Otomotif
BREAKING NEWS :
Pemko Pekanbaru Masih Tunggu Persetujuan Formasi PPPK 2024 dari Pusat
 
Akhirnya Livina Masuk Daftar Mobil Terlaris Lagi
Selasa, 16 April 2019 - 17:01:45 WIB

PEKANBARU - Strategi Nissan untuk menggunakan platform Xpander pada model Livina terbaru tampaknya cukup sukses di bulan pertamanya. Penjualan Livina meningkat drastis berkat wajah baru yang kini kembaran dengan Xpander.

Seperti diketahui, Nissan memilih untuk menggunakan platform Xpander pada Livina karena berharap bisa mendulang kesuksesan yang sama dengan Low MPV dari Mitsubishi itu. Livina sendiri sempat mencicipi manisnya berjualan di Indonesia dan bertengger dalam daftar mobil terlaris pada tahun 2011-an.

Dalam catatan distribusi wholesales Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), wajah baru Livina mengantarnya kembali masuk dalam daftar 20 mobil terlaris se-Indonesia sepanjang Maret 2019. Dalam beberapa tahun terakhir Grand Livina memang kian tenggelam. Setahun terakhir, Nissan paling banyak mengirimkan Livina pada bulan Maret 2019 sebanyak 721 unit.

Sementara setahun setelahnya dengan bermodalkan wajah baru, distribusi Livina meningkat hingga tiga kali lipat yaitu sebesar 2.435 unit dan menempati tempat ke-12 mobil terlaris se-Indonesia. Angka distribusi tersebut masih sangat jauh dibandingkan dengan Xpander yang mencapai 8.115 unit, seperti yang dilansir dari detik.

Meski begitu, distribusi Livina di bulan pertama ini tak bisa menjadi patokan kembaran Xpander itu sudah sukses dan berhasil memikat masyarakat Indonesia. Karena pada bulan pertama Nissan harus memenuhi kebutuhan Livina di diler-diler, sehingga wajar kalau angka distribusi di bulan pertama cukup besar.

Setidaknya angka distribusi Livina baru stabil beberapa bulan ke depan, kemudian baru bisa dijadikan tolak ukur. Nissan sendiri mengaku puas dengan pencapaian Livina di bulan perdananya ini.*

   




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


 
Berita Lainnya :
  • Pemko Pekanbaru Masih Tunggu Persetujuan Formasi PPPK 2024 dari Pusat
  • Pj Gubri Intruksikan Tambal Semua Lubang Jalan Sebelum Puncak Arus Mudik Lebaran
  • 3.508 Personel Gabungan Dikerahkan Amankan Ops Ketupat Lancang Kuning 2024
  • Pemprov Riau Siapkan Rp170 M untuk Bayar THR PNS dan PPPK
  • Antisipasi Lonjakan Trafik di RAFI 2024, Telkomsel Perkuat Kesiapan Infrastruktur Konektivitas
  •  
    Komentar Anda :

     
     

    Suzuki.
    Emisi Gas Buang Suzuki
    Perawatan AC Suzuki Tips Menghemat Bahan Bakar (BBM) Saat Mengemudi Tips Mengemudi Hemat BBM ala Suzuki tanpa Modifikasi
     
     
    MobiL
    Trade In Festival Astra Daihatsu Pekanbaru
     
     
    Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
    Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
    DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
         
    Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
        © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved