www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
DLHK Pekanbaru Intensifkan Penegakan Jam Buang Sampah
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Asa Pebalap AHRT Raih Podium di ARRC Suzuka
Kamis, 27 Juni 2019 - 15:43:32 WIB
Pebalap AHRT berharap raih podium di ARRC Suzuka.
Pebalap AHRT berharap raih podium di ARRC Suzuka.

Baca juga:

JAKARTA - Para pebalap muda Astra Honda Racing Team (AHRT) menatap optimis seri keempat gelaran Asia Road Racing Championship (ARRC) 2019 di Suzuka International Circuit, Jepang (29-30/6). Bersaing sengit di tiga putaran sebelumnya dengan hasil yang positif, lima pebalap ini akan berjuang menjaga tren berkibarnya bendera Merah Putih di ajang ARRC.

Pada kelas AP250, Awhin Sanjaya menempati posisi kelima hasil perolehan klasemen sementara dengan mengantongi 66 poin hasil dari finish di posisi delapan pada balapan pertama dan podium kedua di ARRC seri Buriram. Memiliki bekal pada seri tahun lalu di Suzuka, pemuda asal Bulukumba, Sulawesi Selatan ini optimis untuk dapat tampil maksimal pada seri ini.

“Tahun lalu saya memang belum berhasil memberikan hasil terbaik di Suzuka. Tapi hal itu menjadi cambuk semangat dan bekal pengalaman yang berharga  pada musim 2019 ini. Saya akan berusaha lebih keras dan mendapatkan setting motor terbaik, untuk menjadi modal perjuangan saya naik podium dan mengibarkan bendera Merah Putih di putaran Jepang ini,” ujar Awhin.

Dua pebalap binaan AHM lainnya, Irfan Ardiansyah dan Lucky Hendriansya memilki semangat tersendiri untuk melakoni ARRC seri Suzuka. Irfan yang dapat meraih podium ketiga pada balap pertama seri Buriram, memilki firasat baik di ARRC seri Suzuka. Saat ini Irfan berada di posisi keenam raihan klasemen sementara dengan poin 64. Sementara itu pemuda asal Sidrap, Lucky Hendriansya bertekad meneruskan tradisi juara di sirkuit Suzuka yang diraih oleh AHRT.

“Sampai putaran 3 kemarin, adaptasi saya dengan Honda CBR250RR semakin berkembang dan semakin baik. Secara fisik dan mental juga tidak ada yang perlu diragukan. Saya optimis bisa tampil baik di Suzuka. Mohon doa dan dukungannya,” ujar Irfan

“Saya sudah pernah balap di Suzuka pada event Asia Talent Cup 2017 dan sudah cukup mengenal karakter sirkuit tersebut. Saya ingin memanfaatkan pengalaman saya untuk bisa memberikan podium tertinggi bagi Indonesia di ajang ARRC. Senior saya sudah menunjukan hasil gemilang di tahun sebelumnya. Saya ingin bisa meneruskan tradisi juara yang telah diraih,” ujar Lucky.

Supersport600

Pada kelas Supersport600, Andi ‘Gilang’ Farid Izdihar dan Rheza Dhanica Ahrens siap untuk bersaing di sirkuit Suzuka untuk meraih podium. Andi Gilang yang saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara dengan raihan poin 71, akan berusaha menapaki podium tertinggi dengan tren positif di setiap serinya. Sementara itu Rheza yang berada di posisi kesembilan pada klasemen sementara menunjukan perkembangan yang maksimal untuk memperbaiki posisinya.

“Balap di Suzuka selalu menarik dan menyenangkan bagi saya. Saya berharap, bisa kembali meraih sukses dengan CBR600RR di putaran 4 Suzuka kali ini. Saya semakin yakin dan optimis dengan perkembangan saya jalani, termasuk perkembangan settingan motor yang semakin kompetitif. Setelah putaran lalu saya absen dari podium, saya bertekad untuk mendapatkan double podium di putaran kali ini. Mohon doa dan dukungannya,” ujar Gilang.

Putaran keempat Asia Road Racing Championship, para pebalap AHRT akan menghadapi dua balapan di masing-masing kelas. Seri ini akan berlangsung pada Sabtu (29/6/2019) dan Minggu (30/6/2019) pada pukul 12:00 WIB untuk kelas AP250 dan pukul 12.50 WIB untuk kelas SS600. (rilis)



 
    Berita Terkait

 


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Buang sampah sembarangan.(ilustrasi/int)DLHK Pekanbaru Intensifkan Penegakan Jam Buang Sampah
ilustrasi8 Tips Biar Lantai Rumah Kamu Wangi Abis Lebaran
Kafilah Siak di MTQ ke-42 Riau di Kota Dumai.(foto: diana/halloriau.com)Mantap, Kafilah Siak Masuk Final 8 Cabang Lomba MTQ ke-42 Riau
Ketua DPRD Kota Pekanbaru, M Sabarudi.(foto: int)DPRD Ajak Masyarakat Dukung Kafilah Kota Pekanbaru di MTQ ke-42 Riau di Dumai
Suzuki New Carry mikro bus.(foto: istimewa)New Carry, Ikon Angkot Indonesia Rayakan Hari Angkutan Nasional
  Sayembara maskot dan jingle Pilgubri 2024 (foto:kpuriau) Berhadiah Rp55 Juta, KPU Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pilgubri 2024
Proses PPDB 2024.(ilustrasi/int)Disdik Pekanbaru Gandeng 3 OPD dalam PPDB 2024/2025
Anggota Komisi I DPRD Riau Mardianto Manan (foto:rinai/halloriau)Isu Gelombang Lanjutan Pejabat Pemprov Riau Mundur Berjamaah, Anggota DPRD Riau: Ada yang Tidak Beres
Kadisdik Pekanbaru, Abdul Jamal.(foto: int)Kadisdik Pekanbaru Imbau Sekolah Tak Lakukan Perpisahan di Hotel
Diskes Bengkalis bersama KPU Bengkalis.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Diskes Siap Fasilitasi Pelayanan Kesehatan KPU Bengkalis Selama Pilkada 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved