www.halloriau.com


Ekonomi
BREAKING NEWS :
Libur Panjang Usai, Jalan SM Amin Pekanbaru Mulai Macet
 
Mulai 2019, Garuda Indonesia Buka Rute Pekanbaru - Medan
Minggu, 16 Desember 2018 - 16:30:28 WIB

PEKANBARU - Mulai tanggal 12 Januari 2019 nanti, Garuda Indonesia, membuka rute baru untuk penerbangan Pekanbaru menuju Medan. 

"Kita terbang rencananya setiap Senin, Selasa, Kamis dan Sabtu menuju Kuala Namu dan begitu juga dari arah sebaliknya," ungkap Marketing Communication Garuda Indonesia Pekanbaru, Eko Baseptriadi, dikutip dari Tribun, Minggu (16/12/2018).

Eko menyebutkan, untuk waktu terbang, maskapai bintang lima ini bakal bertolak dari Bandar Udara Sultan Syarif Kasim II menuju Kuala Namu setiap pukul 20.00 WIB, diperkirakan sampai pada pukul 21.10 WIB.

Dari arah sebaliknya, berangkat pada pukul 18.15 WIB dan diperkirakan tiba pada pukul 19.20 WIB.

"Ini kami harapkan masyarakat yang ingin bertolak dari Pekanbaru menuju Medan ataupun dari arah sebaliknya makin mudah dan nyaman dengan maskapai bintang lima," jelas Eko.

Eko menerangkan, untuk informasi lebih lanjut ataupun pemesanan tiket, masyarakat dapat mengunjungi langsung website garuda-indonesia.com, mobile app, atau contact center 24 jam di 0 804 1 807 807. Atau bisa juga mengunjungi kantor Penjualan Garuda Indonesia Pekanbaru.

Lanjutnya, hadirnya rute baru Pekanbaru ke Medan dan arah sebaliknya, diharapkan mampu mendorong pergerakam wisatawan baik ke Medan maupun ke Riau.

"Merupakan salah satu langkah Garuda Indonesia untuk mendorong pergerakan wisatawan dan meningkatkan potensi bisnis dan perekonomian dari dua hubungan penerbangan terpadat di Sumatera," jelasnya.

Pembukaan rute baru ini tambah Eko, juga merupakan bagian dari komitmen Garuda Indonesia untuk mendukung program pemerintah dalam meningkatkan konektivitas antar pulau dan kota, khususnya dalam memajukan pariwisata nasional dengan mencapai target kunjungan 20 juta wisatawan pada tahun 2019. (*)



Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Jalan SM Amin macet panjang.(foto: dini/halloriau.com)Libur Panjang Usai, Jalan SM Amin Pekanbaru Mulai Macet
Promo Xtra Ramadan Xiaomi.(foto: rivo/halloriau.com)Promo Xtra Ramadan Xiaomi Berlanjut Hingga 30 April 2024, Ada Potongan Harga Hingga Rp800 Ribu
Launching ASICS Indonesia Concept Store di Mal Living World Pekanbaru.(foto: rivo/halloriau.com)ASICS Hadirkan Concept Store Di Mall Living World Pekanbaru
  Baliho Agung Nugroho maju sebagai calon Walikota Pekanbaru.(foto: sri/halloriau.com)Maju Pilwako Pekanbaru, Agung Nugroho Mulai Kerucutkan Kandidat Wakil
Pelepasan Kafilah Inhu ke MTQ ke-42 Riau.(foto: andri/halloriau.com)Lepas Kafilah Inhu untuk MTQ ke-42 Riau, Ini Pesan Sekda
Flyer Suhardiman Amby yang beredar di media sosial (foto:ist)Satu Per Satu Tokoh Mulai "Cek Ombak", Kini Bupati Kuansing Turut Nyatakan Siap Maju Pilgubri
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved