www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
DPP PKB Undang 6 Bacalon Gubri ke Jakarta, Ada Abdul Wahid, Edy Natar Hingga Firdaus
 
Polytron Kantongi Sertifikasi ISO 27001, Jamin Keamanan Data Konsumen
Kamis, 28 Maret 2024 - 06:26:02 WIB

JAKARTA - PT Hartono Istana Teknologi atau Polytron telah mengantongi sertifikasi ISO 27001 yang merupakan standar internasional sebagai upaya manajemen keamanan dan perlindungan informasi.

Chief Commercial Officer Polytron, Tekno Wibowo mengatakan perkembangan teknologi informasi yang pesat dan meningkatnya ancaman keamanan siber, perlindungan terhadap data dan informasi menjadi semakin penting.

"Tahun ini kami berkomitmen untuk meraih ISO 27001 itu karena didorong UU Perlindungan Data Pribadi (PDP) untuk mencegah bocornya data informasi yang dipegang perusahaan," kata Tekno dalam agenda Polytron Iftar Dinner di Jakarta, Rabu (27/3/2024).

Tekno menilai di era digitalisasi saat ini membuat data pribadi dan informasi dalam produk elektronik rentan mengalami kebocoran. Untuk itu, pengendalian menjadi hal penting untuk diterapkan produsen.

Dia pun tak memungkiri kekhawatiran akan privasi keamanan data sangat meningkat. Untuk itu, polytron dengan official e-commerce-nya memastikan bahwa transaksi online aman dan terlindungi, terutama ketika konsumen membeli  produk Polytron, baik audio, video, home appliances ataupun motor listrik.

"ISO 27001 menawarkan kerangka kerja yang komprehensif untuk mengidentifikasi, mengelola, dan mengurangi risiko keamanan informasi," ujarnya.

Dengan standar ini, Polytron berupaya memastikan bahwa sistem manajemen keamanan informasinya berada pada tingkat keandalan yang tinggi, sehingga dapat meminimalkan risiko pelanggaran keamanan dan kehilangan data.

“Keterkaitan antara sertifikasi ISO 27001 dengan tema acara kami ini sangatlah nyata. Sebagai upaya untuk membangun masa depan yang berkelanjutan, keamanan data dan informasi yang merupakan fondasi yang tidak bisa diabaikan," pungkasnya, seperti yang dilansir dari bisnis. (*)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) (foto:int) DPP PKB Undang 6 Bacalon Gubri ke Jakarta, Ada Abdul Wahid, Edy Natar Hingga Firdaus
Ketua Tim Satlak KONI Riau dr Nurzelly. Persiapan Atlet Menuju PON Aceh-Sumut, KONI Riau Terapkan Inovasi Sport Science dan Sport Medicine
Penjabat (Pj) Gubernur Riau SF Hariyanto.Pj Gubernur Riau Ajak Kadis-Masyarakat Nobar Timnas vs Uzbekistan
  Walikota Dumai, H Paisal bersama kafilah Dumai di MTQ ke-42 Riau.(foto: bambang/halloriau.com)Bertahan di 5 Besar MTQ ke-42 Riau, Wako Apresiasi Kafilah Dumai
ilustrasi.Astra Agro tebar Dividen Rp165 per Saham, Cek Jadwalnya
Liga Inggris.Tottenham Vs Arsenal: Meriam London Menang 3-2
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved