah dan Dr. Ir. Saipul Bahri.

Di luar itu, mahasiswa magang juga akan mengikuti kegiatan field trip ke berbagai tempat wisata. Serta kunjungan ke Kabupaten Rokan Hulu, Kawasan Industri Tenayan, Kawasan Perkantoran Pemerintah Kota Pekanbaru, Kawasan Konservasi Senapelan, ke Siak Sri Indrapura dan ke Proyek Agrowisata dan Ekowisata Kecamatan Sungai Apit Kabupaten Meranti. (rilis)
 

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
BPOM grebek bekas gudang semen di Siak II Pekanbaru.(foto: mcr)BBPOM Pekanbaru Temukan Ribuan Kardus Kosmetik dan Obat Ilegal di Bekas Gudang Semen
Ade Hartati bersama pengurus GPM-IKM Riau.(foto: mimi/halloriau.com)Usai Resmikan Sekretariat GPM-IKM Riau, Ade Hartati Bulatkan Tekat Maju Pilkada Pekanbaru 2024
Wakil Ketua DPRD Pekanbaru, Tengku Azwendi Fajri memberikan kejutan Ultah Sekjen PWI Riau, Doni Dwi Putra.(foto: mimi/halloriau.com)Sekjen PWI Riau Ultah ke-37, TAF Harap Doni Dwi Putra Beri Inspirasi untuk Jurnalis Muda
Paripurna DPRD Dumai.(foto: bambang/halloriau.com)DPRD Dumai Gelar Paripurna Laporan Hasil Kerja Pansus B dan C Terkait 2 Ranperda
Bupati Siak, Alfedri berkunjung ke SMK Yamatu.(foto: diana/halloriau.com)Bupati Alfedri harap Lulusan SMK Yamatu Siak Bisa Langsung Kerja
  Kapolda Riau saat hadiri pembukaan UKW Angkatan XXIII PWI Riau.(foto: mcr)UKW Angkatan XXIII PWI Riau Digelar, Ini Pesan Kapolda Irjen Pol M Iqbal
Bus TMP Pekanbaru tak laik jalan masih tetap dioperasikan.(foto: dini/halloriau.com)Ngeri! Bus TMP Pekanbaru Tetap Beroperasi Meski Pintu Tak Bisa Ditutup Sempurna
Rombongan Komisi IV DPRD Pekanbaru ditolak saat sidk ke PT Sumatera Kemasindo terkait dugaan pencemaran lingkungan.(foto: mimi/halloriau.com)Komisi IV DPRD Pekanbaru Geram PT Sumatera Kemasindo Tak Kooperatif
Bupati Siak, Alfedri memukul kompang saat pembukaan MTQ ke-42 Riau di Dumai.(foto: int)Bupati Siak: Jadikan Momentum MTQ ke-42 Riau Sebagai Ajang Uji Kompetensi
Kadis PUPR Bengkalis, Ardiansyah.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Bengkalis Songsong Jembatan Megah, Ini Instruksi Bupati Kasmarni untuk PUPR
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved