www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Petani Sayur di Pekanbaru Ini Sukses Kembangkan Usaha Bersama BRI
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Kuansing Dilanda Kekeringan, Tak Ada Penanganan dari Dinas Pertanian
Sabtu, 14 Januari 2017 - 10:09:37 WIB

BENAI - Meski ratusan hektar areal persawahan di beberapa desa di Kecamatan Benai, seperti desa Simandolak, Tanjung Simandolak, Pulau Lancang dan Pulau Ingu Simandolak terancam kekeringan.

Sejauh ini belum ada penanganan dan action dari Dinas Pertanian Kuansing, selaku otoritas tertinggi penangan Pertanian di Kuansing.

Camat Benai, Masnur Djudin mengaku telah melaporkan kondisi terkini kepada instansi terkait. Namun sejauh ini belum ada tindak lanjut.

"Kita sudah punya peta areal persawahan terdampak yang terancam kekeringan. Termasuk kondisi irigasi yang di yakini masih bisa mengairi sebagian areal terdampak," kata Masnur.

Pihaknya sudah berkoordinasi dengan beberapa kepala desa seperti Tebing Tinggi, terutama menyangkut pemanfaatan air irigasi oleh petani ikan.

"Kita akan lakukan sosialisasi dan perundingan dengan petani ikan, agar bersedia berbagi air buat petani sawah. Hal ini pun sudah kita konfirmasi kepada Polsek Benai, untuk langkah penertiban air ini," kata Masnur.

Jika ini berhasil maka akan dilanjutkan hingga hujan turun. "Namun jika tidak berhasil, kita minta Dinas Pertanian mengupayakan pompa air dari sungai terdekat ke areal persawahan," terangnya.

Pihaknya berharap Dinas Pertanian melakukan peninjauan bersama, untuk ditentukan langkah lebih lanjut.

"Jika tidak, maka dipastikan areal persawahan ini akan terancam gagal panen, dan kesulitan bakal melanda masyarakat desa khususnya di Kenegrian Simandolak yang merupakan salah satu Lumbung padi di kecamatan Benai," papar Masnur.

Penulis  : Robi Susanto
Editor    : Unik Susanti

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Arbain, petani sayur mayur di Pekanbaru sukses berkembang bersama BRI (foto/riki)Petani Sayur di Pekanbaru Ini Sukses Kembangkan Usaha Bersama BRI
Sosialisasi PENA 2024 berlangsung secara daring dan diikuti ratusan wartawan yang ada di Riau (foto/ist)PHR Kembali Gelar Lomba Karya Jurnalistik PENA untuk Wartawan Riau
Wakil Ketua DPD PDIP Riau bidang pembangunan manusia dan kebudayaan sekaligus anggota fraksi PDIP DPRD Riau, Sugeng Pranoto (foto:rinai/halloriau)PDIP Riau Belum Mau Bicara Soal Pilgubri, Sugeng: Kami Fokus ke Gugatan Pilpres Dulu
Infografis rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara sah Pemilu DPD RI tingkat Provinsi Riau (foto:kpu riau).Berikut Hasil Perolehan Suara Sah DPD RI Tingkat Riau, Edwin Pratama dan Alpasirin Menggugat ke MK
Ilustrasi program magang ke Jepang tahap II Disnakertrans Riau dibuka (foto/int)Dibuka Sampai Agustus 2024, Ini Syarat Program Magang ke Jepang Tahap II Disnakertrans Riau
  Disperindag akan uji tera SPBU di perbatasan Pekanbaru jelang Lebaran 2024 (foto/int)Jelang Lebaran, Disperindag Akan Uji Tera 5 SPBU di Perbatasan Pekanbaru
Ketua Umum BPD HIPMI Riau, Rahmad Ilahi foto bersama dengan tamu undangan dan anak yatim panti asuhan (foto/ist)Jalin Silaturahmi dan Kekompakan, HIPMI Riau Gelar Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim
Ilustrasi hotspot di Provinsi Riau sudah mulai turun (foto/int)Mulai Turun, Hotspot Riau Terdeteksi 20 Titik
Ribuan bangkai ayam potong dibuang ke aliran sungai di Desa Sungai Pinang (foto/ist)Geger, Ribuan Bangkai Ayam Terapung di Sungai Musi Rawas Sumsel, Polisi Turun Tangan
Ilustrasi tapir besar masuk permukiman penduduk di Pekanbaru (foto/int)BKSDA Riau Tinjau Lokasi Tapir Masuk Pemukiman di Pekanbaru
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved