www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Pasokan Gas Pipa Susut, PGN Terapkan Kuota Volume ke Pelanggan
 
Diyakini Obat DBD, Ini Sekilas Tentang Beras Angkak Merah China
Kamis, 14 Maret 2024 - 15:10:39 WIB
Beras angkak merah dikonsumsi pasien DBD untuk menaikkan trombosit (foto/ilustrasi)
Beras angkak merah dikonsumsi pasien DBD untuk menaikkan trombosit (foto/ilustrasi)

Baca juga:

PEKANBARU - Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Provinsi Riau tertinggi berada di Kota Pekanbaru. Beras angkak merah sebagian orang menjadi obat DBD.

Angkak obat China merupakan beras putih yang difermentasi dengan ragi Monascus purpureus. Budi daya itu menyebabkan warnanya menjadi merah.

Kini angkak yang juga disebut beras ragi merah sudah menyebar ke banyak negara, termasuk Indonesia. Beras angkak merah bisa dijumpai di toko-toko obat China di Pekanbaru.

Dikutip dari primayahospital, angkak merah diyakini bisa menaikkan kadar trombosit pasien DBD. Berdasarkan penelitian, sejumlah pasien  yang mengonsumsi angkak saat dirawat di rumah sakit karena DBD didapati menunjukkan peningkatan jumlah trombosit yang lebih banyak daripada pasien yang tak mengonsumsi angkak.

Penelitian lain menemukan trombosit tikus yang diberi angkak naik drastis hingga lebih dari 150 persen dibanding tikus yang tak diberi angkak.

Pasien DBD dapat mengonsumsi beras angkak merah, tetapi perlu diingat ada efek sampingnya.

Seperti ibu hamil dan menyusui berisiko jika konsumsi angkak. Kandungan lovastatin pada angkak berisiko membuat bayi lahir cacat dan mempengaruhi kualitas air susu ibu.

Sebuah studi juga mendapati angkak mengandung kontaminan bernama sitrinin yang bisa menyebabkan gangguan hati. Meski begitu, penelitian terbaru terhadap sejumlah produk angkak tak menemukan kandungan sitrinin di dalamnya.

Artinya, harus berhati-hati saat mengonsumsi angkak, sebab dengan mudah ditemukan dalam bentuk suplemen. Sebaiknya, bertanya ke dokter terkait konsumsinya angkak untuk kondisi kesehatanmu. Sehingga bisa terhindar dari efek sampingnya. (*)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
PGN menerapkan kuota volume pasokan gas bumi terhadap seluruh pelanggan di tengah pasokan gas bumi yang defisit/Dok.PGN.Pasokan Gas Pipa Susut, PGN Terapkan Kuota Volume ke Pelanggan
Mitsubishi Motors Bodi dan Cat Resmi di Serang.Mitsubishi Motors Buka Layanan Bodi dan Cat Resmi di Serang
Workshop SEO Media Perusahaan Pers Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Riau, Kamis (2/5/2024) di Batam City Hotel.Buka Workshop SEO Media Perusahaan Pers, Devi Rizaldi: Kemajuan Teknologi Informasi Harus Diikuti
  Timnas Indonesia U23.Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade
Timnas Guinea U-23.Profil Timnas Guinea U-23, Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade Paris 2024
ilustrasi SPBU Bio Solar.Penderitaan Pemilik Mobil Diesel Dimulai, Harga Biodiesel Diketok Rp 12.453 Per Liter
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Kajati Riau Ditabalkan Gelar Adat di Balai Adat LAMR
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved