www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Dukung Gebyar BBI/BBWI, Menhub Beri Bantuan 'By The Service' ke Pemprov Riau
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pemkab Pelalawan dan Legislatif Hearing Bersama Management PT RAPP Terkait RKUPHHK HTI
Selasa, 24 Oktober 2017 - 17:45:57 WIB

PELALAWAN – Wakil Bupati Pelalawan H.Zardewan bersama Management PT Riau Andalan Pulp Paper (RAPP), Asosiasi Pekerja Riau Komplek (Asperikom) PT.RAPP,  Ketua DPRD Nazaruddin  dan Wakil Ketua Supriyanto, Ketua Fraksi DPRD Kabupaten Pelalawan menghadiri hearing terkait permasalahan pembatalan RKU oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan yang berdampak pemutusan hubungan kerja kepada pekerja PT RAPP

Ketua DPRD Nazaruddin memimpin jalannya hearing bersama  yang dihadiri oleh Stake Holder Relations Manager PT RAPP Wan Zak, sejumlah perwakilan yang berjumlah delapan orang dari Asperikom dan masing masing Ketua Fraksi DPRD sempat terjadi insiden kecil dan berlangsung alot akan tetapi hearing berjalan aman dan lancar dalam kondisi kondusif dengan tidak mengurangi kata sepakat. 

Selain itu juga hadir Kapolres Pelalawan AKBP Kaswandi Irwan dan Sekda Tengku Mukhlis dalam pertemuan tersebut. Hearing dilaksanakan di Auditorium Lantai III Kantor DPRD Pelalawan, Selasa (24/10/2017).

Awal pertemuan hearing perwakilan dari asperikom menyampaikan permasalahan kegundahan atas pembatalan RKU oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI sehingga akan berdampak terhadap kelangsungan hidup para pekerja yang sudah puluhan tahun mengabdikan diri di PT RAPP.

Mereka juga meminta dukungan serta solusi permasalahan yang dihadapi kepada anggota legislatif DPRD Pelalawan terkait jaminan kelangsungan hidup agar tidak dilakukannya pemutusan hubungan kerja oleh PT RAPP kepada  sejumlah pekerja dan karyawan PT RAPP. 

Sebelumnya mereka sudah melaksanakan aksi damai demonstrasi dengan puluhan masa yang melakukan aksi di Kantor Gubernur Riau dan DPRD Propinsi Riau, Senin (23/10/2017).

Mendengar keluh kesah yang disampaikan oleh perwakilan dari Asperikom, Ketua DPRD Kabupaten Pelalawan Nazaruddin  terenyuh dan prihatin menerima keluhan dan kegundahan yang dihadapi pekerja dan karyawan PT.RAPP.

Ketua Adkasi ini juga menekankan pihak management PT RAPP ke depannya agar mengkomunikasikan permasalahan yang dihadapi kepada Pemerintah Daerah dan Legislatif DPRD karena masalah PT RAPP adalah masalah bersama, marwah daerah, dan ini menjadi perhatian semua pemangku kebijakan.

Terkait persoalan ini bahkan berkali-kali Ketua DPRD menegaskan pihak PT RAPP untuk sesegera mungkin mengkomunikasikan apa yang menjadi kekurangan dan kewajiban nya untuk segera dikomunikasikan kepada Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI.

Ketua DPRD Nazaruddin sepakat dan mendukung dilaksanakannya gerakan pekerja dan karyawan PT RAPP saat unjuk rasa dan demonstrasi yang dilaksanakan di Pekanbaru, Senin(23/10/2017). 

Ia menambahkan akan sesegera mungkin mengirimkan surat kepada Management PT RAPP untuk tidak melakukan pemutusan hubungan kerja kepada sejumlah pekerja dan karyawan serta juga menyurati Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan ditembuskan kepada Gubernur Riau, DPRD Propinsi dan Presiden RI agar mengkomunikasikan permasalahan ini sesegera mungkin dan kepastian lahan pengganti untuk ditindaklanjuti.

Sementara itu Wabup H.Zardewan menyambut baik atas berjalan kondusif aksi unjuk rasa di Pekanbaru kemarin. Terkait permasalahan restorasi gambut,  tahun ini persoalan kehutanan sudah menjadi tanggung jawab dari Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup Propinsi Riau, dimana diketahui Gubernur Riau Andi Rachman juga berjanji akan menindaklanjuti permasalahan tersebut. 

Pemerintah Daerah Pelalawan berharap permasalahan ini bisa selesai dan akan menunggu keputusan dan kebijakan dari Kemeterian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI lebih lanjut.

Penulis: Andy Indrayanto
Editor: Yusni Fatimah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto bersama Menhub RI.(foto: sri/halloriau.com)Dukung Gebyar BBI/BBWI, Menhub Beri Bantuan 'By The Service' ke Pemprov Riau
Salah satu baliho sosialisasi Abdul Wahid sebagai bakal calon gubernur Riau (foto:rinai/halloriau) Lebih Baik Kembali ke DPR RI Daripada Jadi Wakil, PKB Pastikan Abdul Wahid Bacalon Gubri
Pj Gubri, SF Hariyanto dijadwalkan buka MTQ Tingkat Provinsi di Dumai (foto/int)Lusa, Pj Gubernur Riau Buka MTQ ke-42 Tingkat Provinsi di Dumai
Bupati Afrizal Sintong melepas rombongan Kafilah Rohil untuk mengikuti MTQ ke-XLll Tingkat Provinsi Riau di Dumai (foto/afrizal)Lepas Kafilah Rohil Ikuti MTQ Riau di Dumai, Bupati Harap Juara Umum Lagi
Seleksi ulang pimpinan BRK Syariah sepi peminat (foto/Yuni)Hanya 3 Peserta, Seleksi Ulang Pimpinan BRK Syariah Sepi Peminat
  Macet di Jalan Sudirman Pekanbaru.(foto: sri/halloriau.com)Pengendara di Pekanbaru Keluhkan Pak Ogah, Sembarangan Beri Jalan untuk yang Beri Uang
Irvan Herman saat bersama Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan (foto/ist)Irvan Herman Masuk Kandidat Potensial Calon Walikota Pekanbaru, Komunikasi Politik Mulai Dijalankan
Pj Gubri SF Hariyanto meminta dukungan dari Menhub RI, Budi Karya Sumadi (foto/int)Pj Gubri Minta Dukungan Menhub dalam Gebyar BBI/BBWI 2024
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Riau, Boby Rachmat (foto/Yuni)Berimbas ke Karyawan, Disnakertrans Riau Turunkan Tim Pengawas ke PT TBS
Bus Sembodo ringsek tabrakan dengan truk di Sijunjung, Sumbar (foto/int)Gagal Nyalip, Bus Sembodo Tabrak Truk di Sijunjung Sumbar, Begini Kondisi Sopir
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved