www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Bupati Pelalawan Dorong Keberadaan NU di Tengah-tengah Masyarakat
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Tak Perlu Putar ke Kiliran Jao, Jalur Payakumbuh-Pekanbaru Sudah Bisa Dilewati 2 Arah
Kamis, 28 Desember 2023 - 19:20:16 WIB

SUMBAR - Kabar gembira, lintas Payakumbuh-Pekanbaru via Pangkalan berangsur pulih. Kabar terbaru ternyata material longsor di Jalan lintas Riau-Sumbar ini sudah berhasil dibersihkan, kendaraan diperbolehkan melintasi Kabupaten Limapuluh Kota, Sumbar, Kamis (28/12/2023) malam.

Seperti yang dilihat halloriau.com di akun IG resmi Lantas50kota, kepolisian tampak mengatur lalu lintas. Kendaraan yang terjebak macet sudah melaju perlahan melewati Kelok 17 yang beberapa kali dilanda longsor.

"Untuk sementara sudah bisa dilewati 2 jalur, namun di lokasi jalan terban dilakukan buka tutup dengan satu jalur. Agar pengendara yang melintas tetap hati-hati, karena beberapa jalan ada yang licin," tulis caption lantas50kota, Kamis (28/12/2023) malam.

Seperti diberitakan sebelumnya Kapolres 50 Kota, AKBP Ricardo Condrat Yusuf, akses jalan Payakumbuh-Pekanbaru sempat ditutup. Petugas akan membersihkan material longsor dan perbaikan jalan.

Pengalihan rute dilakukan melalui jalan alternatif Payakumbuh-Lintau-Sijunjung-Kiliran Jao. Keputusan ini diambil sebagai respons terhadap kebutuhan mendesak pembersihan material longsor dan perbaikan jalan terban di Jalan Raya Negara Sumbar-Riau, khususnya di kilometer 17-35 Jorong Simpang.

Tiga Nagari Koto Alam di Kecamatan Pangkalan Koto Baru, Kabupaten Lima Puluh Kota, turut terkena dampak dari penutupan jalur ini.

Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Bupati Pelalawan hadiri Konfercab IV NU Pelalawan.(foto: andi/halloriau.com)Bupati Pelalawan Dorong Keberadaan NU di Tengah-tengah Masyarakat
LLMB Riau dukung Dr Afni Maju Pilkada Siak 2024.(foto: istimewa)LLMB Riau Komit Dukung Dr Afni Maju Pilkada Siak 2024
PSMTI Riau gelar aksi donor darah di Mall Pekanbaru (foto/Dini)Sambut Hari Raya Tri Suci Waisak dan Hari Kartini, PSMTI Riau Gelar Aksi Donor Darah
Polisi tangkap pembunuh wanita di Tapung Kampar (foto/ist)Pembunuh Wanita yang Ditemukan Tanpa Busana di Kampar Diringkus Polisi
Penonton Film Agak Laen terkini sudah tembus 9,1 juta (foto/int)Hampir 3 Bulan, Penonton Film Agak Laen Tembus 9,1 Juta
  Marc Marquez di MotoGP Spanyol 2024.(foto: int)Marc Marquez Raih Pole Position MotoGP Spanyol 2024
Iskandar Hoesin meninjau kesiapan atlet Riau untuk ke PON XXI Aceh-Sumut (foto/int)KONI Riau Berambisi Atlet Bisa Raih Emas di PON XXI Aceh-Sumut
Awal Mei Disdik Riau mulai lakukan sosialisasi PPDB (foto/int)Disdik Riau Sosialisasi PPDB SMA/SMK Negeri Pada Mei 2024
Pameran Auto Show Mitsubishi di Mall Ska, Sabtu (27/4/2024) (foto:Meri/halloriau) Beli Unit Mitsubishi XForce di Auto Show Mall Ska, Dapatkan Diskon Hingga Rp50 Juta
Timnas Indonesia U23 lawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U23 di Qatar (foto/int)Lawan Berat Timnas Indonesia U23, Uzbekistan Lolos Semifinal Tanpa Kekalahan dan Kebobolan
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved