www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
DLHK Pekanbaru Intensifkan Penegakan Jam Buang Sampah
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Prediksi MotoGP Prancis di Le Mans
Minggu, 20 Mei 2018 - 13:20:35 WIB

LE MANS - Seri kelima MotoGP 2018 adalah MotoGP Prancis yang digelar di Sirkuit Le Mans, Minggu (20/5/2018). Berikut prediksi balapan versi CNNIndonesia.com.

Marc Marquez saat ini menjadi pemimpin klasemen MotoGP 2018 dengan koleksi 70 poin, unggul 12 angka dari Johann Zarco yang ada di peringkat kedua. Tiap pebalap punya misi untuk mendapatkan poin maksimal di seri kali ini, termasuk Andrea Dovizioso, Maverick Vinales, dan Valentino Rossi yang tertinggal jauh dari Marquez.

MotoGP Prancis sejatinya jadi salah satu seri andalan tim Yamaha untuk meraih poin maksimal. Maverick Vinales dan Valentino Rossi tampil bagus di sesi latihan bebas, namun mereka tampil buruk di babak kualifikasi sehingga harus start di posisi kedelapan dan kesembilan.

Meski demikian dari catatan waktu yang ada, Vinales dan Rossi bisa bersaing dengan para pebalap yang ada di depan mereka. Start bagus harus ditunjukkan oleh Vinales dan Rossi bila mereka ingin bersaing dengan rombongan depan.

Sulit untuk memprediksi siapa yang keluar sebagai pemenang, namun yang pasti Vinales dan Rossi sepertinya harus melupakan mimpi jadi juara dunia musim ini bila mereka tak mampu meraih podium di Le Mans. Terlepas dari nasib buruk Yamaha, Dovizioso bakal jadi pemenang di seri kali ini.

Kegagalan duo Movistar Yamaha Maverick Vinales dan Valentino Rossi meraih posisi start yang bagus di babak kualifikasi membuat peluang Johann Zarco merebut kemenangan pertamanya semakin besar pada balapan MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans.

Zarco juga diuntungkan dengan karakter Sirkuit Le Mans yang cocok dengan sepeda motor M1 milik Yamaha. Jika pebalap asal Prancis itu bisa memulai balapan dengan bagus dan menunjukkan konsistensi, Zarco punya peluang besar meraih kemenangan di Le Mans.

Johann Zarco punya peluang bagus di MotoGP Prancis karena ia meraih pole position.Johann Zarco punya peluang bagus di MotoGP Prancis karena ia meraih pole position. (Foto: REUTERS/Marcos Brindicci) Untuk dua pebalap lainnya yang akan menguasai podium, Marc Marquez yang start dari posisi kedua dan Andrea Dovizioso selalu pantas menjadi favorit. Tapi, jangan tutup peluang Vinales dan Rossi karena Movistar Yamaha punya rekor bagus di Le Mans.

Marc Marquez bisa memenangi MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans. Yang berarti, pebalap asal Spanyol itu akan meraih kemenangan ketiganya secara beruntun di MotoGP 2018 setelah di Amerika Serikat dan Spanyol. Start dari posisi kedua bukan halangan bagi Marquez untuk mengambil alih balapan dan finis di urutan pertama.

Marc Marquez bisa mengamankan podium karena ia bakal start dari posisi kedua.Marc Marquez bisa mengamankan podium karena ia bakal start dari posisi kedua. (REUTERS/Jon Nazca) Keberaniannya mengambil risiko menjadi modal bagi Baby Alien dalam balapan nanti. Hanya saja, Marquez perlu lebih jeli dalam mengambil risiko tersebut. Tentu saja agar tidak jatuh dalam balapan kali ini setelah beberapa kali selamat usai terlibat insiden.

Dalam balapan kali ini Movistar Yamaha tampaknya masih sulit untuk unjuk gigi. Sementara, Johann Zarco yang start dari posisi pertama bisa ikut naik podium di MotoGP Prancis ini.

Johann Zarco yang menempati pole position akan berupaya maksimal untuk mengamankan posisi terdepan hingga akhir balapan.

Jelas bukan perkara mudah bagi Zarco untuk lepas dari tekanan Marc Marquez dan Andrea Dovizioso, namun mengendarai Yamaha YZR-M1 yang cocok dengan karakter Sirkuit Le Mans menjadi keuntungan tersendiri bagi Zarco.

Andrea Dovizioso punya kecepatan bagus di Sirkuit Le Mans dan bisa bersaing di rombongan depan.Andrea Dovizioso punya kecepatan bagus di Sirkuit Le Mans dan bisa bersaing di rombongan depan. (REUTERS/Marcos Brindicci) Seandainya berhasil finis terdepan, maka Zarco akan mencatatkan kemenangan perdana di kelas MotoGP. Sejarah terasa manis karena Zarco meraih sukses di negaranya sendiri.

MotoGP Prancis di Le Mans dipastikan berlangsung ketat. Terlebih karena posisi terdepan bergantian dirasakan para pebalap di latihan bebas hingga kualifikasi.

Marc Marquez jadi yang tercepat di FP1, Andrea Dovizioso menguasai FP2 dan FP4, Maverick Vinales terdepan di FP3, sementara kualifikasi direbut Johann Zarco.

Marquez memang tetap jadi favorit juara MotoGP Prancis, namun para pebalap lainnya tentu akan berupaya meraih podium pertama untuk menjaga jarak koleksi poin. Dovozioso, Vinales, dan Zarco yang sudah cukup menguasai aspal Le Mans berpeluang jadi pemenang MotoGP Prancis 2018.

MotoGP Prancis akan berlangsung pada hari Minggu (20/5) pukul 19.00. 
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Buang sampah sembarangan.(ilustrasi/int)DLHK Pekanbaru Intensifkan Penegakan Jam Buang Sampah
ilustrasi8 Tips Biar Lantai Rumah Kamu Wangi Abis Lebaran
Kafilah Siak di MTQ ke-42 Riau di Kota Dumai.(foto: diana/halloriau.com)Mantap, Kafilah Siak Masuk Final 8 Cabang Lomba MTQ ke-42 Riau
Ketua DPRD Kota Pekanbaru, M Sabarudi.(foto: int)DPRD Ajak Masyarakat Dukung Kafilah Kota Pekanbaru di MTQ ke-42 Riau di Dumai
Suzuki New Carry mikro bus.(foto: istimewa)New Carry, Ikon Angkot Indonesia Rayakan Hari Angkutan Nasional
  Sayembara maskot dan jingle Pilgubri 2024 (foto:kpuriau) Berhadiah Rp55 Juta, KPU Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pilgubri 2024
Proses PPDB 2024.(ilustrasi/int)Disdik Pekanbaru Gandeng 3 OPD dalam PPDB 2024/2025
Anggota Komisi I DPRD Riau Mardianto Manan (foto:rinai/halloriau)Isu Gelombang Lanjutan Pejabat Pemprov Riau Mundur Berjamaah, Anggota DPRD Riau: Ada yang Tidak Beres
Kadisdik Pekanbaru, Abdul Jamal.(foto: int)Kadisdik Pekanbaru Imbau Sekolah Tak Lakukan Perpisahan di Hotel
Diskes Bengkalis bersama KPU Bengkalis.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Diskes Siap Fasilitasi Pelayanan Kesehatan KPU Bengkalis Selama Pilkada 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved