www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Meski Diguyur Hujan, Ribuan Masyarakat Tetap Antusias Nonton Konser Virgoun
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Patuhi Protkes, Puncak HUT Pekanbaru ke-237 Berlangsung Virtual
Rabu, 23 Juni 2021 - 20:04:46 WIB

PEKANBARU - Puncak peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-237 Kota Pekanbaru Rabu (23/6/2021) di Kantor Tenayan Raya oleh Wali Kota Pekanbaru, Firdaus dan Ayat Cahyadi disiarkan langsung secara virtual sehingga masyarakat bisa menyaksikan keberhasilan yang dicapai selama ini.

Walikota Pekanbaru Firdaus memimpin langsung prosesi peringatan hari jadi Kota Pekanbaru. Tamu yang hadir terbatas dan dihadiri forkopimda kota dan sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Sedangkan lurah dan camat mengikutinya melalui zoom meeting di kantor masing-masing. Dalam kegiatan itu juga dilakukan pemutaran video terkait perjalanan dan pembangunan 10 tahun kepemimpinan Walikota Pekanbaru.

Puncak perayaan hari jadi ditandai dengan pemotongan tumpeng. Firdaus saat itu didampingi unsur forkopimda menyerahkan potongan tumpeng pertama kepada Asisten II Setdako Pekanbaru, El Syabrina.

"Suasana puncak peringatan HUT Kota Pekanbaru hari ini dengan status zona merah Covid-19, jadi perayaannya dilaksanakan virtual," kata Wali Kota Pekanbaru Firdaus.

Menurutnya, seluruh kegiatan inti dalam rangkaian HUT Kota Pekanbaru berlangsung secara virtual dan menerapkan protokol kesehatan (prokes), termasuk rapat pleno di DPRD Kota Pekanbaru.

Camat dan lurah juga menghadiri kegiatan secara virtual. Jumlah undangan yang hadir langsung di Perkantoran Tenayan juga terbatas.

"Kita menghadiri kegiatannya di tempat masing-masing, termasuk Gubernur," katanya.

Firdaus mengatakan bahwa kondisi peringatan HUT Kota Pekanbaru tahun 2020 silam berbeda dengan tahun ini. Ia menyebut bahwa peringatan HUT Kota Pekanbaru pada tahun lalu kota dalam status zona kuning Covid-19.

"Maka kita menggelar rangkaian kegiatan sesuai dengan kondisi saat ini," terangnya.

Sejumlah kegiatan yang memeriahkan HUT juga digelar secara virtual. Banyak lomba yang memanfaatkan teknologi virtual. Bahkan tradisi ziarah makam pendiri Kota Pekanbaru tidak digelar tahun ini dan diganti dengan sesi doa bagi para pendiri dan seluruh walikota yang pernah ikut membangun Kota Pekanbaru.

Wako juga mengungkapkan, dalam moment hari jadi ini juga dilakukan sejumlah rangkaian kegiatan, di ataranya ajang kejuaraan panahan Piala Walikota Pekanbaru. Kemudian lomba yang mengajak kawula muda berkreasi. Satu di antaranya lomba membuat twibbon Hari Jadi Kota Pekanbaru menambah semarak HUT di media sosial.

Selain itu panitia penyelenggara juga menggelar vaksinasi massal bagi 2.370 orang masyarakat di sekitar Kantor Pemerintah Kota Pekanbaru, Tenayan Raya. Ada juga penanaman pohon di areal perkantoran.

"Kami ucapkan terima kasih kepada masyarakat. Membangun daerah, pemerintah tidak bisa sendiri. Ini peranan bersama sama dunia usaha masyarakat dan pemerintah," pungkas Firdaus.

Terpisah Asisten I Setdako Pekanbaru Azwan menyampaikan peringatan Hari Jadi Kota Pekanbaru ke-237 sebagai momentum dan motivasi terakhir di masa kepemimpinan Walikota Firdaus dan Wakil Walikota Ayat Cahyadi dalam mewujudkan Pekanbaru yang lebih baik untuk kedepan.

"Dalam HUT Kota Pekanbaru ke-237 ini memiliki makna yang sangat penting bagi pasangan Firdaus-Ayat karena masa kepemimpinan mereka saat ini sudah 9 tahun. Terimakasih juga kepada semua komponen masyarakat yang telah bersatu padu membangun Kota Pekanbaru hingga saat ini. Perkembangan Kota Pekanbaru seperti sekarang ini tentu berkat dukungan kerja keras dari semua pihak," ujarnya

Atas nama Pemerintah Kota Pekanbaru, Azwan juga menyampaikan permintaan maaf terhadap kesalahan-kesahalan yang terjadi dalam masa kepemimpinan Walikota Firdaus dan Wakil Walikota Ayat Cahyadi.

"Selama 9 tahun kepemimpinan Firdaus-Ayat ini apabila ada kebijakan, sikap maupun tindakan hingga ada ucapan yang mungkin tidak tepat atau kurang berkenan di hati masyarakat, Walikota Pekanbaru menyampaikan permintaan maaf yang sebesar-besarnya," imbuhnya

Azwan tak lupa mengimbau kepada masyarakat agar tetap patuh dan disiplin protokol kesehatan. Sebab, protokol kesehatan adalah kunci dalam mengendalikan pandemi Covid-19.

Hal ini sesuai dengan ucapan yang disampaikan oleh Walikota Firdaus, Gubernur Riau Syamsuar dalam upacara peringatan HUT Kota Pekanbaru ke-237 di Komplek Perkantoran Tenayan Raya.

"Walaupun kita sudah divaksin, namun itu tidak menjamin kita semua untuk tidak terpapar dari Covid-19," harapnya.

Penulis: Mimi
Editor: Rico

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Konser Virgoun di Lancang Kuning Carnival diguyur hujan.(foto: sri/halloriau.com)Meski Diguyur Hujan, Ribuan Masyarakat Tetap Antusias Nonton Konser Virgoun
Ribuan masyarakat padati halaman kantor Gubernur Riau jelang pembukaan Gernas BBI-BBWI dan Lancang Kuning Carnival 2024.(foto: risnaldi/halloriau.com)Ribuan Masyarakat Mulai Padati Kawasan BBI-BBWI dan Lancang Kuning Carnival
Pecah rekor MURI porsi mie sagu terbanyak di Gernas BBI-BBWI Riau.(ilustrasi/int)Pemprov Riau Siap Pecahkan Rekor MURI Masak Mie Sagu Terbanyak di Gernas BBI-BBWI 2024
Kadisperindagkop UMK Riau, Taufik OH.(foto: mcr)Kolaborasi dengan Dispar, Disperindagkop Riau Targetkan Transaksi Gernas BBI-BBWI Lebih Rp18 Miliar
Ketua DPW PSI Riau, Juandy Hutauruk (foto/int)PSI Riau Buka Penjaringan Kepala Daerah Jelang Pilkada 2024
  PT PHR menggelar talk show dengan yang menghadirkan narasumber Salman Subakat, CEO NSEI Part of Paragon Corporation.(foto: istimewa)Talk Show Bertajuk Tuan Dukung Puan, Bentuk Komitmen PHR untuk Kesetaraan Gender
UNESCO catat ada 70 persen serangan terhadap jurnalis lingkungan.(foto: istimewa)UNESCO: 70 Persen Jurnalis Lingkungan Jadi Sasaran Intimidasi dan Kekerasan
Dirjen BPD Kemendagri, La Ode Ahmad bersama Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto.(foto: mcr)Dirjen BPD Kemendagri Puji Sinergi Pemerintahan Daerah dan Desa di Riau
Awan gelap di sekitar Kantor Gubernur Riau jelang Pembukaan Gernas BBI-BBWI dan Lancang Kuning Carnival.(foto: dini/halloriau.com)Angin Kencang Terpa Kantor Gubernur Riau Jelang Konser Gernas BBI-BBWI dan Lancang Kuning Carnival
Hasil RUPS XL Axiata memutuskan untuk memberikan dividen merupakan wujud apresiasi kepada pemegang saham (foto/ist)XL Axiata Ubah Susunan Direksi dan Dewan Komisaris Serta Bagi Dividen Rp 635,5 M
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved