www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Ajak Pelanggan Kedepankan Semangat Kebersamaan Raih Keberkahan, Ini yang Dilakukan Telkomsel
 
Jadi Racun Bagi Tubuh, Jangan Coba-coba Panaskan Ulang 6 Jenis Makanan Ini
Kamis, 09 Mei 2019 - 08:33:03 WIB

BANYAK orang yang memanaskan kembali makanan yang sudah dingin. Alasannya biasanya adalah karena merasa sayang untuk dibuang

Ya, terkadang makanan yang kita masak bakalan masih tersisa banyak.

Kalau dibuang sayang, tapi kalau dimakan lagi perut sudah mau meledak. Akhirnya kita simpan di dalam kulkas biar enggak basi dan keesokan harinya kita panaskan kembali biar bisa dimakan kembali.

Eits tunggu dulu! Kebiasaan kita memanaskan kembali makanan sisa ternyata bisa membuat kita keracunan makanan dan kena kanker, lho!

Parahnya lagi, makanan yang sering kita panaskan kembali adalah makanan umum yang sering kita konsumsi, nih.

Daripada kita terus-terusan sakit, lebih baik cari tahu dulu 6 makanan yang enggak boleh dipanaskan ulang!

Ayam

Siapa yang paling suka makan ayam? Ayam adalah salah satu daging yang penuh dengan kandungan protein dan tenaga buat kita.

Namun, memanaskan kembali ayam bisa membuat komposisi protein di dalamnya jadi berubah. Malahan, ayam yang dipanaskan bisa membuat kita kena masalah pencernaan!

Kalaupun pengin memanaskan ayam yang sehat dan aman, ada baiknya kita membuat ayam dingin tersebut menjadi salad atau masak kembali ayam dalam api yang super kecil.

Bayam

Makanan kesukaan Popeye ini sehatnya bukan main. Namun jangan pernah dipanaskan kembali ketika sudah dingin, ya!

Bayam punya banyak banget kandungan nitrat, yang kalau dipanaskan bisa berubah jadi karsinogen, zat yang bisa sebabkan penyakit kanker!

Kentang

Kentang memang enak banget dijadikan cemilan atau lauk makanan. Tapi tahu enggak kalau memanaskan ulang kentang bisa membuat tubuh kita kena penyakit mematikan?

Ketika kentang dipanaskan kembali, kentang bakalan menjadi tempat paling enak untuk bakteri langka, botulism berkembang biak! Nah, bakteri botulism inilah yang bisa membuat kita keracunan makanan, girls!

Minyak masak

Hayo, siapa yang suka menyimpan minyak yang sudah kita pakai masak dengan alasan untuk menghemat?

Ternyata memakai kembali minyak masak ternyata bisa membahayakan tubuh kita, lho!

Pasalnya, minyak masak yang sudah kita pakai, kalau dipanaskan kembali bisa melepaskan berbagai macam racun yang mengancam tubuh dan juga mengeluarkan radikal bebas yang mematikan!

Satu-satunya cara terhindar dari hal ini adalah hanya memakai minyak masak satu kali aja dan setelahnya segera dibuang!

Nasi 

Sebagai makanan pokok orang Indonesia, ternyata nasi sama sekali enggak boleh dipanaskan berkali-kali, nih!

Beras pada dasarnya punya bakteri. Kalau nasi yang sudah matang dibiarkan di tempat dingin dalam waktu yang lama, bakteri tersebut bakalan berkembang biak lebih cepat dan banyak. Sayangnya, memanaskan nasi yang sudah dingin enggak bakalan menghilangkan bakteri jahat tersebut. 

Hal yang bakalan terjadi sama tubuh ketika makan nasi yang dipanaskan kembali adalah bisa keracunan, muntah-muntah, hingga kena diare!

Untungnya, ada cara yang aman untuk menghangatkan nasi. Caranya, rebus sedikit air dan tambahkan nasi sisa ke dalamnya. Setelah panaskan sebentar (jangan sampai nasi benar-benar lembek). Nantinya, nasi sisa tersebut bakalan terlihat dan terasa seperti nasi baru yang matang!

Telur

Selalu diingat sebagai makanan kaya protein, menghangatkan kembali telur yang sudah dimasak harus banget kita hindari!

Kalau kita menghangatkan telur yang sudah dimasak, protein di dalam telur bisa rusak, karena terus-menerus terkena panas. Selain itu, telur yang dihangatkan kembali bisa menjadi racun dan sangat enggak bagus untuk dikonsumsi lagi! (*)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Penyerahan bantuan dari Telkomsel.Ajak Pelanggan Kedepankan Semangat Kebersamaan Raih Keberkahan, Ini yang Dilakukan Telkomsel
Pj Gubri, SF Hariyanto (tengah) pimpin rapat koordinasi untuk Ops Ketupat Lancang Kuning 2024 (foto/int)Jelang Idulfitri, Pj Gubri Minta Ketersediaan Pangan Tercukupi dan Antisipasi Bencana Alam
Penyerahan zakat dari PT BSP kepada Baznas Kabupaten Siak. Foto IstAlhamdulillah Nilainya Meningkat, PT BSP Serahkan Zakat melalui Baznas Siak
  Kepala Disdukcapil Kota Pekanbaru, Irma Novrita (foto/int)Warga Pekanbaru Tak Perlu Legalisir Dokumen Kependudukan, Kadisdukcapil: Sudah Ada Barcode
Bupati Suhardiman Amby tunjuk dr Fahdiansyah sebagai Pj Sekda Kuansing (foto/ultra)Bupati Lantik Mantan Direktur RSUD Teluk Kuantan Jadi Pj Sekda Kuansing
Achmad Faisal Reza, Caleg DPRD Pekanbaru terpilih periode 2024-2029 (foto/yuni)Achmad Faisal Reza Sebut Sirkuit Balap di Pekanbaru Bisa Akomodir Bakat dan Bantu UMKM
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved