www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
BBPOM Pekanbaru Temukan Ribuan Kardus Kosmetik dan Obat Ilegal di Bekas Gudang Semen
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Kalah dari Bintang Emas, Jalur Ngiang Kuantan Tunjukkan Sportifitas dalam Berlomba
Jumat, 14 Juli 2017 - 06:03:28 WIB

HULU KUANTAN - Meskipun terhenti langkahnya gagal mendapatkan tiket melangkah kehari kedua dan harus pulang kampung, namun atlit jalur Ngiang Kuantan Cahayo Nagori desa Kampung Baru Gunung Toar tetap menunjukan sportifitas yang tinggi dalam berlomba dan tetap mendayung kompak seperti biasanya menuju tambatan kajang. Hal ini tentunya harus menjadi contoh bagi jalur-jalur lain yang ada di Kuansing.

Dimana pada pacu jalur Rayon II Hulu Kuantan yang digelar ditepian Gudang Pulau Gobah desa Sungai Pinang, Kamis (13/7/2017), laga final tersaji pada hari pertama. Dua jawara beda kecamatan yakni jalur Bintang Emas Cahaya Intan desa Tanjung Hulu Kuantan harus menghadapi lawan yang cukup tangguh yakni jalur Ngiang Kuantan desa Kampung Baru.

Jalur Ngiang Kuantan harus mengakui keunggulan jalur Bintang Emas yang merebut satu tiket menuju hari kedua. Langkah jalur andalan kecamatan Hulu Kuantan ini juga diikuti rivalnya yakni jalur Singa Kuantan desa Sungai Pinang setelah mengalahkan jalur Koghi Pusako desa Banjar Guntung.

Sementara jalur Panglimo Olang Putiah 2017 desa Sungai Alah juga melaju mulus merebut satu tiket melaju kehari kedua setelah mengalahkan jalur Panji Sakti Gunung Toar. Begitu juga dengan jalur Panglimo Olang Putiah 2010 juga berhasil melaju kehari kedua dan diikuti jalur Sang Ratu Wihelmina desa Koto Kombu.

Sementara jawara asal Kecamatan Kuantan Tengah yakni jalur Tuah Koghi Dubalang Ghajo desa Pintu Gobang Kari juga melaju kehari kedua setelah mengalahkan jalur satu tepian yakni jalur Harimau Paing desa Pulau Banjar Kari.

Kemudian jalur Tombak Sati Bukit Siguntur desa Pisang Berebus kalahkan jalur Pendekar Hulu Bukit Tabandang desa Lubuk Ambacang.

Dari 20 jalur yang berhasil melaju kehari kedua, Kecamatan Kuantan Mudik paling banyak meloloskan jalurnya. Ada sembilan jalur asal Kuantan Mudik yang melaju kehari kedua diantaranya ada jalur Puti Mandi Mayang Taurai desa Rantau Sialang, Delima Indah desa Saik, Kalo Jengking 3 Jumbalang desa Sungai Manau, Soriak Sarumpun desa Pulau Binjai, Putri Ayu desa Pebaun Hulu, Batu Lompatan Harimau Kompe desa Kinali, Ratu Sialang desa Bukit Kauman, Gagak Itam desa Kasang, Dubalang Sutan Pendekar Pucuak desa Sangau.

Kemudian ada satu jalur yang menjadi perwakilan Kecamatan Benai di Rayon II Hulu Kuantan ini yakni jalur Tapak Tigo Tumpuan Nagori Kelurahan Benai juga lolos melaju kehari kedua.

Penulis : Robi Susanto
Editor : Unik Susanti
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
BPOM grebek bekas gudang semen di Siak II Pekanbaru.(foto: mcr)BBPOM Pekanbaru Temukan Ribuan Kardus Kosmetik dan Obat Ilegal di Bekas Gudang Semen
Ade Hartati bersama pengurus GPM-IKM Riau.(foto: mimi/halloriau.com)Usai Resmikan Sekretariat GPM-IKM Riau, Ade Hartati Bulatkan Tekat Maju Pilkada Pekanbaru 2024
Wakil Ketua DPRD Pekanbaru, Tengku Azwendi Fajri memberikan kejutan Ultah Sekjen PWI Riau, Doni Dwi Putra.(foto: mimi/halloriau.com)Sekjen PWI Riau Ultah ke-37, TAF Harap Doni Dwi Putra Beri Inspirasi untuk Jurnalis Muda
Paripurna DPRD Dumai.(foto: bambang/halloriau.com)DPRD Dumai Gelar Paripurna Laporan Hasil Kerja Pansus B dan C Terkait 2 Ranperda
Bupati Siak, Alfedri berkunjung ke SMK Yamatu.(foto: diana/halloriau.com)Bupati Alfedri harap Lulusan SMK Yamatu Siak Bisa Langsung Kerja
  Kapolda Riau saat hadiri pembukaan UKW Angkatan XXIII PWI Riau.(foto: mcr)UKW Angkatan XXIII PWI Riau Digelar, Ini Pesan Kapolda Irjen Pol M Iqbal
Bus TMP Pekanbaru tak laik jalan masih tetap dioperasikan.(foto: dini/halloriau.com)Ngeri! Bus TMP Pekanbaru Tetap Beroperasi Meski Pintu Tak Bisa Ditutup Sempurna
Rombongan Komisi IV DPRD Pekanbaru ditolak saat sidk ke PT Sumatera Kemasindo terkait dugaan pencemaran lingkungan.(foto: mimi/halloriau.com)Komisi IV DPRD Pekanbaru Geram PT Sumatera Kemasindo Tak Kooperatif
Bupati Siak, Alfedri memukul kompang saat pembukaan MTQ ke-42 Riau di Dumai.(foto: int)Bupati Siak: Jadikan Momentum MTQ ke-42 Riau Sebagai Ajang Uji Kompetensi
Kadis PUPR Bengkalis, Ardiansyah.(foto: zulkarnaen/halloriau.com)Bengkalis Songsong Jembatan Megah, Ini Instruksi Bupati Kasmarni untuk PUPR
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved