www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Bakal Telan Biaya Rp1,8 Miliar, SDN 83 Pekanbaru Segera Dibangun Pasca Terbakar
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Tiga Kabid dan Tiga Kapolres Diganti, Brigjen HE Permadi Jabat Wakapolda Riau
Senin, 09 April 2018 - 12:08:37 WIB

PEKANBARU - Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), Jenderal Tito Karnavian, mengganti Wakil Kapolda Riau, Brigjen Pol Ermi Widyatno. Ermi digantikan oleh Brigen Pol HE Permadi.

Dalam Telegram Rahasia Kapolri Nomor ST/964/IV/Kep/2018 tertanggal 8 April 2018 disebutkan, Ermi dipromosi menjadi Kapolda Sulawesi Tengah. Sementara Permadi saat ini menjabat Karorenmin Itwasum Polri. "Benar, ada pergantian. Baru dikeluarkan Mabes," ujar Kapolda Riau, Irjen Pol Nandang, Minggu (8/4/2018).

Kapolri juga mengeluarkan TR Nomor 967, 969 dan 970/IV/ Kep/2018. Di telegram itu juga disebutkan pergantian tiga kepala bidang (Kabid) di Polda Riau dan tiga Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) di Riau.

Kepala Bidang  Propam Polda Riau, Kombes Pitoyo Agung Yuwono diberi tugas baru jadi Kepala Bidang Hukum Polda Riau. Dia digantikan Kombes Agus Sutrisno yang sebelumnya menjabat  Kabid Propam Polda Maluku.

Jabatan Kabid Humas Polda Riau yang sudah lama dipercayakan Kombes Pol Guntur Aryo Tejo diserahkan kepada AKBP Sunarto. Selanjutnya, Guntur diberi jabatan baru sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Penmas Divhumas Polri.

Kepala Bidang Keuangan Polda Riau, Kombes Suhermin, dimutasi sebagai Pamen Polda Riau (dalam rangka pensiun). Jabatan yang ditinggalkan Suhermin digantikan  Kombes Azwawie yang sat ini menjabat Kabid Keuangan  Polda Kepulauan Riau (Kepri).

Kapolri juga mengganti Kapolres Siak, AKBP Barliansyah, yang dipromosi jadi Kabag Binops Roops Polda Jawa Barat. Jabatan Barliansyah diberikan kepada AKBP Ahmad David, Pamen di Polda Sumatera Utara.

Barliansyah bersyukur dipercaya mengemban tugas baru. "Ini amanah, terima kasih atas kerja sama rekan-rekan semua," kata Barliansyah.

Dua Kapolres lain yang diganti adalah Kapolres Indragiri Hulu, AKBP Arif Bastari diangkat dalam jabatan baru Kabag Dalpers Rp SDM Polda Sulsel. Dia digantikan AKBP Dasmin Ginting yang sebelumnya menjabat Kasubdit IV Ditreskrimum Polda Riau.

Kapolres Kampar, AKBP Deni Okvianto dimutasi sebagai Kasubbagjianlingstra Bagjianling Rojianstra SOPS Polri. Jabatannya digantikan, AKBP Andri Ananta Yudhistira yang sebelumnya menjabat Kasubbagjianlingstra Bagdamkeman Romisinter Divhubinter Polri

Lima Tahun Jadi Kabid Humas

Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Guntur Aryo Tejo, berterima kasih atas kerja sama semua pihak yang membantunya selama bertugas di Bumi Lancang Kuning. Jabatan Kabid Humas sudah lima tahun diemban Guntur.

"Terima kasih sudah selama kurang lebih lima  tahun kita bergaul dan banyak hikmah yang saya bisa ambil. Banyak juga yang sudah membantu saya dalam pelaksanaan tugas kehumasan di Riau," kata Guntur.

Kerja sama yang sudah terjalin, diharapkan Guntur dapat tetap terjaga meski dirinya tidak lagi bertugas di Riau. Dia menyatakan, banyak suka yang didapatnya jadi penyambung lidah Polda Riau dan wartawan.

"Sungguh banyak sumbangsih teman-teman wartawan. Suasana keakraban, baik pribadi maupun kedinasan memperlancar tugas saya di Riau," ucap ayah dari tiga orang anak ini.

Mantan Kapolres Pelalawan ini menyatakan, AKBP Sunarto, yang menggantikannya sebagai Kabid Humas Polda Riau, tidak asing lagi baginya. Sunarto adalah rekannya sesama alumni Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan 1992.

"Pengganti saya nanti Letting saya 92 AKBP Sunarto. Orangnya gak jauh berbeda dengan saya, dan tolong dibantu dalam pelaksanaan tugas-tugas kehumasannya," terang Kombes Guntur.

Guntur menitipkan salam hangat untuk seluruh keluarga awak media dan Pemimpin Redaksi dan jajaran redaksi media yang ada di Riau. Dia berharap, kerja sama yang sudah terjalin, dapat tetap terjaga meski dirinya tidak lagi bertugas di Riau.

"Salam hormat  untuk keluarga rekan-rekan wartawan dan untuk para Pimred dan redaktur dari teman-teman sekalian. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan jalan kemudahan dan kesuksesan bagi media dan karir teman-teman sekalian," pungkasnya.

Semasa menjabat Kabid Humas, Guntur sudah menjalani masa kepemimpinan lima Kapolda. Dia memulai jabatan dari Kapolda Condro Kirono, selanjutnya Dolly Bambang Hermawan, Supriyanto, Zulkarnain dan Nandang.

Penulis: Linda Novia
Editor : Yusni Fatimah


   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
SDN 83 Pekanbaru yang terbakar.(foto: pgi)Bakal Telan Biaya Rp1,8 Miliar, SDN 83 Pekanbaru Segera Dibangun Pasca Terbakar
Petani pinang.(ilustrasi/int)Harga Komoditas Pertanian di Riau Stabil, Pinang Kering Tetap Rp4.400/Kg
Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun.(foto: int)Pj Wako Bakal Berganti, Sekdako Tegaskan ASN Pemko Pekanbaru Tetap Produktif
Ketua PGRI Riau, Dr Adolf Bastian (foto/ist)Edaran Disdik Riau Melarang Acara Mewah Perpisahan Sekolah, Ini Respon PGRI Riau
Pelaksanaan presentase aplikasi Pajak Daerah oleh Tim pengembangan, kebijakan dan sistem informasi Bapenda Kabupaten Kepulauan MerantiGenjot Pendapatan Daerah, Bapenda Kepulauan Meranti Upgrade Aplikasi Sitanjak
  Pj Sekdaprov Riau, Indra saat memimpin Upacara Hari Otonomi Daerah ke-28 di Riau.(foto: mcr)Pj Sekdaprov: Otda untuk Kesejahteraan dan Demokrasi
Bandar narkoba Kampung Dalam digerebek Polda Riau.(foto: mcr)Digrebek, Bandar Narkoba Kampung Dalam Pekanbaru Tunggang Langgang Lompat ke Sungai Siak
Halalbihalal Golkar Institute.(foto: mimi/halloriau.com)Alumni Angkatan I, Sovia Septiana Wakilkan Caleg Terpilih dari Riau Hadiri Halalbihalal Golkar Institute
Ketua HKR, Junaidi.(foto: mcr)Sambut Pilkada Serentak 2024, HKR Dorong Generasi Muda Rohul Turut Berpolitik
Kapolda Riau beri apresiasi personel berdedikasi saat halalbihalal Polresta Pekanbaru.(foto: mcr)Ikut Halalbihalal Polresta Pekanbaru, Ini Pesan Kapolda Riau untuk Personel
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved