www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Imbau Pemudik Hati-hati, Dishub Riau Beberkan 48 Titik Rawan Kecelakaan
 
Air Hangat vs Air Dingin, Lebih Sehat Mana untuk Diminum
Kamis, 29 Maret 2018 - 13:38:46 WIB

MINUM air yang cukup sangat baik bagi kesehatan. Namun, air dengan suhu seperti apa yang paling baik bagi kesehatan? Sistem pengobatan kuno seperti Ayurveda yang berasal dari India lebih dari 3.00 tahun yang lalu dan pengobatan tradisional Cina menyoroti pentingnya suhu air dan dampaknya pada tubuh. Jadi, dengan kata lain, keduanya memiliki manfaat, meskipun hal ini tergantung pada kondisi tertentu. Lalu, mari kita lihat berbagai manfaatnya di bawah ini, seperti dikutip dari halosehat!

Manfaat minum air hangat

1. Membantu kelancaran pencernaan

Menurut Ayurveda dan pengobatan Cina kuno, Anda harus minum segelas air hangat di pagi hari. Hal ini karena air hangat dapat mengaktifkan sistem pencernaan Anda, yang tentu dapat membantu Anda untuk menghindari gangguan pencernaan. Selain itu, minum air hangat juga dapat merangsang aliran darah menuju usus dan dapat membantu mencegah sembelit.

2. Membuang toksin dari tubuh

Salah satu manfaat dari minum air hangat adalah detoksifikasi. Air membantu menyingkirkan seluruh zat yang tidak murni dalam tubuh. Selain itu, dokter juga menyarankan untuk menambahkan sedikit jus lemon segar ke dalam air hangat untuk hasil detoksifikasi yang lebih baik. Lemon akan merangsang pencernaan dan membuang racun, sedangkan air hangat tidak memerlukan terlalu banyak energi untuk asimilasi. Selain itu, Anda dapat menambahkan bahan-bahan lainnya untuk pembersihan racun, seperti madu, mint segar, irisan mentimun, kayu manis, atau irisan apel untuk menjaga tubuh Anda terhidrasi dan bebas dari racun.

3. Menghambat penuaan

Menghambat penuaan adalah manfaat yang luar biasa yang dimiliki oleh air hangat. Seperti yang sudah dijelaskan, air hangat akan mengeluarkan racun dari tubuh, terutama racun yang dapat menyebabkan penuaan dini. Pada dasarnya, hal tersebut juga dapat memperbaiki sel-sel kulit dan meningkatkan elastisitas kulit.

4. Meredakan hidung tersumbat

Tidak banyak orang yang menyadari bahwa air hangat sangat baik untuk orang-orang yang menderita hidung tersumbat dan batuk berdahak. Hal ini disebabkan oleh air hangat yang dapat bertindak sebagai ekspektoran alami untuk membantu pengenceran dahak dari saluran pernapasan.

5. Melancarkan peredaran darah

Selain detoks, manfaat selanjutnya yang dimiliki oleh air hangat adalah meningkatkan sirkulasi peredaran darah. Minum air hangat juga dapat menghilangkan timbunan lemak dalam sistem saraf.

6. Melawan rasa sakit

Karena air hangat dapat meningkatkan aliran darah ke jaringan-jaringan tubuh, maka air hangat dapat bertindak dengan sangat baik sebagai bantuan alami terhadap rasa sakit. Oleh karena itu, jika Anda sering mengalami nyeri sendi atau kram saat menstruasi, maka Anda sangat disarankan untuk minum air hangat.

Manfaat minum air dingin

1. Menghidrasi tubuh seusai olahraga

Ini adalah fakta yang perlu diketahui, bahwa selama kita berolahraga, suhu tubuh akan meningkat. Untuk menurunkan suhu tubuh pasca olahraga, Anda sangat dianjurkan untuk minum air dingin. Air dingin akan membantu tubuh Anda untuk menurunkan suhu inti tubuh. Sebuah studi yang diterbitkan dalam Journal of the International Society of Sport Nutrition menemukan bahwa partisipan yang mengonsumsi air dingin mampu menjaga suhu inti tubuh mereka sebanyak 50% dibandingkan dengan kelompok yang minum air dengan suhu kamar.

2. Menurunkan demam

Minum air dingin ketika Anda mengalami demam merupakan salah satu cara untuk menurunkan suhu tubuh. Sangatlah penting untuk menjaga tubuh terhidrasi penuh saat demam, karena tubuh Anda sedang bekerja keras untuk melawan segala faktor yang menyebabkan demam. Saat Anda kepanasan, minum air dingin dapat menjadi bantuan yang tepat. Anda juga bisa menambahkan beberapa perasan lemon segar dan garam untuk membantu Anda mengisi elektrolit yang hilang.

3. Menurunkan berat badan

Minum air dingin telah terbukti untuk meningkatkan metabolisme dan membakar hingga 70 kalori per hari. Ketika seseorang yang memiliki berat badan 70 kg dapat membakar 70 kalori dengan berjalan kaki selama 15 menit, maka minum air dingin mulai terdengar seperti cara yang sangat efektif untuk menurunkan berat badan.

4. Melawan heat stroke

Dr. Neha Sanwalka, seorang ahli gizi dan diet, mengatakan bahwa minum air dingin selama cuaca panas akan lebih cepat diserap dibandingkan dengan air hangat. Ketika Anda kembali ke rumah dari cuaca yang sangat panas atau ketika Anda mengalami heat stroke, Anda wajib minum air dingin.

Mana yang lebih baik untuk kesehatan?

Pengobatan tradisional Cina dan Ayurveda tidak menyarankan minum air dingin, karena air dingin dapat menyebabkan kontraksi otot. Di sisi lain, minum air hangat dapat meningkatkan sirkulasi darah sekaligus melindungi organ-organ internal dari kerusakan. Inilah sebabnya mengapa sebagian besar ahli kesehatan merekomendasikan untuk minum air hangat. Namun, pada hari yang panas, Anda dapat minum air dingin untuk menurunkan suhu tubuh. (*)




Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Kecelakaan sat mudik.(ilustrasi/int)Imbau Pemudik Hati-hati, Dishub Riau Beberkan 48 Titik Rawan Kecelakaan
Para profesional caster dan analis esports bersama Samsung Galaxy S24.(foto: istimewa)Profesional Caster dan Analis Esports Puji Galaxy S24 Series Sebagai HP Gaming Terbaik
Pelepasan service car untuk Bengkel siaga Suzuki dalam momen mudik lebaran 2024.(foto: istimewa)Dukung Mudik Lebaran 2024, Suzuki Siapkan 66 Bengkel Siaga di Sumatera Hingga Bali
  Pengurus KONI Rohil dan cabor saat berbagi takjil di Bagansiapiapi.(foto: afrizal/halloriau.com)KONI Rohil Berbagi Takjil dan Buka Puasa Bersama Cabor
(ki-ka): Direktur & CTO XL Axiata, I Gede Darmayusa dan Direktur Utama PT Alita Praya Mitra, Teguh Prasetya.(foto: istimewa)XL Axiata dan Alita Praya Mitra Resmikan Jaringan Backbone Fiber Optic Gorontalo-Palu
Plt Bupati Asmar saat membuka Gebyar AKS di Pustu Kecamatan Pulau Merbau.(foto: istimewa)Pemkab Meranti Berhasil Turunkan Stunting dan Miskin Ekstrem Jadi 1,00 Persen Tahun 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved