www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Kasmarni Maju untuk Maju 2 Periode, PDIP Bengkalis Buka Opsi Koalisi
 
Bocah Ini Temukan Medali Emas Olimpiade di Tong Sampah
Selasa, 30 Agustus 2016 - 16:28:48 WIB

ATLANTA - Bocah perempuan asal Kota Atlanta, Georgia, Amerika Serikat (AS), menemukan sebuah medali emas di tong sampah di dekat rumah merka. Ternyata medali itu adalah medali emas Olimpiade milik salah satu mantan atlet AS.

Dilaporkan, medali tersebut ternyata milik Joe Jacobi yang memenangkan pertandingan cabang olahraga kano pada Olimpiade 1992 di Barcelona. Sebagaimana dikutip dari The Telegraph, Selasa (30/8/2016), Jacobi menuturkan medali emasnya itu dicuri oleh seseorang yang masuk ke mobilnya pada Juni.

Namun beberapa minggu kemudian usai medalinya dicuri, bocah bernama Chloe Smith yang sedang berjalan bersama ayahnya melihat medali emas tersebut di tumpukan sampah. Chloe kemudian mengunggah foto medali itu di media sosial miliknya demi mengembalikannya ke tangan sang pemilik.

Senang karena medalinya telah ditemukan, Jacobi berjanji mengunjungi sekolah Chloe untuk memberi tahu teman-teman sekelasnya terkait kejujuran dari bocah berusia tujuh tahun tersebut.

"Ini merupakan gagasan untuk memilih melakukan hal yang benar, dan Chloe, saya berterima kasih atas karakter baikmu dalam melakukan hal yang benar. Kemudian untuk orangtua serta keluarganya, saya ucapkan terima kasih," ujar Jacobi di depan teman-teman sekelas Chloe sembari membawa medali emasnya.

Jacobi menambahkan bahwa semua orang bisa belajar dari Chloe. Ia menuturkan terkadang ada sosok yang bisa menjadi panutan di dalam sekolah, dan dicontohkan Chloe sebagai sosok itu. (*)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Kasmarni kembali maju di Pilkada Bengkalis 2024 (foto/int)Kasmarni Maju untuk Maju 2 Periode, PDIP Bengkalis Buka Opsi Koalisi
Dalam rangka Hari Bumi Sedunia, Telkomsel merilis kampanye video "Jejak Kebaikan" ajak pelanggan lestarikan lingkungan (foto/ist)Telkomsel Jaga Bumi dengan Ajak Pelanggan Ciptakan Jejak Kebaikan
Ilustrasi hujan lebat disertai angin kencang melanda Riau (foto/int)Prakiraan Cuaca Riau, Waspadai Hujan Lebat Disertai Petir
  Penyerahan secara simbolis buku LKPJ Kepala Daerah dari Wabub Inhu Junaidi Rachmat ke DPRD Inhu. (foto/andri)Wabup Inhu Serahkan LKPJ Kepala Daerah 2023 ke DPRD
Harga emas di Butik Antam Pekanbaru hari ini turun (foto/ist)Terjun Bebas, Harga Emas Antam 1 Gram Hari Ini di Pekanbaru Dibanderol Segini
Chika Kronologi Selebgram Chika dan 5 Temannya Ditangkap Polisi di Hotel Terkait Kasus Narkoba
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved